FIFA telah melakukan pengundian tahap grup untuk menentukan tim-tim yang akan berlaga di Piala Dunia 2014. Undian grup Piala Dunia dilakukan di Costa do Sauipe, Bahia, Jumat (6/12). Di awal pengundian sempat mengheningkan cipta untuk mengenang meninggalnya Nelson Mandela yang menjadikan sepak bola sebagai alat pemersatu bangsa.
Dalam pengundian itu ikut dihadiri beberap mantan pemain yang pernah meraih juara dunia seperti Zinedine Zidane, Cafu, dan Fabio Cannavaro. Grup D dan Grup G tampaknya akan menjadi grup yang cukup ketat karena diikuti dua tim kuat. Di Grup D, Uruguay, Inggris dan Italia akan bertarung untuk memperebutkan dua posisi teratas grup, sedangkan di Grup G Jerman dna Portugal akan saling sikut untuk menjadi yang terbaik.
Laga menarik juga akan terjadi di Grup B karena mempertemukan final Piala Dunia 2010 antara Spanyol dan Belanda. Seperti diketahui, pada 2010 lalu Piala Dunia digelar di Afrika Selatan yang notebene negaranya Nelson Mandela. Brasil yang menjadi tuan rumah juga akan menghadapi tim yang cukup sulit karena tergabung dengan Kroasia, Meksiko dan Kamerun.
Terlepas dari itu, kontestan Piala Dunia (PD) 2014 di Brasil bakal bergemilang pundi-pundi uang. Dari hasil pertemuan FIFA sebelum drawing di Costa do Sauipe, Bahia, kemarin, otoritas tertinggi sepak bola dunia itu mengumumkan bahwa kontribusi uang untuk PD 2014 mengalami kenaikan 37 persen ketimbang PD 2010 di Afrika Selatan atau Afsel.
Sebagai perbandingan, kontribusi uang di Afsel adalah USD 420 juta atau lebih dari Rp 5 triliun dengan kurs USD 1 = Rp 11.955. Nah, di PD 2014, FIFA bakal mengalokasikan USD 576 juta atau sekitar Rp 6,88 triliun. “Dari USD 576 juta, USD 358 juta merupakan prize money 32 kontestan”. Demikian rilis Komite Finansial FIFA di situs resmi organisasi.
Kenaikan itu membuat juara PD 2014 meraih hadiah lebih besar ketimbang juara PD 2010. Dari USD 30 juta menjadi USD 35 juta (Rp 418 miliar). Adapun hadiah runner-up tidak mengalami kenaikan signifikan karena dari USD 24 juta, hanya menjadi USD 25 juta.
Sedangkan tim yang finis peringkat ketiga dan peringkat keempat, serta perempat finalis dan babak 16 besar akan memperoleh masing-masing USD 22 juta, USD 20 juta, USD 14 juta, dan USD 9 juta. Negara yang tersingkir di fase grup saja masih kebagian USD 8 juta.
FIFA juga mengumumkan bahwa besarnya match fee bagi 32 kontestan, yakni USD 1,5 juta atau naik USD 500 ribu. Walhasil, sebelum bertanding, setiap negara berhak mengantongi hampir Rp 18 miliar. Juga alokasi USD 70 juta sebagai kompensasi bagi klub-klub yang pemainnya berlaga di PD 2014.
Sebagai catatan, di PD 2010, Barcelona meraih uang kompensasi paling besar karena menyumbang pemain terbanyak. Barca “ sebutan Barcelona “ mengirim 13 penggawanya ke Afsel. Perinciannya, tujuh pemain membela tim juara, Spanyol, sedangkan sisanya memperkuat lima tim berbeda.
Tak ketinggalan alokasi USD 100 juta dari FIFA sebagai asuransi untuk pemain yang mengalami cedera parah di PD 2014. “FIFA juga telah memberikan USD 20 juta untuk perkembangan sepak bola Brasil. Itu pun baru permulaan karena nominalnya bisa meningkat sampai USD 100 juta di kemudian hari,” kata Sekjen FIFA Jerome Valcke kepada Eurosport. (dns/jpnn)
[table caption=”HASIL DRAWING PIALA DUNIA 2014″ delimiter=”|”]
Grup A|Brasil, Kroasia, Meksiko, Kamerun
Grup B|Spanyol, Belanda, Chile, Australia
Grup C|Kolombia, Yunani, Pantai Gading, Jepang
Grup D|Uruguay, Kosta Rica, Inggris, Italia
Grup E|Swiss, Ecuador, Prancis, Honduras
Grup F|Argentina, Bosnia Herzegovina, Iran, Nigeria
Grup G|Jerman, Portugal, Ghana, USA
Grup H|Belgia, Algeria, Russia, Korea Selatan
[/table]