28.9 C
Medan
Saturday, May 18, 2024

PSMS Datangkan Empat Amunisi Baru

Foto: Doni Hermawan/Sumut Pos
Wanda Syahputra kembali memperkuat PSMS.

SUMUTPOS.CO – PSMS Medan akan bertolak menuju Kepulauan Riau, Batam, Kamis (20/7) hari ini untuk menjalani laga perdana putaran kedua Liga 2 kontra 757 Kepri Jaya. Jelang laga yang akan dihelat di Stadion Citramas, Batam, Sabtu (22/7) itu, tim besutan Mahruzar Nasution kedatangan empat amunisi baru.

Empat pemain baru itu sudah terlihat berlatih dengan skuad PSMS di Stadion Mini Kebun Bunga, Rabu (19/7) kemarin. Satu di antaranya wajah yang tak asing yakni Wanda Syahputra (stoper) yang berasal dari PS TNI. Wanda pernah memperkuat PSMS di Piala Kemerdekaan 2015.

Sementara pemain lainnya yang juga berasal dari PS TNI adalah M Alwi Slamet (gelandang) dan Danie Pratama (stoper). Satu pemain lain adalah Sutrisno dari tim Liga 2, Persih FC. Berbeda dengan Sutrisno, \yang masih berstatus seleksi, ketiga pemain itu langsung didaftarkan. Artinya meski berstatus pemain baru, tiga pemain itu bisa langsung diturunkan pada laga akhir pekan nanti.

Meski masih berstatus sebagai pemain baru, sejumlah nama kemungkinan besar akan diboyong pada lawatan kali ini. Pelatih PSMS Mahruzar Nasution mengatakan dirinya memang membutuhkan tambahan amunisi baru. “Kami memang butuh pemain baru, khususnya pemain bawah dan gelandang. Kedatangan mereka memang sesuai dengan permintaan saya. Makanya, datangnya mereka kami juga bakal ada ponceratan pemain,” ucap Mahruzar.

Sebelumnya PSMS punya cukup banyak pemain belakang. Namun untuk posisi stopper, Hardiantono dan Budi Argo masih belum tergantikan. Kedatangan Wanda dan Danie akan menambah opsi Mahruzar di lini belakang. Apalagi Wanda juga bisa diplot sebagai bek kanan karena Dimas Sumantri masih cedera.

Dengan datangnya empat pemain baru, otomatis dirinya juga melakukan pencoretan. Salah satu indikasinya adalah kurangnya kontribusi pemain selama putaran pertama, serta kondisi pemain saat ini masih dibekap cidera yang membutuhkan istirahat lama. Namun Mahruzar belum mengumumkannya.

“Saya lihat mereka sudah layaklah masuk ke PSMS. Karena mereka ini rata – rata pemain yang pernah saya lihat ke sana. Bukan pemain sisa ya. Sedangkan untuk Sutrisno, akan terus kita pantau perkembangannya.” jelas Mahruzar.

Pada laga away kali ini PSMS akan membawa 18 pemain. Terlihat ada beberapa pemain yang masih berlatih terpisah, termasuk kapten tim, Legimin Raharjo. Meski begitu, Mahruzar baru akan mengumumkan nama – nama pemain yang akan dibawa pada rapat malam tadi.

“Keputusan siapa saja yang akan kami bawa, nanti malam (kemarin, red) kami rapatkan dulu. Termasuk Legimin Raharjo. Tapi, kemungkinan ia (Legimin) bisa diturunkan,” jelas Mahruzar.

Terkait target pada laga nanti, Mahruzar mengintruksikan anak asuhnya tetap tampil maksimal dan mencuri poin dari tuan rumah. Menurutnya, mampu mencuri poin di kandang lawan sudah cukup bagi PSMS untuk tetap menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya. “Pertemuan pertama kita menang atas Kepri, jadi minimal kalau bisa raih hasil imbang saja, itu sudah keuntungan bagi PSMS. (don)

Foto: Doni Hermawan/Sumut Pos
Wanda Syahputra kembali memperkuat PSMS.

