27 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Nos Vemos en Manchester Thiago

Nos Vemos en Manchester Thiago
Nos Vemos en Manchester Thiago

MANCHESTER – Gelandang Barcelona yang bersinar terang di Euro U-21, Thiago Alcantara sudah sejak lama digadang akan direkrut Manchester United. Dan kiper United David de Gea memberi isyarat jika kompatriotnya itu akan bergabung musim ini.
Dikabarkan Barcelona juga sudah tak memasukkan Thiago dalam rencana musim ini. Bahkan bandrol senilai 18 juta euro sudah disematkan padanya. Tentu saja jumlah itu terbilang enteng oleh MU.
Kini, gosip Thiago dengan MU semakin hangat dibicarakan. Penyebabnya adalah testimoni De Gea kepada Thiago setelah sukses Spanyol menjuarai Piala Eropa U21 di Israel beberapa hari lalu.
Di laga itu, pemain berusia 22 tahun menginspirasi kemenangan La Rojita dengan mencetak hattrick. Untuk mengenang momen istimewanya, Thiago membawa pulang bola partai final yang ditandatangani oleh rekan-rekan setimnya.
Salah satu pesan yang paling ‘menarik’ datang dari De Gea.  Dari tangkapan kamera televisi Cuatro yang dilansir Marca, De Gea menuliskan “Nos Vemos en Manchester” yang jika diterjemahkan artinya “Sampai ketemu di Manchester”. Namun tak lama usai kabar itu beredar, De Gea, angkat bicara soal tulisannya itu. De Gea yang juga kiper timnas Spanyol itu mengatakan itu hanya sebuah lelucon belaka.
“Itu hanya lelucon yang saya buat untuk dia,” jawab De Gea kepada Mundo Deportivo.
“Pastinya saya mengharapkan Thiago bisa menjadi rekan di satu tim. Tapi, saya sadar, Barcelona tidak akan begitu saja melepas Thiago. Saya berharap bisa mendapatkan rekan dari Spanyol di Manchester United pada musim depan,” sambungnya. (bbs/jpnn)

Nos Vemos en Manchester Thiago
Nos Vemos en Manchester Thiago

MANCHESTER – Gelandang Barcelona yang bersinar terang di Euro U-21, Thiago Alcantara sudah sejak lama digadang akan direkrut Manchester United. Dan kiper United David de Gea memberi isyarat jika kompatriotnya itu akan bergabung musim ini.
Dikabarkan Barcelona juga sudah tak memasukkan Thiago dalam rencana musim ini. Bahkan bandrol senilai 18 juta euro sudah disematkan padanya. Tentu saja jumlah itu terbilang enteng oleh MU.
Kini, gosip Thiago dengan MU semakin hangat dibicarakan. Penyebabnya adalah testimoni De Gea kepada Thiago setelah sukses Spanyol menjuarai Piala Eropa U21 di Israel beberapa hari lalu.
Di laga itu, pemain berusia 22 tahun menginspirasi kemenangan La Rojita dengan mencetak hattrick. Untuk mengenang momen istimewanya, Thiago membawa pulang bola partai final yang ditandatangani oleh rekan-rekan setimnya.
Salah satu pesan yang paling ‘menarik’ datang dari De Gea.  Dari tangkapan kamera televisi Cuatro yang dilansir Marca, De Gea menuliskan “Nos Vemos en Manchester” yang jika diterjemahkan artinya “Sampai ketemu di Manchester”. Namun tak lama usai kabar itu beredar, De Gea, angkat bicara soal tulisannya itu. De Gea yang juga kiper timnas Spanyol itu mengatakan itu hanya sebuah lelucon belaka.
“Itu hanya lelucon yang saya buat untuk dia,” jawab De Gea kepada Mundo Deportivo.
“Pastinya saya mengharapkan Thiago bisa menjadi rekan di satu tim. Tapi, saya sadar, Barcelona tidak akan begitu saja melepas Thiago. Saya berharap bisa mendapatkan rekan dari Spanyol di Manchester United pada musim depan,” sambungnya. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/