32 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Kepala Kanwil Kemenag Sumut Lepas Calhaj MAN Tanjungmorawa

Keluarga Besar MAN Tanjungmorawa melaksanakan acara Halal bihalal 1433 H sekaligus tepung tawar calon jamaah haji pegawai MAN Tanjungmorawa. Kegiatan ini dihadiri Kepala  Kantor  Kementerian Agama  Provinsi Sumatera Utara Drs H Abd Rahim MHum beserta seluruh civitas akademika MAN Tanjungmorawa dan beberapa orangtua siswa. Kegiatan yang dilaksanakan Jumat (30/8) bertepatan dengan 12 Syawal 1433 H bertempat di lapangan MAN Tanjungmorawa meliputi Halal bi Halal dan Tepung Tawar Calon jamaah haji yaitu Drs Sedar Tarigan (KTU MAN Tanjungmorawa) dan istri beserta calon jamaah haji dari masyarakat di lingkungan madrasah.

Kakanwil Kemenag Sumut menyampaikan bahwa madrasah merupakan wadah pembentukan akhlakul karimah. Selanjutnya, ia mengajak seluruh stakeholder agar sama-sama memajukan pendidikan agama. Abd Rahim juga mengajak agar kegiatan gemar mengaji selalu dibudayakan di lingkungan masyarakat.

Sementara itu Al-Ustazd Drs H Sutan Sahrir Dalimunthe dalam mutiara hikmahnya menyampaikan memaafkan merupakan salah satu ciri-ciri orang yang bertakwa. Ramadhan merupakan momentum peningkatan kekuatan ruh (semangat berbuat baik).

Disamping itu hendaknya setiap Muslim selalu menanamkan niat dalam hatinya untuk menjadi manusia terbaik. Kegiatan Halal bi Halal juga diisi dengan kegiatan Launching Website MAN Tanjungmorawa (http//mantanjungmorawa.sch.id). Kepala Kanwil Kemenag Sumut  pun memposting berita Halal bihalal MAN Tanjungmorawa secara online. (*/dmp)

Keluarga Besar MAN Tanjungmorawa melaksanakan acara Halal bihalal 1433 H sekaligus tepung tawar calon jamaah haji pegawai MAN Tanjungmorawa. Kegiatan ini dihadiri Kepala  Kantor  Kementerian Agama  Provinsi Sumatera Utara Drs H Abd Rahim MHum beserta seluruh civitas akademika MAN Tanjungmorawa dan beberapa orangtua siswa. Kegiatan yang dilaksanakan Jumat (30/8) bertepatan dengan 12 Syawal 1433 H bertempat di lapangan MAN Tanjungmorawa meliputi Halal bi Halal dan Tepung Tawar Calon jamaah haji yaitu Drs Sedar Tarigan (KTU MAN Tanjungmorawa) dan istri beserta calon jamaah haji dari masyarakat di lingkungan madrasah.

Kakanwil Kemenag Sumut menyampaikan bahwa madrasah merupakan wadah pembentukan akhlakul karimah. Selanjutnya, ia mengajak seluruh stakeholder agar sama-sama memajukan pendidikan agama. Abd Rahim juga mengajak agar kegiatan gemar mengaji selalu dibudayakan di lingkungan masyarakat.

Sementara itu Al-Ustazd Drs H Sutan Sahrir Dalimunthe dalam mutiara hikmahnya menyampaikan memaafkan merupakan salah satu ciri-ciri orang yang bertakwa. Ramadhan merupakan momentum peningkatan kekuatan ruh (semangat berbuat baik).

Disamping itu hendaknya setiap Muslim selalu menanamkan niat dalam hatinya untuk menjadi manusia terbaik. Kegiatan Halal bi Halal juga diisi dengan kegiatan Launching Website MAN Tanjungmorawa (http//mantanjungmorawa.sch.id). Kepala Kanwil Kemenag Sumut  pun memposting berita Halal bihalal MAN Tanjungmorawa secara online. (*/dmp)

Artikel Terkait

Bobby Resmikan Pekan Kuliner Kondang

Dua Artis Meriahkan HMAF 2019

Gagal Jadi Pengusaha, Kini Jadi Pengajar

Terpopuler

Artikel Terbaru

/