YANGON, SUMUTPOS.CO – Timnas U-19 Indonesia tampil istimewa saat mengandaskan Myanmar U-19 dengan skor 2-1 di Stadion Thuwuna, Selasa (5/9). Egy Maulana Vikri menjadi pahlawan Tim Garuda Nusantara lewat lesakan dua golnya pada menit 72 dan 90.
Pada awal laga, Indonesia sebenarnya tampil menekan. Mereka bahkan mendapat peluang emas menit 10 melalui Saddil Ramdani. Namun, tembakan dia masih bisa diblok oleh bek Myanmar. Demikian pula pada menit 25. Kerja sama dnegan Saddil, Hanis Sagara gagal menggapai umpan manisnya. Bola masih diamankan kiper Myanmar, Htet Wai.
Terus menyerang malah bikin Indonesia rentan di lini belakang. Hal itu bisa dimanfaatkan oleh Myat Kaung menit 28 untuk jadi gol. Dia sukses mencetak gol melalui sepakan jarak dekat. Kebobolan, bikin Indonesia terus mengurung pertahanan Myanmar. Namun, hingga turun minum, skor 1-0 untuk Myanmar tak berubah.
Usai jeda, pasukan Indra Sjafri itu langsung tancap gas. Babak pertama baru berjalan semenit, Egy Maulana nyaris samakan kedudukan. Namun, tendangan kerasnya masih menyamping.
Egy kembali dapat peluang emas menit 59. Lolos dari jebakan offside, dia sayangnya gagal menjangkau bola hingga peluang berlalu begitu saja. Usaha Indonesia untuk cetak gol penyama kedudukan akhirnya berbuah manis. Menit 71, Egy kali ini sukses maksimalkan peluang matang. Berawal dari tendangan Hanis yang ditepis kiper Myanmar, bola muntah lantas diserobot oleh Egy melalui sundulan.
Egy kembali nyaris catatkan namanya di papan skor. Sang gelandang jebolan SSB Tasbi Medan ini mengais peluang dari luar kotak penalti, namun tembakannya masih bisa ditangkap oleh Htet Wai.
Alih-alih laga akan berakhir imbang 1-1, Egy Maulana benar-benar jadi bintang dalam laga ini. Berawal dari akselerasinya dari sisi kanan Myanmar, dia mampu menyelesaikannya dengan manis dengan gol. Gol itu juga menjadi yang terakhir tercipta dari laga ini.
YANGON, SUMUTPOS.CO – Timnas U-19 Indonesia tampil istimewa saat mengandaskan Myanmar U-19 dengan skor 2-1 di Stadion Thuwuna, Selasa (5/9). Egy Maulana Vikri menjadi pahlawan Tim Garuda Nusantara lewat lesakan dua golnya pada menit 72 dan 90.
Pada awal laga, Indonesia sebenarnya tampil menekan. Mereka bahkan mendapat peluang emas menit 10 melalui Saddil Ramdani. Namun, tembakan dia masih bisa diblok oleh bek Myanmar. Demikian pula pada menit 25. Kerja sama dnegan Saddil, Hanis Sagara gagal menggapai umpan manisnya. Bola masih diamankan kiper Myanmar, Htet Wai.
Terus menyerang malah bikin Indonesia rentan di lini belakang. Hal itu bisa dimanfaatkan oleh Myat Kaung menit 28 untuk jadi gol. Dia sukses mencetak gol melalui sepakan jarak dekat. Kebobolan, bikin Indonesia terus mengurung pertahanan Myanmar. Namun, hingga turun minum, skor 1-0 untuk Myanmar tak berubah.
Usai jeda, pasukan Indra Sjafri itu langsung tancap gas. Babak pertama baru berjalan semenit, Egy Maulana nyaris samakan kedudukan. Namun, tendangan kerasnya masih menyamping.
Egy kembali dapat peluang emas menit 59. Lolos dari jebakan offside, dia sayangnya gagal menjangkau bola hingga peluang berlalu begitu saja. Usaha Indonesia untuk cetak gol penyama kedudukan akhirnya berbuah manis. Menit 71, Egy kali ini sukses maksimalkan peluang matang. Berawal dari tendangan Hanis yang ditepis kiper Myanmar, bola muntah lantas diserobot oleh Egy melalui sundulan.
Egy kembali nyaris catatkan namanya di papan skor. Sang gelandang jebolan SSB Tasbi Medan ini mengais peluang dari luar kotak penalti, namun tembakannya masih bisa ditangkap oleh Htet Wai.
Alih-alih laga akan berakhir imbang 1-1, Egy Maulana benar-benar jadi bintang dalam laga ini. Berawal dari akselerasinya dari sisi kanan Myanmar, dia mampu menyelesaikannya dengan manis dengan gol. Gol itu juga menjadi yang terakhir tercipta dari laga ini.