25.6 C
Medan
Monday, June 3, 2024

Lorenzo Tercepat di Catalunya

CATALUNYA-Pembalap Jorge Lorenzo menjadi pemenang pertarungan antara sesama pebalap Spanyol di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Minggu (3/6/2012). Pebalap Yamaha ini mengalahkan kompatriotnya dari tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, untuk membukukan kemenangan ketiganya sepanjang MotoGP musim 2012.

Sementara itu pebalap satelit Yamaha Tech 3, Andrea Dovizioso, sukses naik podium nomor tiga. Dia mengalahkan pemegang pole position balapan ini, Casey Stoner, yang harus puas finis di urutan keempat.

Dengan hasil seri kelima ini, maka Lorenzo kian kokoh di puncak klasemen sementara. Donasi 25 poin di Catalunya ini membuat dia mengumpulkan total 115 poin, unggul 20 angka atas Stoner yang masih bertahan di posisi kedua. Sementara itu Pedrosa ada di urutan ketiga dengan koleksi 85 poin, disusul Dovizioso yang menyalip rekan setimnya, Cal Crutchlow, yang turun satu strip.

Saat balapan dimulai, Pedrosa langsung menyodok ke posisi terdepan. Dia mendapat tekanan dari duo Yamaha, yaitu Spies dan Lorenzo. Sementara itu Stoner, pemegang pole, terpuruk ke urutan kelima, karena dia juga disalip pebalap satelit Yamaha Tech 3, Andrea Dovizioso.

Hanya berselang satu lap, Stoner melorot lagi satu strip. Kali ini giliran rekan setim Dovizioso, Cal Crutchlow, yang mengambil alih posisi kelima. Tetapi di barisan depan terjadi kecelakaan yang menimpa Spies, yang memang tampil terlalu agresif.

Memasuki lap kedua saat akan menikung ke kanan, Spies mengambil dari sisi dalam untuk melewati Pedrosa. Sayang, juara dunia Superbike 2009 ini tak mampu mengendalikan motornya untuk belok. Dia terpaksa lurus dan terjerembab di gravel, sebelum bangun lagi dan melanjutkan balapan.

Tanpa Spies yang harus terpuruk di posisi buncit, Pedrosa mendapat tekanan dari tiga pebalap Yamaha. Sementara itu Stoner dan dua pebalap satelit Honda, yaitu Stefan Bradl (LCR Honda) dan Alvaro Bautista (Gresini Honda), berada di posisi 5-7, disusul duo Ducati, Valentino Rossi dan Nicky Hayden.

Lorenzo akhirnya bisa mewujudkan tekad untuk memenangi balapan di rumah sendiri, sekaligus mencatat kemenangan ketiga pada MotoGP 2012 (setelah Qatar dan Le Mans dua pekan lalu). Kini Lorenzo semakin kokoh di puncak klasemen sementara. (bbs/jpnn)

CATALUNYA-Pembalap Jorge Lorenzo menjadi pemenang pertarungan antara sesama pebalap Spanyol di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Minggu (3/6/2012). Pebalap Yamaha ini mengalahkan kompatriotnya dari tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, untuk membukukan kemenangan ketiganya sepanjang MotoGP musim 2012.

Sementara itu pebalap satelit Yamaha Tech 3, Andrea Dovizioso, sukses naik podium nomor tiga. Dia mengalahkan pemegang pole position balapan ini, Casey Stoner, yang harus puas finis di urutan keempat.

Dengan hasil seri kelima ini, maka Lorenzo kian kokoh di puncak klasemen sementara. Donasi 25 poin di Catalunya ini membuat dia mengumpulkan total 115 poin, unggul 20 angka atas Stoner yang masih bertahan di posisi kedua. Sementara itu Pedrosa ada di urutan ketiga dengan koleksi 85 poin, disusul Dovizioso yang menyalip rekan setimnya, Cal Crutchlow, yang turun satu strip.

Saat balapan dimulai, Pedrosa langsung menyodok ke posisi terdepan. Dia mendapat tekanan dari duo Yamaha, yaitu Spies dan Lorenzo. Sementara itu Stoner, pemegang pole, terpuruk ke urutan kelima, karena dia juga disalip pebalap satelit Yamaha Tech 3, Andrea Dovizioso.

Hanya berselang satu lap, Stoner melorot lagi satu strip. Kali ini giliran rekan setim Dovizioso, Cal Crutchlow, yang mengambil alih posisi kelima. Tetapi di barisan depan terjadi kecelakaan yang menimpa Spies, yang memang tampil terlalu agresif.

Memasuki lap kedua saat akan menikung ke kanan, Spies mengambil dari sisi dalam untuk melewati Pedrosa. Sayang, juara dunia Superbike 2009 ini tak mampu mengendalikan motornya untuk belok. Dia terpaksa lurus dan terjerembab di gravel, sebelum bangun lagi dan melanjutkan balapan.

Tanpa Spies yang harus terpuruk di posisi buncit, Pedrosa mendapat tekanan dari tiga pebalap Yamaha. Sementara itu Stoner dan dua pebalap satelit Honda, yaitu Stefan Bradl (LCR Honda) dan Alvaro Bautista (Gresini Honda), berada di posisi 5-7, disusul duo Ducati, Valentino Rossi dan Nicky Hayden.

Lorenzo akhirnya bisa mewujudkan tekad untuk memenangi balapan di rumah sendiri, sekaligus mencatat kemenangan ketiga pada MotoGP 2012 (setelah Qatar dan Le Mans dua pekan lalu). Kini Lorenzo semakin kokoh di puncak klasemen sementara. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/