26 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Evan, Bocah Asal Porsea Sempat Dikira Dibuang

Foto: Diva/Sumut Pos
Evan digendong Kapolsek Kompol Trila Murni sebelum diserahkan ke keluarganya.

SUMUTPOS.CO – Suasana haru seketika terasa begitu Evan, bocah asal Porsea yang ditemukan di depan Apotek Andalan Baru Jalan Kemiri, Medan, Senin (30/1) pagi, akhirnya dijemput oleh keluarganya. Sebelumnya, Evan hilang selama beberapa jam dari kediaman kakak dari opungnya.

Di Mapolsek Helvetia, Evan yang saat itu digendong Kapolsek Kompol Trila Murni, akhirnya dijemput Opung atau neneknya, Sita Butarbutar yang diketahui berasal dari Desa Habinsaran, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa).

Dikisahkan Sita, hilangnya Evan dari rumah adiknya yang tidak jauh dari Jalan Kemiri itu. Saat itu Evan keluar rumah karena pintu pagar tidak dikunci. “Nyesal kali aku tadi gak perhatian. Untung lah gak diambil orang dia,” sembari mengucap terimakasih kepada pihak kepolisian.

Kata Sita, orangtua Evan sendiri sudah berpisah. Ibunya, yang merupakan anak Sitta bahkan sudah menikah lagi dengan laki-laki lain.”Jadi ibu bapaknya sudah lama bercerai. Anak saya ya ibunya si Evan. Kami tinggal di Porsea makanya dia tidak tahu jalan pulang waktu keluar tadi pagi,” jelas Sita.

Kata Sita, mereka datang ke Medan untuk bertemu dengan kakaknya, opung atau kakek Evan. Makanya, mereka sempat singgah di kediaman adiknya di Jalan Kemiri tersebut hingga akhirnya Evan menghilang. “Kami berhasil melacak keberadaan Evan setelah kabar hilangnya itu menyebar dan viral di media sosial. Saya dapat kabar dari tetangga kami tadi. Memang itu cucu saya, kami dari kampung, Porsea sana. Puji Tuhan akhirnya dia ditemukan. Kami tadi sudah bingung kemana harus mencari, sudah panik,” ungkap Sitta penuh haru.       

Foto: Diva/Sumut Pos
Evan digendong Kapolsek Kompol Trila Murni sebelum diserahkan ke keluarganya.

SUMUTPOS.CO – Suasana haru seketika terasa begitu Evan, bocah asal Porsea yang ditemukan di depan Apotek Andalan Baru Jalan Kemiri, Medan, Senin (30/1) pagi, akhirnya dijemput oleh keluarganya. Sebelumnya, Evan hilang selama beberapa jam dari kediaman kakak dari opungnya.

Di Mapolsek Helvetia, Evan yang saat itu digendong Kapolsek Kompol Trila Murni, akhirnya dijemput Opung atau neneknya, Sita Butarbutar yang diketahui berasal dari Desa Habinsaran, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa).

Dikisahkan Sita, hilangnya Evan dari rumah adiknya yang tidak jauh dari Jalan Kemiri itu. Saat itu Evan keluar rumah karena pintu pagar tidak dikunci. “Nyesal kali aku tadi gak perhatian. Untung lah gak diambil orang dia,” sembari mengucap terimakasih kepada pihak kepolisian.

Kata Sita, orangtua Evan sendiri sudah berpisah. Ibunya, yang merupakan anak Sitta bahkan sudah menikah lagi dengan laki-laki lain.”Jadi ibu bapaknya sudah lama bercerai. Anak saya ya ibunya si Evan. Kami tinggal di Porsea makanya dia tidak tahu jalan pulang waktu keluar tadi pagi,” jelas Sita.

Kata Sita, mereka datang ke Medan untuk bertemu dengan kakaknya, opung atau kakek Evan. Makanya, mereka sempat singgah di kediaman adiknya di Jalan Kemiri tersebut hingga akhirnya Evan menghilang. “Kami berhasil melacak keberadaan Evan setelah kabar hilangnya itu menyebar dan viral di media sosial. Saya dapat kabar dari tetangga kami tadi. Memang itu cucu saya, kami dari kampung, Porsea sana. Puji Tuhan akhirnya dia ditemukan. Kami tadi sudah bingung kemana harus mencari, sudah panik,” ungkap Sitta penuh haru.       

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/