25.6 C
Medan
Thursday, May 9, 2024

Partangiangan Bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri akan Digelar di Muara

Rapat terakhir panitia Pomparan Sianturi Lumban Gambiri di Martubung, Medan.

MUARA, SUMUTPOS.CO Sedikitnya sekitar 2.000-an Pomparan atau Keluarga Besar Sianturi Lumban Gambiri, boru, bere dan ibebere,  akan mengadakan Pesta Partangiangan Bolon  atau doa syukuran Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia. Perhelatan akbar marga Sianturi Lumban Gambiri yang digelar selama tiga hari berturut-turut, di Huta Sihilap, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara ini, dihadiri langsung Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan. 

Pesta Bolon atau acara syukuran  Pomparan Sianturi Lumban Gambiri 2019 ini mengambil thema, Sada ma parrohahon hamu ; Sada ma haholongon muna, Saroha, Sapingikiran ma hamu.

Ketua Umum Badan Pengurus Harian (BPH) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia Periode 2018-2023, Jintar Sianturi, didampingi Sekretaris Umum Momos Sianturi dan Wakil Ketua, Pahala Sianturi, mengatakan, doa syukuran ini telah dilaksanakan sejak 41 tahun lalu, atau tepatnya sejak Tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri diresmikan, pada tanggal 20 Agustus 1978 lalu.

“Pesta partangiangan bolon ini merupakan doa perwujudan syukur Pomparan Sianturi Lumban Gambiri kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat yang diterima seluruh Pomparan Raja Sianturi Lumban Gambiri di manapun berada,” tegas Jintar Sianturi.

Sementara itu menurut Wakil Ketua, Pahala Sianturi, Partangian Bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri ini sudah dilaksanakan selama tiga kali, sejak Tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri diresmikan. Pertama tanggal 20 Agustus 1978, Kedua tanggal 9-10 November 2002, ketiga tanggal 20 Juni-1 Juli 2012.

“Doa syukuran yang ke-4 kalinya ini akan kembali digelar, di Huta Sihilap, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, mulai tanggal 6, 7 dan8 Juni 2019,” ujar Pahala Sianturi yang juga menjabat sebagai Ketua Persatuan Indonesia (PERINDO) DKI Jakarta ini.

Tahun 2019 ini bertindak sebagai panitia pelaksana atau “parhobas” adalah Ketua Drs. Jonson Sianturi, MM, Sekretaris Jonner Sianturi, SE dan Bendahara Sabam Manalu SE, PhD. Susunan panitia pesta bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri ini juga dilengkapi kordinator bidang dan kooordinator wilayah.

Ketua Umum panitia pesta, Drs. Jonson Sianturi, MM, mengatakan, perhelatan akbar Pesta Partangiangan Bolon  atau doa syukuran Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia tahun 2019 ini, digelar 3 hari berturut-turut.

“Seluruh Pomparan atau keluarga besar Sianturi Lumban Gambiri yang hadir di Partangiangan Bolon atau doa syukuran Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia ini, diharapkan sudah mempersiapkan atau membawa ulos masing-masing dari rumahnya untuk acara panortorhon di lokasi pesta,” ujar Jonson Sianturi yang lebih akbrab disapa Ama Yohanna.

Jonson juga berharap, pada hari pertama pesta tanggal 6 Juni, seluruh panitia inti dan keluarga besar Sianturi Lumban Gambiri  yang sudah hadir di lokasi pesta, bisa secara bersama-sama menyambut kehadiran Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan, beserta rombongannya.

Sementara itu, Sekretaris Panitia Jonner Sianturi, SE, mengatakan, panitia sudah menjadwal acara pesta Partangiangan Bolon Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia. Pada hari pertama tanggal 6 Juni, menyambut Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan beserta rombongannya. Pada malam harinya dilakukan ibadah yang dirangkai dengan hiburan rakyat, eksebisi kaum muda mudi Sianturi Lumban Gambiri.

Pada hari kedua atau puncak acara, pagi hari sebelum dilaksanakan partangiangan bolon ibadah raya, seluruh panitia pesta beserta Badan Pengurus Harian (BPH) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri, melaksanakan napak tilas ke tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri yang berjarak sekitar 200 meter dari lokasi pesta. Sepanjang perjalanan napak tilas ke tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri ini, akan diiringi terompet sambil menyanyikan lagu-lagu pujian kepada Tuhan Yang Maha esa.

