29 C
Medan
Thursday, June 27, 2024

Dari Cek Darah Sampai Penyuluhan Kesehatan

Bakti Sosial Pemko Medan di Kelurahan Belawan

Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM, melakukan cek tensi darah bersama warga pada kegiatan bakti sosial dibidang pelayanan kesehatan Pemerintah Kota (Pemko) Medan, di Lingkungan XII Kampung Nelayan, Kelurahan Belawan I, Kecamatan Medan Belawan, tepatnya di halaman SD Negeri 068990, Jumat (2/12) pagi.

Dalam arahannya, Rahudman mengatakan, warga di Lingkungan XII ini sangat wajar menjadi perhatian pemerintah dan warga lainnya. Karena penduduknya rata-rata prasejahtera dan sejahtera I. “Berkaitan dengan itu, pada hari ini kita lakukan bakti sosial dibidang pelayanan kesehatan kepada masyarakat Lingkungan XII, sehubungan dengan hari Kesehatan Nasional,” ujarnya.

Menurutnya, pembangunan di Belawan ini tidak bisa ditunda-tunda lagi, karena Belawan menjadi pertumbuhan koridor Sumatera. “Belawan ini menjadi pintu gerbang internasional Indonesia Bagian Barat, untuk itu banyak hal yang dapat kita lakukan termasuk menata ulang lingkungan, yang selama ini tertata baik.

Yang paling penting adalah bagaimana warga kita tidak merasa was-was terhadap datangnya naik pasang, untuk itu nantinya akan kita bangun benteng. Dengan diberikannya award kepada kita dibidang pekerjaan umum oleh Kementerian PU, mungkin kita memasukkan master plan Kota Medan, yaitu pembangunan tanggul di Kelurahan Belawan Bahari, sehingga nantinya akan menjadi kawasan berkembang khususnya di bidang ekonomi, agar masyarakat dan anak-anak kita menjadi sehat, baik dan cerdas,” ucapnya.

Selain itu, Rahudman juga memerintahkan Kepala Dinas Perkim untuk menimbun halaman sekolah 068009 seluas 30x40m dengan ketinggian 2 meter, guna menghindari genangan air. “Setelah ditimbun nantinya, dapat dipergunakan lokasi permainan anak-anak dan tempat upacara bagi anak-anak sekolah,” ucapnya.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Medan Edwin Effendi menjelaskan, kegiatan bakti sosial ini, didukung oleh dokter gigi berjumlah 40 orang, dokter umum 40 orang ditambah perawat 60 orang. Sementara pelayanan kesehatan yang diberikan antara lain, cek darah, berobat gigi, kesehatan umum, THT, Spesialis dan penyuluhan kesehatan.

Hadir pada kegiatan tersebut, Wali Kota Medan didampingi Wakil Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi, Polresta Belawan AKBP Krismanto SH, Dandim 0201 BS Letkol Inv Doni Hutabarat, Danmarinir Kolonel Amir, Asisten, para kepala SKPD, para dokter, dan perawat. (adl)

Bakti Sosial Pemko Medan di Kelurahan Belawan

Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM, melakukan cek tensi darah bersama warga pada kegiatan bakti sosial dibidang pelayanan kesehatan Pemerintah Kota (Pemko) Medan, di Lingkungan XII Kampung Nelayan, Kelurahan Belawan I, Kecamatan Medan Belawan, tepatnya di halaman SD Negeri 068990, Jumat (2/12) pagi.

Dalam arahannya, Rahudman mengatakan, warga di Lingkungan XII ini sangat wajar menjadi perhatian pemerintah dan warga lainnya. Karena penduduknya rata-rata prasejahtera dan sejahtera I. “Berkaitan dengan itu, pada hari ini kita lakukan bakti sosial dibidang pelayanan kesehatan kepada masyarakat Lingkungan XII, sehubungan dengan hari Kesehatan Nasional,” ujarnya.

Menurutnya, pembangunan di Belawan ini tidak bisa ditunda-tunda lagi, karena Belawan menjadi pertumbuhan koridor Sumatera. “Belawan ini menjadi pintu gerbang internasional Indonesia Bagian Barat, untuk itu banyak hal yang dapat kita lakukan termasuk menata ulang lingkungan, yang selama ini tertata baik.

Yang paling penting adalah bagaimana warga kita tidak merasa was-was terhadap datangnya naik pasang, untuk itu nantinya akan kita bangun benteng. Dengan diberikannya award kepada kita dibidang pekerjaan umum oleh Kementerian PU, mungkin kita memasukkan master plan Kota Medan, yaitu pembangunan tanggul di Kelurahan Belawan Bahari, sehingga nantinya akan menjadi kawasan berkembang khususnya di bidang ekonomi, agar masyarakat dan anak-anak kita menjadi sehat, baik dan cerdas,” ucapnya.

Selain itu, Rahudman juga memerintahkan Kepala Dinas Perkim untuk menimbun halaman sekolah 068009 seluas 30x40m dengan ketinggian 2 meter, guna menghindari genangan air. “Setelah ditimbun nantinya, dapat dipergunakan lokasi permainan anak-anak dan tempat upacara bagi anak-anak sekolah,” ucapnya.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Medan Edwin Effendi menjelaskan, kegiatan bakti sosial ini, didukung oleh dokter gigi berjumlah 40 orang, dokter umum 40 orang ditambah perawat 60 orang. Sementara pelayanan kesehatan yang diberikan antara lain, cek darah, berobat gigi, kesehatan umum, THT, Spesialis dan penyuluhan kesehatan.

Hadir pada kegiatan tersebut, Wali Kota Medan didampingi Wakil Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi, Polresta Belawan AKBP Krismanto SH, Dandim 0201 BS Letkol Inv Doni Hutabarat, Danmarinir Kolonel Amir, Asisten, para kepala SKPD, para dokter, dan perawat. (adl)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/