30 C
Medan
Thursday, May 2, 2024

Bupati Deliserdang Ashari Kaget, Kadis Cikataru Belum Bayar Pekerjaan Proyek Tahun 2021

LUBUKPAKAM, SUMUTPOS.CO – Bupati Deliserdang Ashari Tambunan terkejut mendengar adanya tunggakan utang pekerjaan tahun 2021 di Dinas Cipta Karya Dan Tata Ruang (Cikataru) Kabupaten Deliserdang. Utang tersebut kepada kontraktor atau pemborong yang pekerjaanya sudah selesai namun belum dibayar Dinas Cikataru.

“Apa soal utang di Cikataru, nanti saya cek, coba tanya dulu ke Asisten III, “kata Ashari Tambunan sembari terkejut seusai keluar dari ruangannya lantai I Kantor Bupati Deliserdang Jumat (25/11).

Saat itu Ashari didampingi Sekda Timur Tumanggor dan beberapa Kepala Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) hendak mengikuti rapat Paripurna ke Gedung DPRD Deliserdang.

Sambil berjalan menuju mobil dinasnya para awak media di tanyain oleh Asisten III Dedy Maswardi. Dan menyebut ada persoalan apa di dinas Cikataru.

“Ada persoalan apa, nanti kita bahas kami mau menghadiri rapat Paripurna di DPRD ” kata Dedy Maswardi.

Sementara itu Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Deliserdang Baginda Thomas mengaku bahwa pekerjaan atau utang Dinas Cikataru sudah bisa dibayar.

“Sudah bisa dibayar ” katanya.

Namun saat di tanya lebih lanjut apakah kendalanya hingga saat ini belum dibayar Dinas Cikataru, Baginda Thomas tetap mengaku sudah bisa membayar.

“Sudah bisa dibayar, Rahmadsyah (Kadis Cikataru) masih di Jogja,” sebutnya.

Terpisah beberapa rekanan yang mempunyai pekerjaan tahun 2021 mengaku pekerjaan yang dikerjakanya belum dibayar Dinas Cikataru.

“Belum ada dibayar bang, ya ini saya masih di Dinas Cikataru, hingga kini belum ada dibayar, ” sebut seorang pemborong (btr/ram)

LUBUKPAKAM, SUMUTPOS.CO – Bupati Deliserdang Ashari Tambunan terkejut mendengar adanya tunggakan utang pekerjaan tahun 2021 di Dinas Cipta Karya Dan Tata Ruang (Cikataru) Kabupaten Deliserdang. Utang tersebut kepada kontraktor atau pemborong yang pekerjaanya sudah selesai namun belum dibayar Dinas Cikataru.

“Apa soal utang di Cikataru, nanti saya cek, coba tanya dulu ke Asisten III, “kata Ashari Tambunan sembari terkejut seusai keluar dari ruangannya lantai I Kantor Bupati Deliserdang Jumat (25/11).

Saat itu Ashari didampingi Sekda Timur Tumanggor dan beberapa Kepala Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) hendak mengikuti rapat Paripurna ke Gedung DPRD Deliserdang.

Sambil berjalan menuju mobil dinasnya para awak media di tanyain oleh Asisten III Dedy Maswardi. Dan menyebut ada persoalan apa di dinas Cikataru.

“Ada persoalan apa, nanti kita bahas kami mau menghadiri rapat Paripurna di DPRD ” kata Dedy Maswardi.

Sementara itu Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Deliserdang Baginda Thomas mengaku bahwa pekerjaan atau utang Dinas Cikataru sudah bisa dibayar.

“Sudah bisa dibayar ” katanya.

Namun saat di tanya lebih lanjut apakah kendalanya hingga saat ini belum dibayar Dinas Cikataru, Baginda Thomas tetap mengaku sudah bisa membayar.

“Sudah bisa dibayar, Rahmadsyah (Kadis Cikataru) masih di Jogja,” sebutnya.

Terpisah beberapa rekanan yang mempunyai pekerjaan tahun 2021 mengaku pekerjaan yang dikerjakanya belum dibayar Dinas Cikataru.

“Belum ada dibayar bang, ya ini saya masih di Dinas Cikataru, hingga kini belum ada dibayar, ” sebut seorang pemborong (btr/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/