Dan pada hari terahir pesta di hari ketiga, akan dilaksanakan laporan pertanggungjawaban panitia pesta, sekaligus dirangkai dengan rapat kerja daerah (rakerda) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia.

Hal senada juga diungkapkan koordinator bidang acara, Drs. Monang Sianturi, MSn, didampingi Bendahara Sabam Manalu SE, PhD, Sekretaris II Parlindungan Sianturi, ST, MM, dan koordinator wilayah Sumbagut, Iptu Pol Esron Sianturi.

Menurut Monang yang lebih akbrab disapa ama Gorga, di puncak acara tanggal 7 Juni, usai kebaktian ibadah raya, pesta partangiangan bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri dirangkai dengan berbagai kegiatan budaya. Sehingga pesta partangian bolon ini juga disebut pesta budaya Sianturi Lumban Gambiri.

Kegiatan  tersebut antara lain, tor-tor Sianturi Lumban Gambiri, panortorhon hula-hula, panortorhon haha doli Sianturi Simangonding, panortorhon boru sihabolonan, panortorhon hombar balok, panortorhon wilayah, panortorhon boru, bere dan ibebere, serta panortorhon muda-mudi. Pada puncak acara pesta ini juga dirangkai dengan lucky draw dan eksebisi hiburan.

“Untuk menyemarakkan pesta Partangian Bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia ini juga digelar berbagai kegiatan seperti, loba tor-tor, tumba, nyanyi serta band,” kata Monang Sianturi.

Pesta Partangiangan Bolon atau doa syukuran Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia 2019 ini, juga dihadiri Badan Pengurus Harian (BPH) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia periode 2018-2023, Ketua Umum : Jintar Sianturi, Wakil Ketua : Pahala Sianturi dan Tigor Sianturi, Sekretaris Umum : Momos Sianturi dan Bendara Umum : Robinson Sitohang, mantan Ketua umum : Kasmin Sianturi, dan Penasehat : Palge Sianturi dan Nalom Sianturi (Op. Polin). (Rel/adz)

Rapat terakhir panitia Pomparan Sianturi Lumban Gambiri di Martubung, Medan.

MUARA, SUMUTPOS.CO Sedikitnya sekitar 2.000-an Pomparan atau Keluarga Besar Sianturi Lumban Gambiri, boru, bere dan ibebere,  akan mengadakan Pesta Partangiangan Bolon  atau doa syukuran Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia. Perhelatan akbar marga Sianturi Lumban Gambiri yang digelar selama tiga hari berturut-turut, di Huta Sihilap, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara ini, dihadiri langsung Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan. 

Pesta Bolon atau acara syukuran  Pomparan Sianturi Lumban Gambiri 2019 ini mengambil thema, Sada ma parrohahon hamu ; Sada ma haholongon muna, Saroha, Sapingikiran ma hamu.

Ketua Umum Badan Pengurus Harian (BPH) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia Periode 2018-2023, Jintar Sianturi, didampingi Sekretaris Umum Momos Sianturi dan Wakil Ketua, Pahala Sianturi, mengatakan, doa syukuran ini telah dilaksanakan sejak 41 tahun lalu, atau tepatnya sejak Tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri diresmikan, pada tanggal 20 Agustus 1978 lalu.

“Pesta partangiangan bolon ini merupakan doa perwujudan syukur Pomparan Sianturi Lumban Gambiri kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat yang diterima seluruh Pomparan Raja Sianturi Lumban Gambiri di manapun berada,” tegas Jintar Sianturi.

Sementara itu menurut Wakil Ketua, Pahala Sianturi, Partangian Bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri ini sudah dilaksanakan selama tiga kali, sejak Tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri diresmikan. Pertama tanggal 20 Agustus 1978, Kedua tanggal 9-10 November 2002, ketiga tanggal 20 Juni-1 Juli 2012.

“Doa syukuran yang ke-4 kalinya ini akan kembali digelar, di Huta Sihilap, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, mulai tanggal 6, 7 dan8 Juni 2019,” ujar Pahala Sianturi yang juga menjabat sebagai Ketua Persatuan Indonesia (PERINDO) DKI Jakarta ini.

