27.8 C
Medan
Thursday, May 2, 2024

Ijeck Disambut Ribuan Massa

Ijeck disambut masyarakat saat HUT ke-62 PAB.

DELISERDANG, SUMUTPOS.CO – Sekitar seribuan massa dari puluhan sekolah menyambut kehadiran tokoh pemuda Musa Rajeckshah (Ijeck) pada acara Gerak Jalan Gebyar HUT ke-62 PerguruanĀ  Perkumpulan Amal Bakti (PAB). Dalam hal ini, Wagirin Arman selaku alumni mengapresiasi perhatian para tokoh masyarakat untuk lembaga pendidikan ini.

“Luar biasa rahmat Allah kepada PAB ini, karena saya tahu bagaimana berdirinya sekolah ini dulu. Dari seorang tokoh ulama, Dahlan Fauzi berdiri lah sekolah ini. Termasuk saya alumninya dari 1962-1965 (SMP). Dahulu lantainya masih tanah,” ujar Wagirin Arman yang juga Ketua DPRD Sumut di Lapangan Klumpang Kebun, Minggu (28/1).

Sejarah pendirian perguruan PAB ini kata Wagirin, karena ingin mengangkat harkat dan martabat anak-anak yang tinggal di perkebunan atau disebutnya anak kebon. Dengan keterbatasan dan ketidaksanggupan untuk bisa sekolah ke Kota Medan, maka melalui rembuk bersama tokoh di perkebunan didirikanlah sekolah yang kini sudah ada 82 perguruan tersebar di sejumlah kabupaten/kota di Sumut, seperti Langkat, Binjai, Medan, dan Deliserdang.

“Harapan kita, PAB ini bukan hanya penyelenggara pendidikan, tetapi juga Kawah Candradimuka pendidikan untuk bangsa dan pemimpin masa depan, juga wadah pembinaan umat. Saya juga tidak pernah bayangkan bisa jadi Ketua DPRD. Karenanya saya ucapkan terima kasih kepasa pendiri dan tokoh-tokoh yang peduli dengan pendidikan,” sebut Wagirin.

Sebagai tokoh muda yang peduli generasi muda masa depan, Musa Rajeckshah (Ijeck) mengaku salut dengan perjuangan para tokoh masyarakat di perkebunan pada masa lalu. Dengan segala keterbatasan, namun sudah memikirkan bagaimana pendidikan anak bangsa ke depan.

“Alhamdulillah, ini karena niat tulus ikhlas orang tua kita dulu. Karen kehidupan dulu belum lah seperti sekarang ini. Tetapi dengan kehidupan ekonomi yang serba terbatas waktu itu, mereka sudah memikirkan begitu besarnya kebutuhan generasi muda,” ujar Ijeck.

Tokoh muda yang mencuri perhatian ratusan peserta gerak jalan dan warga setempat, meyakini PAB akan berkembang serta terjaga rasa kebersamaan antara Ketua dan seluruh pengurus sekolah serta dapat tercapai cita-cita membangun perguruan tinggi pada tahun ini.

“Anak-anak dari PAB juga banyak yang hebat, seperti Ketua DPRD Sumut sekarang, Pak Wagirin Arman. Maka adik-adik, manfaatkan waktu untuk hal baik, jauhi narkoba. Mudah-mudahan ke depan, generasi muda kita bisa menjadi pemimpin, menjadikan Sumut Bermartabat,” kata Ijeck.

Usai melepas peserta gerak jalan, Ijeck pun menjadi perhatian ratusan warga yang ingin mengabadikan foto bersama. (bal/azw)

Ijeck disambut masyarakat saat HUT ke-62 PAB.

DELISERDANG, SUMUTPOS.CO – Sekitar seribuan massa dari puluhan sekolah menyambut kehadiran tokoh pemuda Musa Rajeckshah (Ijeck) pada acara Gerak Jalan Gebyar HUT ke-62 PerguruanĀ  Perkumpulan Amal Bakti (PAB). Dalam hal ini, Wagirin Arman selaku alumni mengapresiasi perhatian para tokoh masyarakat untuk lembaga pendidikan ini.

“Luar biasa rahmat Allah kepada PAB ini, karena saya tahu bagaimana berdirinya sekolah ini dulu. Dari seorang tokoh ulama, Dahlan Fauzi berdiri lah sekolah ini. Termasuk saya alumninya dari 1962-1965 (SMP). Dahulu lantainya masih tanah,” ujar Wagirin Arman yang juga Ketua DPRD Sumut di Lapangan Klumpang Kebun, Minggu (28/1).

Sejarah pendirian perguruan PAB ini kata Wagirin, karena ingin mengangkat harkat dan martabat anak-anak yang tinggal di perkebunan atau disebutnya anak kebon. Dengan keterbatasan dan ketidaksanggupan untuk bisa sekolah ke Kota Medan, maka melalui rembuk bersama tokoh di perkebunan didirikanlah sekolah yang kini sudah ada 82 perguruan tersebar di sejumlah kabupaten/kota di Sumut, seperti Langkat, Binjai, Medan, dan Deliserdang.

“Harapan kita, PAB ini bukan hanya penyelenggara pendidikan, tetapi juga Kawah Candradimuka pendidikan untuk bangsa dan pemimpin masa depan, juga wadah pembinaan umat. Saya juga tidak pernah bayangkan bisa jadi Ketua DPRD. Karenanya saya ucapkan terima kasih kepasa pendiri dan tokoh-tokoh yang peduli dengan pendidikan,” sebut Wagirin.

Sebagai tokoh muda yang peduli generasi muda masa depan, Musa Rajeckshah (Ijeck) mengaku salut dengan perjuangan para tokoh masyarakat di perkebunan pada masa lalu. Dengan segala keterbatasan, namun sudah memikirkan bagaimana pendidikan anak bangsa ke depan.

“Alhamdulillah, ini karena niat tulus ikhlas orang tua kita dulu. Karen kehidupan dulu belum lah seperti sekarang ini. Tetapi dengan kehidupan ekonomi yang serba terbatas waktu itu, mereka sudah memikirkan begitu besarnya kebutuhan generasi muda,” ujar Ijeck.

Tokoh muda yang mencuri perhatian ratusan peserta gerak jalan dan warga setempat, meyakini PAB akan berkembang serta terjaga rasa kebersamaan antara Ketua dan seluruh pengurus sekolah serta dapat tercapai cita-cita membangun perguruan tinggi pada tahun ini.

“Anak-anak dari PAB juga banyak yang hebat, seperti Ketua DPRD Sumut sekarang, Pak Wagirin Arman. Maka adik-adik, manfaatkan waktu untuk hal baik, jauhi narkoba. Mudah-mudahan ke depan, generasi muda kita bisa menjadi pemimpin, menjadikan Sumut Bermartabat,” kata Ijeck.

Usai melepas peserta gerak jalan, Ijeck pun menjadi perhatian ratusan warga yang ingin mengabadikan foto bersama. (bal/azw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/