26 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Tujuh Tokoh Politisi Muda Sumut Raih ICMI Muda Award

KETUA Umum Ikatan Cendikiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Muda Sumatera Utara memberikan Anugerah ICMI Muda Award kepada tujuh tokoh politisi muda yang dianggap berjasa dalam membangun Sumut.

Award ini diterima Rizky Yunanda Sitepu (wakil wali Kota Binjai), Adlin Yusri Tambunan (wakil bupati Serdangbedagai), Eddy Parapat (ketua DPRD Labuhanbatu Selatan) dan Mora Harahap (Anggota DPRD Mandailingnatal).

Kemudian Afif Abdillah (ketua Komisi III DPRD Medan), Muhammad Lokot Nasution (ketua DPD Partai Demokrat Sumut) dan Rico Waas (wakil ketua DPW Partai NasDem Sumut).

”Award ini kita berikan untuk mengapresiasi rekam jejak gagasan dan karya tokoh-tokoh muda yang telah memperjuangkan pembangunan di Sumut. Penghargaan ini kami berikan agar dapat menjadi pemacu semangat kita semua, terkhusus para tokoh muda inspiratif di Sumut untuk terus memberikan kontribusi nyata, berdedikasi dalam mengawal kemajuan bangsa,” ujar H. Abdul Razak Nasution, S.H.Int, M.Sc.

ICMI Muda Award 2023 juga diberikan kepada tokoh masyarakat lainnya, seperti Dr Bakhrul Khair Amal MSi (akademisi Universitas Negeri Medan), Rizawan Usty Siregar SH (pengusaha dan CEO Fritto Chicken) dan Hj Rosdiana Adek Husein (ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia Medan).

Sebelumnya Ketua Presidium MPP ICMI Muda Dr H Tumpal Panggabean MA melantik Majelis Pimpinan ICMI Muda Wilayah Sumut masa bakti 2023-2028 di Aula Raja Inal Siregar, Senin (12/6).

Acara pelantikan H Abdul Razak Nasution SH Int MSc sebagai ketua umum ICMI Muda Sumut dihadiri Gubsu H Edy Rahmayadi, pengurus MUI Sumut, perwakilan organisasi keagamaan dan para tamu undangan. (dmp)

KETUA Umum Ikatan Cendikiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Muda Sumatera Utara memberikan Anugerah ICMI Muda Award kepada tujuh tokoh politisi muda yang dianggap berjasa dalam membangun Sumut.

Award ini diterima Rizky Yunanda Sitepu (wakil wali Kota Binjai), Adlin Yusri Tambunan (wakil bupati Serdangbedagai), Eddy Parapat (ketua DPRD Labuhanbatu Selatan) dan Mora Harahap (Anggota DPRD Mandailingnatal).

Kemudian Afif Abdillah (ketua Komisi III DPRD Medan), Muhammad Lokot Nasution (ketua DPD Partai Demokrat Sumut) dan Rico Waas (wakil ketua DPW Partai NasDem Sumut).

”Award ini kita berikan untuk mengapresiasi rekam jejak gagasan dan karya tokoh-tokoh muda yang telah memperjuangkan pembangunan di Sumut. Penghargaan ini kami berikan agar dapat menjadi pemacu semangat kita semua, terkhusus para tokoh muda inspiratif di Sumut untuk terus memberikan kontribusi nyata, berdedikasi dalam mengawal kemajuan bangsa,” ujar H. Abdul Razak Nasution, S.H.Int, M.Sc.

ICMI Muda Award 2023 juga diberikan kepada tokoh masyarakat lainnya, seperti Dr Bakhrul Khair Amal MSi (akademisi Universitas Negeri Medan), Rizawan Usty Siregar SH (pengusaha dan CEO Fritto Chicken) dan Hj Rosdiana Adek Husein (ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia Medan).

Sebelumnya Ketua Presidium MPP ICMI Muda Dr H Tumpal Panggabean MA melantik Majelis Pimpinan ICMI Muda Wilayah Sumut masa bakti 2023-2028 di Aula Raja Inal Siregar, Senin (12/6).

Acara pelantikan H Abdul Razak Nasution SH Int MSc sebagai ketua umum ICMI Muda Sumut dihadiri Gubsu H Edy Rahmayadi, pengurus MUI Sumut, perwakilan organisasi keagamaan dan para tamu undangan. (dmp)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/