26 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Lima Pembalap Riau Jajal Sirkuit Sentul

PEKANBARU- Ikatan Motor Indonesia (IMI) Riau menurunkan lima pembalapnya mengikuti Indo Race Sport (IRS) 2012, yang berlangsung di Sirkuit Sentul, Bogor pada 3-4 November mendatang. Para atlet akan bertolak awal pekan nanti, tiga hari sebelum pertandingan.

Pelatih Bermotor Riau, Torang Rinaldi berharap banyak para pembalapnya mampu berprestasi di ajang tersebut. Sebab, Kejurnas IRS merupakan salah satu seri yang dapat meningkatkan perkembangan atlet untuk menempa pengalaman.
“Jika bisa berprestasi di IRS nanti, maka peluang untuk bisa bersaing di tingkat lebih tinggi sangat terbuka lebar. Seperti tingkat ASEAN atau tingkat Asia lain nantinya,” katanya menjawab Riau Pos kemarin.
Salah satu harapan Torang, diberikan kepada pembalap motor peraih emas pada PON. Ivos, yang akan turun di kelas Super Sport 600 CC pada IRS nanti. Lima atlet yang disiapkan IMI Riau merupakan tim inti tuan rumah pada PON lalu di Sirkuit Kampar.

Adalah Gatra, Aditia, Dedi dan Dimas. Mereka diturunkan di kelas bebek 110 CC dan 125 CC. “Seluruh atlet akan bertolak tiga hari sebelum pertandingan. Agar bisa menjajal lapangan sebelum bertanding. Dengan begitu harapan bisa berprestasi nantinya semakin terbuka lebar,” lanjutnya berharap.(egp/jpnn)

PEKANBARU- Ikatan Motor Indonesia (IMI) Riau menurunkan lima pembalapnya mengikuti Indo Race Sport (IRS) 2012, yang berlangsung di Sirkuit Sentul, Bogor pada 3-4 November mendatang. Para atlet akan bertolak awal pekan nanti, tiga hari sebelum pertandingan.

Pelatih Bermotor Riau, Torang Rinaldi berharap banyak para pembalapnya mampu berprestasi di ajang tersebut. Sebab, Kejurnas IRS merupakan salah satu seri yang dapat meningkatkan perkembangan atlet untuk menempa pengalaman.
“Jika bisa berprestasi di IRS nanti, maka peluang untuk bisa bersaing di tingkat lebih tinggi sangat terbuka lebar. Seperti tingkat ASEAN atau tingkat Asia lain nantinya,” katanya menjawab Riau Pos kemarin.
Salah satu harapan Torang, diberikan kepada pembalap motor peraih emas pada PON. Ivos, yang akan turun di kelas Super Sport 600 CC pada IRS nanti. Lima atlet yang disiapkan IMI Riau merupakan tim inti tuan rumah pada PON lalu di Sirkuit Kampar.

Adalah Gatra, Aditia, Dedi dan Dimas. Mereka diturunkan di kelas bebek 110 CC dan 125 CC. “Seluruh atlet akan bertolak tiga hari sebelum pertandingan. Agar bisa menjajal lapangan sebelum bertanding. Dengan begitu harapan bisa berprestasi nantinya semakin terbuka lebar,” lanjutnya berharap.(egp/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/