29 C
Medan
Monday, June 17, 2024

Menanti Nasib Allegri

MILAN- Nasib Massimiliano Allegri di AC Milan makin genting. Dalam waktu dekat ini, kabarnya Allegri akan dipecat. Konon Clarence Seedorf disiapkan sebagai pelatih baru.

Menurut Corriere dello Sport, pemecatan Allegri tinggal menunggu waktu. Allegri sudah menemui Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani di markas Milan, Rabu (22/5) kemarin.

Allegri mendapat informasi dari Galliani bahwa dirinya telah dipecat. Allegri sendiri menolak berkomentar banyak usai pertemuan. “Saya tak perlu mengatakan apa pun. Saya hanya menikmati secangkir kopi bersama Galliani,” ucapnya.

Ketika ditanya apakah dirinya masih melatih Milan, Allegri tak mau memberikan jawaban. Presiden Milan, Silvio Berlusconi, kabarnya telah memerintahkan Galliani untuk memecat Allegri. Mengenai kompensasi pemutusan kontrak, Milan dan Allegri masih akan membahasnya.

Jika benar dipecat Milan, Allegri takkan lama menganggur. Ia sudah menjadi bidikan AS Roma. Agen Allegri bahkan sudah menemui petinggi Giallorossi beberapa pekan lalu. Football Italia mengklaim Allegri akan diumumkan sebagai pelatih baru Roma pekan depan.

Mengenai pengganti Allegri di Milan, nama Seedorf menjadi favorit. Pemain yang kini membela klub Brasil, Botafogo, itu memiliki kedekatan dengan Presiden Berlusconi. Seedorf akan ditawari Milan kontrak tiga tahun.

Tak hanya Seedorf, Milan juga bakal menarik kembali Paolo Maldini. Pria 44 tahun itu akan bertanggung jawab soal transfer Milan.
Sedangkan Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani menolak untuk mengkonfirmasi pemecatan tersebut.

Menurut Galliani, pihaknya tak akan berbicara apapun kepada media terkait masa depan Allegri. Dia juga mengaku mulai kesal dengan adanya kabar-kabar tak jelas yang simpang siur di media. Dia juga tak ingin kunjungannya dalam perayaan peringatan klub menjuarai Liga Champions pada 1963 terganggu.

“Apakah pertemuan besok untuk mengonfirmasi? Itulah urusan kami,” tukas Galliani, sebagaimana dilansir Football Italia. “Kami di sini untuk memberikan penghormatan dan merayakan peserta malam itu, pada tahun 1963. Pelatih untuk malam ini adalah besar Nereo Rocco (pelatih Milan 1963),” sambungnya. (bbs/jpnn)

MILAN- Nasib Massimiliano Allegri di AC Milan makin genting. Dalam waktu dekat ini, kabarnya Allegri akan dipecat. Konon Clarence Seedorf disiapkan sebagai pelatih baru.

Menurut Corriere dello Sport, pemecatan Allegri tinggal menunggu waktu. Allegri sudah menemui Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani di markas Milan, Rabu (22/5) kemarin.

Allegri mendapat informasi dari Galliani bahwa dirinya telah dipecat. Allegri sendiri menolak berkomentar banyak usai pertemuan. “Saya tak perlu mengatakan apa pun. Saya hanya menikmati secangkir kopi bersama Galliani,” ucapnya.

Ketika ditanya apakah dirinya masih melatih Milan, Allegri tak mau memberikan jawaban. Presiden Milan, Silvio Berlusconi, kabarnya telah memerintahkan Galliani untuk memecat Allegri. Mengenai kompensasi pemutusan kontrak, Milan dan Allegri masih akan membahasnya.

Jika benar dipecat Milan, Allegri takkan lama menganggur. Ia sudah menjadi bidikan AS Roma. Agen Allegri bahkan sudah menemui petinggi Giallorossi beberapa pekan lalu. Football Italia mengklaim Allegri akan diumumkan sebagai pelatih baru Roma pekan depan.

Mengenai pengganti Allegri di Milan, nama Seedorf menjadi favorit. Pemain yang kini membela klub Brasil, Botafogo, itu memiliki kedekatan dengan Presiden Berlusconi. Seedorf akan ditawari Milan kontrak tiga tahun.

Tak hanya Seedorf, Milan juga bakal menarik kembali Paolo Maldini. Pria 44 tahun itu akan bertanggung jawab soal transfer Milan.
Sedangkan Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani menolak untuk mengkonfirmasi pemecatan tersebut.

Menurut Galliani, pihaknya tak akan berbicara apapun kepada media terkait masa depan Allegri. Dia juga mengaku mulai kesal dengan adanya kabar-kabar tak jelas yang simpang siur di media. Dia juga tak ingin kunjungannya dalam perayaan peringatan klub menjuarai Liga Champions pada 1963 terganggu.

“Apakah pertemuan besok untuk mengonfirmasi? Itulah urusan kami,” tukas Galliani, sebagaimana dilansir Football Italia. “Kami di sini untuk memberikan penghormatan dan merayakan peserta malam itu, pada tahun 1963. Pelatih untuk malam ini adalah besar Nereo Rocco (pelatih Milan 1963),” sambungnya. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/