25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Udang Gala ala Jade Restaurant

Mengabdi pada keluarga adalah tugas wajib dilakoni oleh seorang wanita yang telah berkeluarga. Salah satu bentuk pengabdian tersebut dengan menyediakan makanan yang sehat, lezat, dan bermanfaat untuk keluarga, apalagi untuk sang anak yang cendrung lebih memilih makanan.
Menyiapkan makanan bisa dikatakan tidak mudah. Terkadang bingung harus menyediakan jenis makanan apa untuk disantap satu keluarga. Mungkin karena tidak ada resep baru atau karena keseringan menyajikan jenis menu tertentu.

Nah, Ladies, edisi hari ini kita akan mencoba masakan yang berasal dari negeri Tirai Bambu, atau tepatnya Kanton. Walau berasal dari negeri dengan budaya tua di dunia, tetapi makanan ini telah diserasikan dengan lidah Indonesia. Bahkan, bahan untuk membuat makanan ini juga mudah ditemukan dipasaran Medan. Tidak tanggung-tanggung, resep yang akan kita coba ini berasal dari salah satu restoran hotel bintang 5 yang ada di Medan, Jade Restorant yang terletak di Hotel JW Marriot.

Crispy Noodle with Fresh WaterPrawn. Makanan ini menggunakan udang gala, dan mie pansit goreng. Sedangkan bahan makanan pendukung lainnya seperti tepung kanji, saus tiram, jahe, dan daun bawang. Sementara bumbu lain seperti garam, gula, dan bawang disesuaikan dengan kebutuhan. “Kuah dari makanan ini kental, karena itu kita butuhkan tepung kanji untuk memnbuat kuahnya kental,” ujar Executive Chef Jade Restoran JW Marriot Medan, Alan Hew.

Alan menjelaskan, bahwa makanan ini merupakan santapan tradisional Cina yang divariasikan dengan dunia barat. Sehingga rasa pedas, manis, asam, dan lainnya tidak terlalu kental dalam makanan ini.

Cara membuat makanan ini termasuk mudah dan gampang. Bahan makanan tersebut hanya tinggal dimasukkan dalam wadah yang berisi air mendidih. Tetapi sebelumnya, udang gala terlebih dahulu digoreng atau direbus di tempat yang terpisah untuk menghilangkan bau amisnya. “Setelah air mendidih, masukkan semua bahan secara bersamaan, kecuali Mie Pangsit Goreng yang hanya sekitar seperempat perjalanan masak. Setelah itu masukkan tepung kanji sekadarnya untuk membuat kuah lebih kental, dan ini cukup beberapa menit saja, atau saat tepung kanji sudah mulai menyatu dengan air.” ujar Chef yang berasal dari Kuala Lumpur, Malaysia ini.

Nah, untuk menambah rasa manis pada makanan ini, udang lengkap dimasak bersama dengan kepalanya. “Rasa manis udang dan protein paling bagus itu terletak pada warna merah yang ada pada udang,” ungkap Alan. Saat menyajikan, usahakan mie pansit goreng terletak pada bagian bawah, hal ini untuk mempertegas rasa kriuk yang berasal dari mie pansit tersebut. “Nah, saat disantap juga jangan lupa saat makanan masih panas, agar kuah tidak membeku ,” tambah Alan.

Walau asing di telinga, tetapi rasa makanan ini sangat akrab di lidah. Paduan udang gala, dan mie goreng yang terkesan menyantap mie rebus ini terasa sangat nikmat. Penguat rasa, tercipta dari saus tiram, sedangkan jahe menambah kesegaran dari panganan ini.
So, ladies, silahkan coba untuk membuat dan menyantap makanan ini. Bukan hanya saja nikmat, tetapi sehat untuk dikonsumsi untuk seluruh keluarga. Atau, bila ingin mencoba secara langsung silahkan untuk menikmati Crispy Noodle with Fresh Water Prawn ini langsung di Jade Restoran JW Marriot Hotel Medan. (ram)