Tahun 2019 ini bertindak sebagai panitia pelaksana atau “parhobas” adalah Ketua Drs. Jonson Sianturi, MM, Sekretaris Jonner Sianturi, SE dan Bendahara Sabam Manalu SE, PhD. Susunan panitia pesta bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri ini juga dilengkapi kordinator bidang dan kooordinator wilayah.

Ketua Umum panitia pesta, Drs. Jonson Sianturi, MM, mengatakan, perhelatan akbar Pesta Partangiangan Bolon  atau doa syukuran Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia tahun 2019 ini, digelar 3 hari berturut-turut.

“Seluruh Pomparan atau keluarga besar Sianturi Lumban Gambiri yang hadir di Partangiangan Bolon atau doa syukuran Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia ini, diharapkan sudah mempersiapkan atau membawa ulos masing-masing dari rumahnya untuk acara panortorhon di lokasi pesta,” ujar Jonson Sianturi yang lebih akbrab disapa Ama Yohanna.

Jonson juga berharap, pada hari pertama pesta tanggal 6 Juni, seluruh panitia inti dan keluarga besar Sianturi Lumban Gambiri  yang sudah hadir di lokasi pesta, bisa secara bersama-sama menyambut kehadiran Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan, beserta rombongannya.

Sementara itu, Sekretaris Panitia Jonner Sianturi, SE, mengatakan, panitia sudah menjadwal acara pesta Partangiangan Bolon Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia. Pada hari pertama tanggal 6 Juni, menyambut Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan beserta rombongannya. Pada malam harinya dilakukan ibadah yang dirangkai dengan hiburan rakyat, eksebisi kaum muda mudi Sianturi Lumban Gambiri.

Pada hari kedua atau puncak acara, pagi hari sebelum dilaksanakan partangiangan bolon ibadah raya, seluruh panitia pesta beserta Badan Pengurus Harian (BPH) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri, melaksanakan napak tilas ke tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri yang berjarak sekitar 200 meter dari lokasi pesta. Sepanjang perjalanan napak tilas ke tugu Radja Sianturi Lumban Gambiri ini, akan diiringi terompet sambil menyanyikan lagu-lagu pujian kepada Tuhan Yang Maha esa.

Dan pada hari terahir pesta di hari ketiga, akan dilaksanakan laporan pertanggungjawaban panitia pesta, sekaligus dirangkai dengan rapat kerja daerah (rakerda) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia.

Hal senada juga diungkapkan koordinator bidang acara, Drs. Monang Sianturi, MSn, didampingi Bendahara Sabam Manalu SE, PhD, Sekretaris II Parlindungan Sianturi, ST, MM, dan koordinator wilayah Sumbagut, Iptu Pol Esron Sianturi.

Menurut Monang yang lebih akbrab disapa ama Gorga, di puncak acara tanggal 7 Juni, usai kebaktian ibadah raya, pesta partangiangan bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri dirangkai dengan berbagai kegiatan budaya. Sehingga pesta partangian bolon ini juga disebut pesta budaya Sianturi Lumban Gambiri.

Kegiatan  tersebut antara lain, tor-tor Sianturi Lumban Gambiri, panortorhon hula-hula, panortorhon haha doli Sianturi Simangonding, panortorhon boru sihabolonan, panortorhon hombar balok, panortorhon wilayah, panortorhon boru, bere dan ibebere, serta panortorhon muda-mudi. Pada puncak acara pesta ini juga dirangkai dengan lucky draw dan eksebisi hiburan.

“Untuk menyemarakkan pesta Partangian Bolon Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia ini juga digelar berbagai kegiatan seperti, loba tor-tor, tumba, nyanyi serta band,” kata Monang Sianturi.

Pesta Partangiangan Bolon atau doa syukuran Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia 2019 ini, juga dihadiri Badan Pengurus Harian (BPH) Pomparan Sianturi Lumban Gambiri se-Indonesia periode 2018-2023, Ketua Umum : Jintar Sianturi, Wakil Ketua : Pahala Sianturi dan Tigor Sianturi, Sekretaris Umum : Momos Sianturi dan Bendara Umum : Robinson Sitohang, mantan Ketua umum : Kasmin Sianturi, dan Penasehat : Palge Sianturi dan Nalom Sianturi (Op. Polin). (Rel/adz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/