Vincentia Laksono Puteri Favorit REI Sumut 2012
Sebagai mahasiswi yang bergerak dan menimba ilmu dalam bidang manajemen, tidak heran bila gadis yang memiliki kulit putih ini, sangat senang mendapat pengetahuan tentang berbisnis.
Karena itu, suatu kebanggan bagi gadis kelahiran 1 Agustus 2012 ini menyabet gelar Puteri REI Sumut 2012 Favorit.
“Banyak ilmu yang didapat, terutama dalam hal pemasaran, dan sangat cocok dengan ilmu yang sedang saya ambil saat ini,” ujar mahasiswi semester 7 di ITnB Medan ini. Dengan kata lain, melalui kampus dirinya mendapat pengetahuan secara teori, sedangkan melalui Puteri REI Sumut dirinya mendapat ilmu pengetahun secara praktek. “Lengkap dalam mendapatkan ilmu nya,” ungkapnya.
Salah satu ilmu yang paling disenanginya adalah ilmu marketing, karena harus menguasai ilmu komunikasi. Bagaimana caranya membujuk orang agar bersedia membeli rumah yang kita jual, padahal harga rumah sudah mencapai puluhan juta. “Jadi sebuah tantangan bagi kita untuk mendapatkan pembeli. Bagaimana komunikasi kita agar kita dapat diterima secara langsung,” ungkap Vincentia.
Dijelaskannya, menjadi marketing bukanlah hal yang mudah, tetapi tidak sulit juga. Apalagi, bagi seorang wanita, yang merupakan makhluk indah. “Wanita sangat gampang untuk mendapatkan kesempatan, karena wanita adalah makhluk yang indah, sehingga selalu memiliki daya tarik tersendiri. Dengan memiliki tutur kata yang indah, akan mudah untuk membujuk orang lain,” tambahnya.
Dengan mengembangkan prinsip 3 B (Beauty, Brain, dan Bahviour), akan memudahkan wanita mendapatkan kesempurnaan. “Kalau dia tidak menarik secara fisik, maka dengan otaknya akan membuat si wanita menjadi lebih menarik,” lanjut anak sulung dari 2 bersaudara ini.
Untuk menjaga kecantikan, resepnya tetap minum air putih sebanyak mungkin, mengkonsumsi makanan yang bergizi dan sehat dengan porsi yang tepat pula. ‘’Selain itu, tidur cukup dan tersenyum juga akan membuat kecantikan diri lebih terpancar kedepan,” ungkapnya. Sedangkan untuk meningkatkan kecantikan otak, cukup dengan membaca dan mendengar. “Secara tidak langsung mendengar akan menambah ilmu pengetahuan kita lho,” lanjutnya.
Sedangkan untuk menjadi behaviour, berpikirlah dengan cara positif, dan berteman dengan siapa saja. “Dengan berteman akan membuat kita lebih terlihat lebih bersahabat,” ungkapnya. (ram)