32.8 C
Medan
Saturday, April 27, 2024

BNNK Binjai Bungkam Terkait Penggerebekan Kos-kosan

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Badan Narkotika Nasional Kota Binjai bungkam saat ditanya terkait penggerebekan kos-kosan di Jalan Gunung Jaya Wijaya, Binjai Selatan, Kamis (29/9).

Dalam razia ini, BNNK Binjai dikabarkan mengamankan seorang DJ yang berdinas di salah satu Tempat Hiburan Malam yang ada di Kutalimbaru, Deliserdang atau perbatasan Kota Binjai. Namun saat dikonfirmasi, Kepala BNNK Binjai, AKBP Magdalena Sirait malah mengunci informasi tersebut.

Dilayangkan pesan melalui WhatsApp, Magdalena hanya membacanya saja. Begitu juga dengan Kepala Seksi Pemberantasan, AKP Bambang, juga tidak menggubris panggilan telepon wartawan dan pesan singkat yang dilayangkan.

Saat didatangi Kantor BNNK di Jalan Jenderal Gatot Subroto, Binjai Barat, Magdalena tidak dapat ditemui. Tidak diketahui apa alasannya mengapa orang nomor satu di BNNK Binjai ogah menemui wartawan untuk konfirmasi demi keberimbangan berita.

Salah satu anggota BNNK Binjai yang dinas dalam persisnya pada Bagian Umum, Radi mengakui, ada kegiatan razia yang dilakukan tim berantas pada pagi hari. Pun begitu, dia juga tidak mengetahui hasilnya secara persis.

“Pagi tadi ada tim berantas yang melakukan razia, cuma datanya belum ada sama saya,” tukasnya.

Pantauan wartawan, ada seorang perempuan yang keluar dari Kantor BNNK Binjai. Perempuan tersebut menggunakan pakaian daster dengan ciri tinggi, kurus dan berambut pirang.

Diduga perempuan dimaksud salah satu orang yang diamankan dalam razia tersebut. Sayangnya, Kepala BNNK Binjai bungkam saat dikonfirmasi soal ini. (ted/ram)

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Badan Narkotika Nasional Kota Binjai bungkam saat ditanya terkait penggerebekan kos-kosan di Jalan Gunung Jaya Wijaya, Binjai Selatan, Kamis (29/9).

Dalam razia ini, BNNK Binjai dikabarkan mengamankan seorang DJ yang berdinas di salah satu Tempat Hiburan Malam yang ada di Kutalimbaru, Deliserdang atau perbatasan Kota Binjai. Namun saat dikonfirmasi, Kepala BNNK Binjai, AKBP Magdalena Sirait malah mengunci informasi tersebut.

Dilayangkan pesan melalui WhatsApp, Magdalena hanya membacanya saja. Begitu juga dengan Kepala Seksi Pemberantasan, AKP Bambang, juga tidak menggubris panggilan telepon wartawan dan pesan singkat yang dilayangkan.

Saat didatangi Kantor BNNK di Jalan Jenderal Gatot Subroto, Binjai Barat, Magdalena tidak dapat ditemui. Tidak diketahui apa alasannya mengapa orang nomor satu di BNNK Binjai ogah menemui wartawan untuk konfirmasi demi keberimbangan berita.

Salah satu anggota BNNK Binjai yang dinas dalam persisnya pada Bagian Umum, Radi mengakui, ada kegiatan razia yang dilakukan tim berantas pada pagi hari. Pun begitu, dia juga tidak mengetahui hasilnya secara persis.

“Pagi tadi ada tim berantas yang melakukan razia, cuma datanya belum ada sama saya,” tukasnya.

Pantauan wartawan, ada seorang perempuan yang keluar dari Kantor BNNK Binjai. Perempuan tersebut menggunakan pakaian daster dengan ciri tinggi, kurus dan berambut pirang.

Diduga perempuan dimaksud salah satu orang yang diamankan dalam razia tersebut. Sayangnya, Kepala BNNK Binjai bungkam saat dikonfirmasi soal ini. (ted/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/