25.6 C
Medan
Sunday, June 2, 2024

Dr H Firmansyah MSi Terpilih jadi Rektor UMN Al-Washliyah, Saatnya Mewujudkan PTS Unggul

MEDAN, SUMUTPOS.CO – MELALUI proses musyawarah dan mufakat, Dr H Firmansyah MSi terpilih menjadi rektor Universitas Muslim Nusantara periode 2023-2027. Pelantikan rektor dijadwalkan pada 21 Agustus 2023.

Dalam rapat senat UMN Al-Washliyah tersebut, secara aklamasi Dr H Anwar Saddat MHum sebagai wakil rektor I, Dr Dedy Juliandri Panjaitan MSi sebagai wakil rektor II dan Dr Samsul Bahri MSi sebagai wakil rektor III. Dalam proses uji kelayakan dan kepatutan, empat pimpinan baru UMN Al-Washliyah ini memperoleh nilai tertinggi.

Empat pimpinan baru UMN Al-Washliyah ini dipilih dalam rapat senat dipimpin Prof Dr Ahmad Laut Hasibuan MPd didampingi Rektor UMN Al-Washliyah Dr KRT H Hardi Mulyono Surbakti MAP. Terdapat sembilan calon pimpinan UMN Al-Washliyah termasuk Dr H Ridwanto MSi, Dr Abdul Mujib MPMat, Dr Alistraja Dison Silalahi MSi, Dr Muhammad Hilman Fikri MM dan Dr Alkausar Saragih MPdI.

Ketua Umum PB Al-Washliyah KH Dr Masyhuril Khamis MM bersama Ketua PW Washliyah Sumut Dr H Dedi Iskandar Batubara MSP hadir langsung menyaksikan proses pemilihan yang dilakukan 25 dari 27 senat universitas tersebut. Ketua umum pun menerima berita acara pemilihan dari Dr KRT Hardi Mulyono Surbakti MAP.

Rektor UMN Al-Washliyah Dr KRT Hardi Mulyono Surbakti MAP mengungkapkan kebahagian karena senat universitas telah melaksanakan rapat memilih rektor dan wakil rektor periode 2023-2027 yang berlangsung lancar dimana putusan diambil secara musyawarah mufakat dengan terpilihnya Dr H Firmansyah MSi sebagai rektor.

”Harapan saya pada rektor baru akan lebih mampu dari saya untuk mengembangkan UMN Al-Washliyah. Tantangan semakin berat karena semua perguruan tinggi di Sumut juga terus bergerak maju,” katanya.

Berbekal pengalaman yang lama di UMN Al-Washliyah dan kemampuan yang dimiliki, rektor yakin kepemimpinan Dr H Firmansyah MSi dapat memperbaiki nuansa akademik hingga membawa kejayaan perguruan tinggi.

Hardi Mulyono Surbakti juga menaruh harapan agar UMN Al-Washliyah dapat menjadi Perguruan Tinggi Swasta (PTS) terbaik di Sumut dengan akreditasi unggul. ”Kita sudah persiapan sarana dan prasarana di kampus kita ini. Saya yakin dan percaya, kelak UMN Al-Washliyah menjadi unggul,” ungkapnya.

Ia pun berterima kasih atas dukungan sivitas akademika UMN Al-Washliyah dan semua pihak terkait. ”Mohon maaf apabila selama kepemimpinan saya, terdapat hal-hal tidak mengena dan tidak baik,” pintanya.

Dr H Firmansyah MSi selaku rektor terpilih bersyukur atas proses pemilihan berlangsung secara musyarawah mufakat. Ia juga bilang bahwa banyak tantangan masa depan. Begitupun, peluang juga terbuka lebar.

Firmansyah memiliki program percepatan untuk peningkatan akreditasi program studi dan institusi universitas serta peningkatan kompetensi dosen dan mahasiswa. ”Apa yang telah dibuat Pak Hardi Mulyono Surbakti luar biasa. Kita akan teruskan,” katanya.

UMN Al-Washliyah yang unggul juga jadi perhatian serius dari rektor terpilih. ”Kita juga dapat dukungan LLDikti Sumut untuk menjadi perguruan tinggi unggul tersebut. Kita bersinergi dengan LLDikti Sumut,” sebutnya.

