30 C
Medan
Monday, November 25, 2024
spot_img

Sungai Deli Meluap, Aulia Tinjau Banjir di Medan Marelan

Aulia Rachman meninjau banjir di Jalan Yos Sudarso tepatnya di Jalan Aloha Pasar V, Labuhan Deli, Medan Marelan pada Jumat (4/12/2020).

MEDAN, SUMUTPOS.CO — Calon Wakil Wali Kota Medan nomor urut 2, Aulia Rachman meninjau banjir di Jalan Yos Sudarso tepatnya di Jalan Aloha Pasar V, Labuhan Deli, Medan Marelan pada Jumat (4/12/2020). Namun, sebagai antisipasinya para warga berinisiatif membuat bendungan berupa pasir yang diletakkan dalam goni.

Luapan Sungai Deli juga terjadi di kawasan Jalan Platina Titipapan Kecamatan Medan Deli, Aloha Kelurahan Martubung, Jalan Ileng dan Young Panah Hijau sudah merembes akibat tingginya debit air sudah rata dengan tanggul.

Aulia memantau jembatan gantung di Aloha yang nyaris rubuh, karena diterjang derasnya aliran air dan juga banyaknya tumpukan sampah yang tersangkut dibawah jembatan Aloha. Sebagian besar warga yang bermukim di atas tanggul Sungai Deli sudah mengungsikan barang-barangnya.

Untuk tak memadati atau upaya tak runtuh, maka jembatan Aloha saat ini ditutup sebagai bentuk antisipasi masyarakat yang ingin lewat sebagai penghubung Jalan Yos Sudarso dengan Pasar V Marelan. “Tadi gak kayak gini. Ini tinggal ambruknya aja pak,” ucap warga kepada Aulia.

Debit air sungai yang terus meluap hingga ke Jalan Besar Yos Sudarso, dikhawatirkan semakin parah. “Mudah-mudahan bisa cepat surut, agar warga tak khawatir lagi,” kata pendamping Bobby Nasution tersebut.

Kondisi saat ini warga merisaukan dan mengkhawatirkan akan luapan air dari sungai yang terus mengalir di sekitaran pemukiman mereka. (rel)

Aulia Rachman meninjau banjir di Jalan Yos Sudarso tepatnya di Jalan Aloha Pasar V, Labuhan Deli, Medan Marelan pada Jumat (4/12/2020).

MEDAN, SUMUTPOS.CO — Calon Wakil Wali Kota Medan nomor urut 2, Aulia Rachman meninjau banjir di Jalan Yos Sudarso tepatnya di Jalan Aloha Pasar V, Labuhan Deli, Medan Marelan pada Jumat (4/12/2020). Namun, sebagai antisipasinya para warga berinisiatif membuat bendungan berupa pasir yang diletakkan dalam goni.

Luapan Sungai Deli juga terjadi di kawasan Jalan Platina Titipapan Kecamatan Medan Deli, Aloha Kelurahan Martubung, Jalan Ileng dan Young Panah Hijau sudah merembes akibat tingginya debit air sudah rata dengan tanggul.

Aulia memantau jembatan gantung di Aloha yang nyaris rubuh, karena diterjang derasnya aliran air dan juga banyaknya tumpukan sampah yang tersangkut dibawah jembatan Aloha. Sebagian besar warga yang bermukim di atas tanggul Sungai Deli sudah mengungsikan barang-barangnya.

Untuk tak memadati atau upaya tak runtuh, maka jembatan Aloha saat ini ditutup sebagai bentuk antisipasi masyarakat yang ingin lewat sebagai penghubung Jalan Yos Sudarso dengan Pasar V Marelan. “Tadi gak kayak gini. Ini tinggal ambruknya aja pak,” ucap warga kepada Aulia.

Debit air sungai yang terus meluap hingga ke Jalan Besar Yos Sudarso, dikhawatirkan semakin parah. “Mudah-mudahan bisa cepat surut, agar warga tak khawatir lagi,” kata pendamping Bobby Nasution tersebut.

Kondisi saat ini warga merisaukan dan mengkhawatirkan akan luapan air dari sungai yang terus mengalir di sekitaran pemukiman mereka. (rel)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/