25 C
Medan
Friday, June 28, 2024

WNI Banyak Pindah Jadi Warga Negara Singapura

SUMUTPOS.CO – Suatu realita saat ini sednag terjadi, banyak warga negara Indonesia (WNI) yang tertarik untuk pindah warga negara tertentu. Data yang diterima saat ini, WNI paling banyak pindah menjadi warga negara Singapura.

Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham Silmy Karim pada umumnya mereka yang pindah rata-rata berusia produktif, yakni 25-35 tahun.

“Ini suatu realita bahwa banyak warga negara Indonesia yang tertarik pindah menjadi WNA negara tertentu. Ini baru data WNI yang jadi warga negara Singapura. Sekitar 1.000 orang per tahun (masyarakat Indonesia pindah jadi warga negara Singapura). Rata-rata ini usia produktif 25-35 tahun,” kata Silmy, Kamis (13/7/2023).

Berdasarkan data, warga negara Indonesia yang pindah jadi warga negara Singapura paling banyak selama 2022 yakni mencapai 1.091 orang. Adapun, selama 2021 mencapai 1.070 orang.

Jumlah itu jauh meningkat dibandingkan tahun sebelumnya, pada 2020 jumlah warga negara Indonesia yang pindah jadi warga negara Singapura mencapai 811 orang. Jumlah itu sempat turun dibanding 2019 yang mencapai 940 orang.

Khusus di 2023, sampai April sudah ada 329 orang warga negara Indonesia yang pindah jadi warga negara Singapura. Jumlah itu lebih banyak dibanding periode yang sama tahun lalu yang mencapai 286 orang.

Sebelumnya, Silmy menyebut Indonesia bersaing dengan negara lain untuk merebut orang-orang pintar. Sebab, banyak mahasiswa yang pindah kewarganegaraan salah satunya ke Singapura.

“Dalam hal menentukan nasib bersama, harus bersatu. Pemerintah kasih beasiswa LPDP, memperjuangkan, kasih informasi supaya Gen Z generasi yang unggul dan berdaya saing,” kata dia.

Soal Singapura sebagai destinasi wisata, wisatawan Indonesia masih menjadi yang paling banyak. Faktanya, sepanjang tahun 2022, tercatat sebanyak 1,1 orang Indonesia berlibur ke Singapura dan menyumbang Rp 12,5 triliun.

Singapore Tourism Board (STB) mencatat pelancong asal Indonesia bahkan lebih banyak daripada turis dari India dan China. Turis India ke Singapura pada 2022 sebanyak 686.000 orang dan turis Malaysia sejumlah 591.000 orang. (bbs/ram)

SUMUTPOS.CO – Suatu realita saat ini sednag terjadi, banyak warga negara Indonesia (WNI) yang tertarik untuk pindah warga negara tertentu. Data yang diterima saat ini, WNI paling banyak pindah menjadi warga negara Singapura.

Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham Silmy Karim pada umumnya mereka yang pindah rata-rata berusia produktif, yakni 25-35 tahun.

“Ini suatu realita bahwa banyak warga negara Indonesia yang tertarik pindah menjadi WNA negara tertentu. Ini baru data WNI yang jadi warga negara Singapura. Sekitar 1.000 orang per tahun (masyarakat Indonesia pindah jadi warga negara Singapura). Rata-rata ini usia produktif 25-35 tahun,” kata Silmy, Kamis (13/7/2023).

Berdasarkan data, warga negara Indonesia yang pindah jadi warga negara Singapura paling banyak selama 2022 yakni mencapai 1.091 orang. Adapun, selama 2021 mencapai 1.070 orang.

Jumlah itu jauh meningkat dibandingkan tahun sebelumnya, pada 2020 jumlah warga negara Indonesia yang pindah jadi warga negara Singapura mencapai 811 orang. Jumlah itu sempat turun dibanding 2019 yang mencapai 940 orang.

Khusus di 2023, sampai April sudah ada 329 orang warga negara Indonesia yang pindah jadi warga negara Singapura. Jumlah itu lebih banyak dibanding periode yang sama tahun lalu yang mencapai 286 orang.

Sebelumnya, Silmy menyebut Indonesia bersaing dengan negara lain untuk merebut orang-orang pintar. Sebab, banyak mahasiswa yang pindah kewarganegaraan salah satunya ke Singapura.

“Dalam hal menentukan nasib bersama, harus bersatu. Pemerintah kasih beasiswa LPDP, memperjuangkan, kasih informasi supaya Gen Z generasi yang unggul dan berdaya saing,” kata dia.

Soal Singapura sebagai destinasi wisata, wisatawan Indonesia masih menjadi yang paling banyak. Faktanya, sepanjang tahun 2022, tercatat sebanyak 1,1 orang Indonesia berlibur ke Singapura dan menyumbang Rp 12,5 triliun.

Singapore Tourism Board (STB) mencatat pelancong asal Indonesia bahkan lebih banyak daripada turis dari India dan China. Turis India ke Singapura pada 2022 sebanyak 686.000 orang dan turis Malaysia sejumlah 591.000 orang. (bbs/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/