31.7 C
Medan
Thursday, May 16, 2024

Resep Kuno Manjakan Lidah

Bakso Krenyeus

Bakso atau biasa disebut baso adalah jenis bola daging yang paling lazim dalam masakan Indonesia khususnya Kota Medan. Berbagai nama dan jenis bakso sengaja dibuat seunik dan sedemikian rupa oleh sang pemilik usaha untuk menarik para peminatnya.

Salah satunya adalah Bakso Krenyeus Resep Kuno milik Hanafiah Sufi. Bakso Krenyeus yang diperkenalkan pertama kalinya di  Surabaya ini sudah bisa dinikmati  di Kota Medan.

Untuk bisa menemukan lokasi penjualan Bakso Krenyeus Resep Kuno, milik Hanafiah  para penggila bakso bisa datang ke Jalan Williem Iskandar/Pancing tepatnya Ruko MMTC Blok N No 12 Medan.
Sesuai namanya, Hanafiah mengaku konsumen akan merasakan kenikmatan lewat kreunyeus dalam gigitan setiap bakso yang dimakan.

Tidak tanggung-tanggung, berbagai menu dengan harga yang terbilang cukup murah coba ditawarkan Bakso Krenyeus Resep Kuno untuk memanjakan konsumennya.

Yang mana sesuai tema bakso itu sendiri yakni selera ningrat harga rakyat, para pembeli tidak perlu repot mengeluarkan  uang banyak untuk  bisa menikmati bakso yang merupakan franchise Kota Surabaya ini.
Adapun menu yang disediakan diantaranya yakni Beef Bakso, yang mana di dalam setiap mangkuknya terdiri dari lima bakso halus dan siomay dengan harga Rp8 ribu per mangkuknya. Untuk menu Seafood Bakso, setiap mangkuknya terdiri dari bakso salmoon, bakso udang, bakso lobster dan bakso kakap, dan bisa dinikmati seharga Rp9ribu per mangkuknya.

Untuk menu Beef Bakso Seafood, setiap mangkuknya terdiri dari bakso salmon, bakso udang, bakso lobster, dan dibanderol dengan harga Rp10 ribu per mangkuknya.
Sedangkan menu spesial yang ditawarkan Bakso Krenyeus Resep Kuno, adalah Beef Bakso Komplit, didalamnya terdiri dari dua buah bakso halus, bakso jumbo, siomay, bakso goreng dan stik goreng, dan untuk bisa menikmatinya cukup mengeluarkan kocek sebesar Rp12 ribu per mangkuknya.

Sedangkan untuk menu pelengkap lainnya Bakso Krenyeus Resep Kuno juga menyediakan berbagai jenis bakso lainnya seperti bakso sate, mie ayam dan bakso pecel dengan harga Rp7 ribu per mangkuknya.

Selain itu berbagai minuman unik seperti jus tiga dimensi yakni melon, jeruk dan semangka dipadu di dalam sebuah wadah berbentuk gelas juga disediakan pemilik Bakso Krenyeus Resep Kuno untuk menambah kesegaran dalam menikmati hidangan bakso yang telah dipesan.

Tidak hanya itu, Bakso Krenyeus Resep Kuno juga memiliki jenis minuman unik lainnya yakni perpaduan pepaya dan minuman botol sprit, dengan harga Rp7 ribu per gelasnya.

Sedangkan rahasia resep kelezatan dalam pembuatan bakso, menurut Hanafiah tidak begitu sulit, mengingat bahan pembuatan baksonya dipesan dari Surabaya.

“Untuk seluruh bahannya semuanya terbuat dari bahan alami dan bumbu yang menggunakan ramuan zaman dahulu, sehingga dianggap resep kuno. “Bahan baku dipesan dari Surabaya dan di Medan hanya proses masaknya,” ungkap Hanafiah.

Masih menurut Hanafiah, selain bisa dinikmati oleh keluarga dan pasangan muda-mudi, Bakso Krenyeus Resep Kuno juga menyediakan sebuah ruang untuk pertemuan sekaligus merasakan kenikmatan Bakso Krenyeus Resep Kuno miliknya.

Bahkan mulai bulan depan kabarnya akan banyak menu baru yang akan disiapkan untuk semakin memanjakan lidah para penggila bakso Kota Medan.

