32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Ketua DPRD Langkat Jadi Inspektur Upacara HUT RI di MAN 3 Langkat

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Ketua DPRD Kabupaten Langkat Surialam, SE menjadi inspektur upacara pada peringatan HUT ke-74 RI di sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Langkat, Jalan Proklamasi Kelurahan Kwala Bingai, Kecamatan Stabat, Sabtu (17/8).

Suasana upacara yang begitu khidmat dengan komandan upacara Erwanda Siddiq, diikuti ratusan murid berbaris rapi memadati halaman sekolah semakin bertambah, saat Ketua DPRD Langkat memekikkan kata “merdeka” saat membuka awal pidatonya.

Surialam dalam pidatonya mengulas kisah kemerdekaan Indonesia, dimana para pemuda mempunyai andil dalam memproklamirkan kemerdekaan bangsa Indonesia.

“Sesuai tema SDM Unggul Indonesia Maju pada peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun ini, maka untuk menjadi bangsa yang kuat, kita harus mempersiapkan kemampuan sumber daya manusia yang handal yakni SDM yang siap menghadapi tantangan sesuai zamannya,” sebut Ketua DPRD motivasi pelajar.

Bupati mengingatkan, lanjut Surialam, agar para pelajar menghindari segala bentuk perbuatan yang membuat kita terlena, seperti bersikap bermalas-malasan atau tidak peduli dengan masa depan, penggunaan media sosial yang salah peruntukannya, pergaulan bebas, mencoba obat-obatan terlarang atau narkoba, yang semuanya itu adalah jurang kehancuran yang pasti membawa penyesalan.

“Apa yang kita tanam, itulah yang kelak akan kita panen, tanamkan kebaikan, tanamkan keseriusan dalam belajar, kelak kalian akan menikmati hasilnya dan kunci keberhasilan adalah akhlak, yakni berakhlak yang baik dan taat kepada orang tua serta berakhlak dan patuh kepada guru,” sebut Surialam membacakan amanat Bupati untuk sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Langkat. (bam/han)

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Ketua DPRD Kabupaten Langkat Surialam, SE menjadi inspektur upacara pada peringatan HUT ke-74 RI di sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Langkat, Jalan Proklamasi Kelurahan Kwala Bingai, Kecamatan Stabat, Sabtu (17/8).

Suasana upacara yang begitu khidmat dengan komandan upacara Erwanda Siddiq, diikuti ratusan murid berbaris rapi memadati halaman sekolah semakin bertambah, saat Ketua DPRD Langkat memekikkan kata “merdeka” saat membuka awal pidatonya.

Surialam dalam pidatonya mengulas kisah kemerdekaan Indonesia, dimana para pemuda mempunyai andil dalam memproklamirkan kemerdekaan bangsa Indonesia.

“Sesuai tema SDM Unggul Indonesia Maju pada peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun ini, maka untuk menjadi bangsa yang kuat, kita harus mempersiapkan kemampuan sumber daya manusia yang handal yakni SDM yang siap menghadapi tantangan sesuai zamannya,” sebut Ketua DPRD motivasi pelajar.

Bupati mengingatkan, lanjut Surialam, agar para pelajar menghindari segala bentuk perbuatan yang membuat kita terlena, seperti bersikap bermalas-malasan atau tidak peduli dengan masa depan, penggunaan media sosial yang salah peruntukannya, pergaulan bebas, mencoba obat-obatan terlarang atau narkoba, yang semuanya itu adalah jurang kehancuran yang pasti membawa penyesalan.

“Apa yang kita tanam, itulah yang kelak akan kita panen, tanamkan kebaikan, tanamkan keseriusan dalam belajar, kelak kalian akan menikmati hasilnya dan kunci keberhasilan adalah akhlak, yakni berakhlak yang baik dan taat kepada orang tua serta berakhlak dan patuh kepada guru,” sebut Surialam membacakan amanat Bupati untuk sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Langkat. (bam/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/