22.8 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Peluang Terakhir Berba

SUKA atau tidak, meski sering dicadangkan namun Dimitar Berbatov adalah pemain tersubur di kubu The Red Devils. Sejauh ini striker berkebangsaan Bulgaria itu telah mencetak 21 gol, atau setara dengan jumlah gol yang dilesakkan striker Manchester City Carlos Tevez.

Jumlah gol Berbatov dibuat dalam 31 pertandingan dengan 23 kali di antaranya menjadi starter. Mantan ujung tombak CSKA Moskow, Bayern Leverkusen dan Tottenham Hotspur itu menorehkan catatan istimewa di musim ini dengan keberhasilannya mencetak lima gol dalam satu pertandingan ketika The Red Devils melumat Blackburn Rovers 7-1, November lalu. Memang belakangan Berbatov tergusur ke bench seiring mengilapnya permainan Javier Hernandez berduet dengan Wayne Rooney di lini depan.

Nah, menghadapi Blackpool malam ini, Sir Alex Ferguson mengindikasikan takkan menurunkan seluruh pemain pilar.  Ia berniat menjaga kebugaran para pemain kuncinya demi duel maha penting kontra Barcelona di final Liga Champions, sepekan mendatang.
Kebijakan yang ditempuh Fergie ini tentu saja membuka peluang Berba untuk menambah koleski golnya.

Artinya, laga menghadapi Blackpool merupakan kesempatan terbaik bagi Berba untuk membuktikan kemampuannya. Jika pada pertandingan nanti Berba mampu mencetak gol dan menjadi topskor di akhir kompetisi, bukan tak mungkin Fergie yang mulai kesengsem dengan Hernadez akan kembali berpaling kepada Berbatov.

“Saya hanya berusaha tampil sebaik mungkin. Semua gol untuk kemenangan tim, bukan mengejar gelar individu,” bilang Berba. (jun)

SUKA atau tidak, meski sering dicadangkan namun Dimitar Berbatov adalah pemain tersubur di kubu The Red Devils. Sejauh ini striker berkebangsaan Bulgaria itu telah mencetak 21 gol, atau setara dengan jumlah gol yang dilesakkan striker Manchester City Carlos Tevez.

Jumlah gol Berbatov dibuat dalam 31 pertandingan dengan 23 kali di antaranya menjadi starter. Mantan ujung tombak CSKA Moskow, Bayern Leverkusen dan Tottenham Hotspur itu menorehkan catatan istimewa di musim ini dengan keberhasilannya mencetak lima gol dalam satu pertandingan ketika The Red Devils melumat Blackburn Rovers 7-1, November lalu. Memang belakangan Berbatov tergusur ke bench seiring mengilapnya permainan Javier Hernandez berduet dengan Wayne Rooney di lini depan.

Nah, menghadapi Blackpool malam ini, Sir Alex Ferguson mengindikasikan takkan menurunkan seluruh pemain pilar.  Ia berniat menjaga kebugaran para pemain kuncinya demi duel maha penting kontra Barcelona di final Liga Champions, sepekan mendatang.
Kebijakan yang ditempuh Fergie ini tentu saja membuka peluang Berba untuk menambah koleski golnya.

Artinya, laga menghadapi Blackpool merupakan kesempatan terbaik bagi Berba untuk membuktikan kemampuannya. Jika pada pertandingan nanti Berba mampu mencetak gol dan menjadi topskor di akhir kompetisi, bukan tak mungkin Fergie yang mulai kesengsem dengan Hernadez akan kembali berpaling kepada Berbatov.

“Saya hanya berusaha tampil sebaik mungkin. Semua gol untuk kemenangan tim, bukan mengejar gelar individu,” bilang Berba. (jun)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/