BINTAN, SUMUTPOS.CO – Masih ingat Rio Haryanto? Si ganteng dari Solo yang melambungkan nama Indonesia di level dunia? Pembalap F-1 Formula 1 pertama kali orang Indonesia bersaing dengan pembalap-pembalap kelas dunia itu?
Rio dipastikan turut serta dalam perhelatan Bintan Triathlon 2017 di Nirwana Gardens Hotel, Lagoi, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Rio akan mengikuti event lomba renang, lari dan bersepeda untuk race kategori Olympic Distance pada tanggal 20 hingga 21 Mei 2017, besok.
“Untuk Bintan Triathlon tahun ini ada salah satu pembalap F1, Rio Haryanto yang digandrungi perempuan-perempuan cantik itu. Rupanya dia ikut juga mendaftar untuk menjadi peserta, kami sudah mendapatkan data pendaftara,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bintan Luki Zaiman Prawira.
Jelas ini merupakan kabar yang menggembirakan. Pasalnya, Rio merupakan endorser yang menarik bagi event tersebut dikarenakan namanya sudah mendunia.
Rio Haryanto merupakan pembalap umur 24 tahun berkebangsaan Indonesia yang pernah membalap di ajang Formula 1 bersama tim Manor Racing pada musim 2016.
Sebagai pembalap asal Indonesia pertama yang bisa membalap di level Seri GP2, Rio memiliki basis pendukung yang sangat besar. Rio juga adalah pembalap Indonesia pertama dalam sejarah yang bisa menjajal mobil Formula Satu.
Pria yang sering menjadi Bintang Iklan itu juga disebut sebagai salah satu pembalap muda yang berpotensi menjadi wakil Asia di ajang Formula Satu pada masa depan.
Pada tahun 2011, Rio berpartisipasi di ajang Seri GP3 bersama tim Marussia Manor Racing dan di seri Auto GP bersama tim Driot-Arnoux Motorsport (DAMS). Dia mengawali kariernya di balap gokart pada tahun 2002 dengan Juara Nasional Gokart kelas kadet. “ Semoga setelah ini akan semakin banyak lagi tokoh mendunia dan artis yang ikut event tahunan kami ini,” ujar Luki.
Untuk urusan perkembangan perlombaan, Luki menjelaskan bahwa hingga saat ini sebanyak 1.200 peserta sudah mendaftarkan diri untuk mengikuti Bintan Triathlon 2017, terdiri perwakilan dari 30 negara yang ada di belahan dunia dan di dominasi 90 persen mancanegara.
Mereka akan mengikuti tantangan tiga kategori, antara lain Olympic Distance, renang, 1,5 km, sepeda 40 Km dan lari 10 Km. Untuk kategori Sprint Distance, renang 750 meter, sepeda 20 Km dan lari 5 Km. “Untuk Bintan Triathlon ini ada tiga kategori yang dipertandingkan. Yakni Olympic Distance, Sprint Distance. Kategori yang ketiga, Youth Distance, renang menempuh jarak 300 m, sepeda 6 Km dan lari 1,5 Km,” tambahnya.
Sementara ini, Bintan Triathlon yang sudah menjadi agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Bintan. Luki juga mengatakan, jika tidak aral melintang, rencananya akan dibuka langsung oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya di acara pembukan.