Mengabdi pada keluarga adalah tugas wajib dilakoni oleh seorang wanita yang telah berkeluarga. Salah satu bentuk pengabdian tersebut dengan menyediakan makanan yang sehat, lezat, dan bermanfaat untuk keluarga, apalagi untuk sang anak yang cendrung lebih memilih makanan.
Menyiapkan makanan bisa dikatakan tidak mudah. Terkadang bingung harus menyediakan jenis makanan apa untuk disantap satu keluarga. Mungkin karena tidak ada resep baru atau karena keseringan menyajikan jenis menu tertentu.

Nah, Ladies, edisi hari ini kita akan mencoba masakan yang berasal dari negeri Tirai Bambu, atau tepatnya Kanton. Walau berasal dari negeri dengan budaya tua di dunia, tetapi makanan ini telah diserasikan dengan lidah Indonesia. Bahkan, bahan untuk membuat makanan ini juga mudah ditemukan dipasaran Medan. Tidak tanggung-tanggung, resep yang akan kita coba ini berasal dari salah satu restoran hotel bintang 5 yang ada di Medan, Jade Restorant yang terletak di Hotel JW Marriot.

Crispy Noodle with Fresh WaterPrawn. Makanan ini menggunakan udang gala, dan mie pansit goreng. Sedangkan bahan makanan pendukung lainnya seperti tepung kanji, saus tiram, jahe, dan daun bawang. Sementara bumbu lain seperti garam, gula, dan bawang disesuaikan dengan kebutuhan. “Kuah dari makanan ini kental, karena itu kita butuhkan tepung kanji untuk memnbuat kuahnya kental,” ujar Executive Chef Jade Restoran JW Marriot Medan, Alan Hew.

Alan menjelaskan, bahwa makanan ini merupakan santapan tradisional Cina yang divariasikan dengan dunia barat. Sehingga rasa pedas, manis, asam, dan lainnya tidak terlalu kental dalam makanan ini.

Cara membuat makanan ini termasuk mudah dan gampang. Bahan makanan tersebut hanya tinggal dimasukkan dalam wadah yang berisi air mendidih. Tetapi sebelumnya, udang gala terlebih dahulu digoreng atau direbus di tempat yang terpisah untuk menghilangkan bau amisnya. “Setelah air mendidih, masukkan semua bahan secara bersamaan, kecuali Mie Pangsit Goreng yang hanya sekitar seperempat perjalanan masak. Setelah itu masukkan tepung kanji sekadarnya untuk membuat kuah lebih kental, dan ini cukup beberapa menit saja, atau saat tepung kanji sudah mulai menyatu dengan air.” ujar Chef yang berasal dari Kuala Lumpur, Malaysia ini.

Nah, untuk menambah rasa manis pada makanan ini, udang lengkap dimasak bersama dengan kepalanya. “Rasa manis udang dan protein paling bagus itu terletak pada warna merah yang ada pada udang,” ungkap Alan. Saat menyajikan, usahakan mie pansit goreng terletak pada bagian bawah, hal ini untuk mempertegas rasa kriuk yang berasal dari mie pansit tersebut. “Nah, saat disantap juga jangan lupa saat makanan masih panas, agar kuah tidak membeku ,” tambah Alan.

Walau asing di telinga, tetapi rasa makanan ini sangat akrab di lidah. Paduan udang gala, dan mie goreng yang terkesan menyantap mie rebus ini terasa sangat nikmat. Penguat rasa, tercipta dari saus tiram, sedangkan jahe menambah kesegaran dari panganan ini.
So, ladies, silahkan coba untuk membuat dan menyantap makanan ini. Bukan hanya saja nikmat, tetapi sehat untuk dikonsumsi untuk seluruh keluarga. Atau, bila ingin mencoba secara langsung silahkan untuk menikmati Crispy Noodle with Fresh Water Prawn ini langsung di Jade Restoran JW Marriot Hotel Medan. (ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/