SUMUTPOS.CO – PSMS Medan akan bertolak menuju Kepulauan Riau, Batam, Kamis (20/7) hari ini untuk menjalani laga perdana putaran kedua Liga 2 kontra 757 Kepri Jaya. Jelang laga yang akan dihelat di Stadion Citramas, Batam, Sabtu (22/7) itu, tim besutan Mahruzar Nasution kedatangan empat amunisi baru.

Empat pemain baru itu sudah terlihat berlatih dengan skuad PSMS di Stadion Mini Kebun Bunga, Rabu (19/7) kemarin. Satu di antaranya wajah yang tak asing yakni Wanda Syahputra (stoper) yang berasal dari PS TNI. Wanda pernah memperkuat PSMS di Piala Kemerdekaan 2015.

Sementara pemain lainnya yang juga berasal dari PS TNI adalah M Alwi Slamet (gelandang) dan Danie Pratama (stoper). Satu pemain lain adalah Sutrisno dari tim Liga 2, Persih FC. Berbeda dengan Sutrisno, \yang masih berstatus seleksi, ketiga pemain itu langsung didaftarkan. Artinya meski berstatus pemain baru, tiga pemain itu bisa langsung diturunkan pada laga akhir pekan nanti.

Meski masih berstatus sebagai pemain baru, sejumlah nama kemungkinan besar akan diboyong pada lawatan kali ini. Pelatih PSMS Mahruzar Nasution mengatakan dirinya memang membutuhkan tambahan amunisi baru. “Kami memang butuh pemain baru, khususnya pemain bawah dan gelandang. Kedatangan mereka memang sesuai dengan permintaan saya. Makanya, datangnya mereka kami juga bakal ada ponceratan pemain,” ucap Mahruzar.

Sebelumnya PSMS punya cukup banyak pemain belakang. Namun untuk posisi stopper, Hardiantono dan Budi Argo masih belum tergantikan. Kedatangan Wanda dan Danie akan menambah opsi Mahruzar di lini belakang. Apalagi Wanda juga bisa diplot sebagai bek kanan karena Dimas Sumantri masih cedera.

Dengan datangnya empat pemain baru, otomatis dirinya juga melakukan pencoretan. Salah satu indikasinya adalah kurangnya kontribusi pemain selama putaran pertama, serta kondisi pemain saat ini masih dibekap cidera yang membutuhkan istirahat lama. Namun Mahruzar belum mengumumkannya.

“Saya lihat mereka sudah layaklah masuk ke PSMS. Karena mereka ini rata – rata pemain yang pernah saya lihat ke sana. Bukan pemain sisa ya. Sedangkan untuk Sutrisno, akan terus kita pantau perkembangannya.” jelas Mahruzar.

Pada laga away kali ini PSMS akan membawa 18 pemain. Terlihat ada beberapa pemain yang masih berlatih terpisah, termasuk kapten tim, Legimin Raharjo. Meski begitu, Mahruzar baru akan mengumumkan nama – nama pemain yang akan dibawa pada rapat malam tadi.

“Keputusan siapa saja yang akan kami bawa, nanti malam (kemarin, red) kami rapatkan dulu. Termasuk Legimin Raharjo. Tapi, kemungkinan ia (Legimin) bisa diturunkan,” jelas Mahruzar.

Terkait target pada laga nanti, Mahruzar mengintruksikan anak asuhnya tetap tampil maksimal dan mencuri poin dari tuan rumah. Menurutnya, mampu mencuri poin di kandang lawan sudah cukup bagi PSMS untuk tetap menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya. “Pertemuan pertama kita menang atas Kepri, jadi minimal kalau bisa raih hasil imbang saja, itu sudah keuntungan bagi PSMS. (don)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/