25 C
Medan
Saturday, September 21, 2024

Pertanian USU Tanam Pohon di Pinggiran Danau Toba

MEDAN- Mahasiswa pertanian Universitas Sumatera Utara (USU) akan melakukan aksi penananaman pada pinggiran Danau Toba, tepatnya pada daerah Tele sampai Panguruan Kabupaten Samosir yang dilaksanakan selama dua hari tanggal 27-29 November.

Gubernur Mahasiswa USU Safrizal menjelaskan, agenda aksi penanaman pohon tersebut sudah direncanakan sajak lama. Bekerjasama dengan pihak Universitas, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemrovsu)  dengan Kodam 1 Bukit Barisan.

“Ada 150 pohon tanaman yang sejenis dijalan-jalan perkotaan  yang akan kita tanam sepanjang pinggiran danau toba tersebut. Dalam aksi penanaman tersebut kita akan melibatkan 150 peserta dari mahasiswa pertanian USU,”katanya.

Kata Safrizal dalam aksi penanaman pohon tersebut yang dilakukan di Danau Toba ini dikarenakan Danau Toba merupakan tempat pariwisata di Sumut yang sangat terkenal dan perlu dijaga.

“Intinya kita akan memperbaiki ekosistem daerah-daerah pinggiran Danau Toba nantinya,”katanya.

Selain aksi penanaman pohon di pinggiran Danau Toba, kata Safrizal, mahasiswa pertanian ini juga akan melakukan penyuluhan masyarakat sekitar untuk mensosialisasikan pengolahan limbah pertanian dan juga mencoba penyuluhan pada petani untuk cara bercocok tanam dengan cara organik.
“Karena kita sangat menyuarakan menanam dengan cara melakukan sistem tanam organik, bukan dengan cara menanam dengan cara kimia karena efek negatif ke depannya pada tanaman kimia sangat besar,”katanya.

Untuk itu, Safrizal berharap agar aksi tanam pohon ini akan berjalan dengan lancar dan benar-benar ada tindakan pemerintah akan membantu acara tersebut. (mag-19)

MEDAN- Mahasiswa pertanian Universitas Sumatera Utara (USU) akan melakukan aksi penananaman pada pinggiran Danau Toba, tepatnya pada daerah Tele sampai Panguruan Kabupaten Samosir yang dilaksanakan selama dua hari tanggal 27-29 November.

Gubernur Mahasiswa USU Safrizal menjelaskan, agenda aksi penanaman pohon tersebut sudah direncanakan sajak lama. Bekerjasama dengan pihak Universitas, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemrovsu)  dengan Kodam 1 Bukit Barisan.

“Ada 150 pohon tanaman yang sejenis dijalan-jalan perkotaan  yang akan kita tanam sepanjang pinggiran danau toba tersebut. Dalam aksi penanaman tersebut kita akan melibatkan 150 peserta dari mahasiswa pertanian USU,”katanya.

Kata Safrizal dalam aksi penanaman pohon tersebut yang dilakukan di Danau Toba ini dikarenakan Danau Toba merupakan tempat pariwisata di Sumut yang sangat terkenal dan perlu dijaga.

“Intinya kita akan memperbaiki ekosistem daerah-daerah pinggiran Danau Toba nantinya,”katanya.

Selain aksi penanaman pohon di pinggiran Danau Toba, kata Safrizal, mahasiswa pertanian ini juga akan melakukan penyuluhan masyarakat sekitar untuk mensosialisasikan pengolahan limbah pertanian dan juga mencoba penyuluhan pada petani untuk cara bercocok tanam dengan cara organik.
“Karena kita sangat menyuarakan menanam dengan cara melakukan sistem tanam organik, bukan dengan cara menanam dengan cara kimia karena efek negatif ke depannya pada tanaman kimia sangat besar,”katanya.

Untuk itu, Safrizal berharap agar aksi tanam pohon ini akan berjalan dengan lancar dan benar-benar ada tindakan pemerintah akan membantu acara tersebut. (mag-19)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/