Firmansyah yang saat ini menjabat sebagai wakil rektor I UMN Al-Washliyah berterima kasih atas bimbingan yang diberikan pimpinan Al-Washliyah dan rektor. Ia mengajak semua sivitas akademika untuk secara bersama-sama memajukan UMN Al-Washliyah. (dmp)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – MELALUI proses musyawarah dan mufakat, Dr H Firmansyah MSi terpilih menjadi rektor Universitas Muslim Nusantara periode 2023-2027. Pelantikan rektor dijadwalkan pada 21 Agustus 2023.

Dalam rapat senat UMN Al-Washliyah tersebut, secara aklamasi Dr H Anwar Saddat MHum sebagai wakil rektor I, Dr Dedy Juliandri Panjaitan MSi sebagai wakil rektor II dan Dr Samsul Bahri MSi sebagai wakil rektor III. Dalam proses uji kelayakan dan kepatutan, empat pimpinan baru UMN Al-Washliyah ini memperoleh nilai tertinggi.

Empat pimpinan baru UMN Al-Washliyah ini dipilih dalam rapat senat dipimpin Prof Dr Ahmad Laut Hasibuan MPd didampingi Rektor UMN Al-Washliyah Dr KRT H Hardi Mulyono Surbakti MAP. Terdapat sembilan calon pimpinan UMN Al-Washliyah termasuk Dr H Ridwanto MSi, Dr Abdul Mujib MPMat, Dr Alistraja Dison Silalahi MSi, Dr Muhammad Hilman Fikri MM dan Dr Alkausar Saragih MPdI.

Ketua Umum PB Al-Washliyah KH Dr Masyhuril Khamis MM bersama Ketua PW Washliyah Sumut Dr H Dedi Iskandar Batubara MSP hadir langsung menyaksikan proses pemilihan yang dilakukan 25 dari 27 senat universitas tersebut. Ketua umum pun menerima berita acara pemilihan dari Dr KRT Hardi Mulyono Surbakti MAP.

Rektor UMN Al-Washliyah Dr KRT Hardi Mulyono Surbakti MAP mengungkapkan kebahagian karena senat universitas telah melaksanakan rapat memilih rektor dan wakil rektor periode 2023-2027 yang berlangsung lancar dimana putusan diambil secara musyawarah mufakat dengan terpilihnya Dr H Firmansyah MSi sebagai rektor.

”Harapan saya pada rektor baru akan lebih mampu dari saya untuk mengembangkan UMN Al-Washliyah. Tantangan semakin berat karena semua perguruan tinggi di Sumut juga terus bergerak maju,” katanya.

Berbekal pengalaman yang lama di UMN Al-Washliyah dan kemampuan yang dimiliki, rektor yakin kepemimpinan Dr H Firmansyah MSi dapat memperbaiki nuansa akademik hingga membawa kejayaan perguruan tinggi.

Hardi Mulyono Surbakti juga menaruh harapan agar UMN Al-Washliyah dapat menjadi Perguruan Tinggi Swasta (PTS) terbaik di Sumut dengan akreditasi unggul. ”Kita sudah persiapan sarana dan prasarana di kampus kita ini. Saya yakin dan percaya, kelak UMN Al-Washliyah menjadi unggul,” ungkapnya.

Ia pun berterima kasih atas dukungan sivitas akademika UMN Al-Washliyah dan semua pihak terkait. ”Mohon maaf apabila selama kepemimpinan saya, terdapat hal-hal tidak mengena dan tidak baik,” pintanya.

Dr H Firmansyah MSi selaku rektor terpilih bersyukur atas proses pemilihan berlangsung secara musyarawah mufakat. Ia juga bilang bahwa banyak tantangan masa depan. Begitupun, peluang juga terbuka lebar.

Firmansyah memiliki program percepatan untuk peningkatan akreditasi program studi dan institusi universitas serta peningkatan kompetensi dosen dan mahasiswa. ”Apa yang telah dibuat Pak Hardi Mulyono Surbakti luar biasa. Kita akan teruskan,” katanya.

UMN Al-Washliyah yang unggul juga jadi perhatian serius dari rektor terpilih. ”Kita juga dapat dukungan LLDikti Sumut untuk menjadi perguruan tinggi unggul tersebut. Kita bersinergi dengan LLDikti Sumut,” sebutnya.

Firmansyah yang saat ini menjabat sebagai wakil rektor I UMN Al-Washliyah berterima kasih atas bimbingan yang diberikan pimpinan Al-Washliyah dan rektor. Ia mengajak semua sivitas akademika untuk secara bersama-sama memajukan UMN Al-Washliyah. (dmp)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/