Masih penasaran dengan menu-menu terbaru Bakso Krenyeus Resep Kuno milik pak Hanafiah? langsung saja datang dan nikmati berbagai kelezatan dari tiap menu yang ditawarkan. (uma)

Bakso Krenyeus

Bakso atau biasa disebut baso adalah jenis bola daging yang paling lazim dalam masakan Indonesia khususnya Kota Medan. Berbagai nama dan jenis bakso sengaja dibuat seunik dan sedemikian rupa oleh sang pemilik usaha untuk menarik para peminatnya.

Salah satunya adalah Bakso Krenyeus Resep Kuno milik Hanafiah Sufi. Bakso Krenyeus yang diperkenalkan pertama kalinya di  Surabaya ini sudah bisa dinikmati  di Kota Medan.

Untuk bisa menemukan lokasi penjualan Bakso Krenyeus Resep Kuno, milik Hanafiah  para penggila bakso bisa datang ke Jalan Williem Iskandar/Pancing tepatnya Ruko MMTC Blok N No 12 Medan.
Sesuai namanya, Hanafiah mengaku konsumen akan merasakan kenikmatan lewat kreunyeus dalam gigitan setiap bakso yang dimakan.

Tidak tanggung-tanggung, berbagai menu dengan harga yang terbilang cukup murah coba ditawarkan Bakso Krenyeus Resep Kuno untuk memanjakan konsumennya.

Yang mana sesuai tema bakso itu sendiri yakni selera ningrat harga rakyat, para pembeli tidak perlu repot mengeluarkan  uang banyak untuk  bisa menikmati bakso yang merupakan franchise Kota Surabaya ini.
Adapun menu yang disediakan diantaranya yakni Beef Bakso, yang mana di dalam setiap mangkuknya terdiri dari lima bakso halus dan siomay dengan harga Rp8 ribu per mangkuknya. Untuk menu Seafood Bakso, setiap mangkuknya terdiri dari bakso salmoon, bakso udang, bakso lobster dan bakso kakap, dan bisa dinikmati seharga Rp9ribu per mangkuknya.

Untuk menu Beef Bakso Seafood, setiap mangkuknya terdiri dari bakso salmon, bakso udang, bakso lobster, dan dibanderol dengan harga Rp10 ribu per mangkuknya.
Sedangkan menu spesial yang ditawarkan Bakso Krenyeus Resep Kuno, adalah Beef Bakso Komplit, didalamnya terdiri dari dua buah bakso halus, bakso jumbo, siomay, bakso goreng dan stik goreng, dan untuk bisa menikmatinya cukup mengeluarkan kocek sebesar Rp12 ribu per mangkuknya.

Sedangkan untuk menu pelengkap lainnya Bakso Krenyeus Resep Kuno juga menyediakan berbagai jenis bakso lainnya seperti bakso sate, mie ayam dan bakso pecel dengan harga Rp7 ribu per mangkuknya.

Selain itu berbagai minuman unik seperti jus tiga dimensi yakni melon, jeruk dan semangka dipadu di dalam sebuah wadah berbentuk gelas juga disediakan pemilik Bakso Krenyeus Resep Kuno untuk menambah kesegaran dalam menikmati hidangan bakso yang telah dipesan.

Tidak hanya itu, Bakso Krenyeus Resep Kuno juga memiliki jenis minuman unik lainnya yakni perpaduan pepaya dan minuman botol sprit, dengan harga Rp7 ribu per gelasnya.

Sedangkan rahasia resep kelezatan dalam pembuatan bakso, menurut Hanafiah tidak begitu sulit, mengingat bahan pembuatan baksonya dipesan dari Surabaya.

“Untuk seluruh bahannya semuanya terbuat dari bahan alami dan bumbu yang menggunakan ramuan zaman dahulu, sehingga dianggap resep kuno. “Bahan baku dipesan dari Surabaya dan di Medan hanya proses masaknya,” ungkap Hanafiah.

Masih menurut Hanafiah, selain bisa dinikmati oleh keluarga dan pasangan muda-mudi, Bakso Krenyeus Resep Kuno juga menyediakan sebuah ruang untuk pertemuan sekaligus merasakan kenikmatan Bakso Krenyeus Resep Kuno miliknya.

Bahkan mulai bulan depan kabarnya akan banyak menu baru yang akan disiapkan untuk semakin memanjakan lidah para penggila bakso Kota Medan.

Masih penasaran dengan menu-menu terbaru Bakso Krenyeus Resep Kuno milik pak Hanafiah? langsung saja datang dan nikmati berbagai kelezatan dari tiap menu yang ditawarkan. (uma)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/