30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Berrsepeda, Spirit Baru Membudayakan Olah Raga di Medan

“Selain ingin menjadikan masyarakat memiliki gaya hidup sehat melalui olahraga, Gerakan Ayo Olahraga juga ingin membuat masyarakat mencintai dan menjadikan olahraga sebagai kegiatan yang menyenangkan,” kata Bayu.

Dikatakan Bayu, rute gowes yang terdiri dari 90 etafe dibuat melewati destinasi-destinasi wisata, seni, dan budaya unggulan di setiap kota serta menjadi pesona yang hanya bisa dinikmati jika menyusuri tempat-tempat wisata itu dengan ber-gowes.

Sementara itu Wali Kota Medan, Drs H T Dzulmi Eldin S MSi didampingi Kadispora Kota Medan, usai melepas tim Gowes Pesona Nusantara mengatakan, Pemko Medan sangat mendukung penuh kegiatan Kementerian Pemuda dan Olah Raga ini.

Dikatakan Wali Kota, penerapan program Ayo Olah Raga melalui Gowes Pesona Nusantara ini menjadi sebuah gerakan untuk membudayakan olah raga di Medan. “Kita percaya Gowes Pesona Nusantara yang juga dilepas di Medan ini akan menjadi sebuah spirit baru dalam membudayakan olah raga di kota yang kita cintai ini,” ungkapnya.

Selain itu bilang Wali Kota lagi, kegiatan ini tentunya dapat semakin merekatkan persatuan di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hal ini dicerminkan dengan pengambilan tanah dan air di setiap kabupaten/kota yang dilintasi, untuk kemudian disatukan di Magelang pada September mendatang.

“Karena manfaat yang besar inilah, Pemko Medan sangat mengapresiasi dan mendukung penuh program Gowes Pesona Nusantara ini,” pungkasnya.

Pelepasan Gowes Pesona Nusantara ini juga diisi dengan berbagai hiburan dan doorprize berhadiah utama sepeda motor. Selain hiburan musik dan nyanyian, panitia juga menampilkan olah raga BMX Freestyle yang menegangkan dan menakjubkan, serta juggling bola yang penuh pesona. (prn/han)

“Selain ingin menjadikan masyarakat memiliki gaya hidup sehat melalui olahraga, Gerakan Ayo Olahraga juga ingin membuat masyarakat mencintai dan menjadikan olahraga sebagai kegiatan yang menyenangkan,” kata Bayu.

Dikatakan Bayu, rute gowes yang terdiri dari 90 etafe dibuat melewati destinasi-destinasi wisata, seni, dan budaya unggulan di setiap kota serta menjadi pesona yang hanya bisa dinikmati jika menyusuri tempat-tempat wisata itu dengan ber-gowes.

Sementara itu Wali Kota Medan, Drs H T Dzulmi Eldin S MSi didampingi Kadispora Kota Medan, usai melepas tim Gowes Pesona Nusantara mengatakan, Pemko Medan sangat mendukung penuh kegiatan Kementerian Pemuda dan Olah Raga ini.

Dikatakan Wali Kota, penerapan program Ayo Olah Raga melalui Gowes Pesona Nusantara ini menjadi sebuah gerakan untuk membudayakan olah raga di Medan. “Kita percaya Gowes Pesona Nusantara yang juga dilepas di Medan ini akan menjadi sebuah spirit baru dalam membudayakan olah raga di kota yang kita cintai ini,” ungkapnya.

Selain itu bilang Wali Kota lagi, kegiatan ini tentunya dapat semakin merekatkan persatuan di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hal ini dicerminkan dengan pengambilan tanah dan air di setiap kabupaten/kota yang dilintasi, untuk kemudian disatukan di Magelang pada September mendatang.

“Karena manfaat yang besar inilah, Pemko Medan sangat mengapresiasi dan mendukung penuh program Gowes Pesona Nusantara ini,” pungkasnya.

Pelepasan Gowes Pesona Nusantara ini juga diisi dengan berbagai hiburan dan doorprize berhadiah utama sepeda motor. Selain hiburan musik dan nyanyian, panitia juga menampilkan olah raga BMX Freestyle yang menegangkan dan menakjubkan, serta juggling bola yang penuh pesona. (prn/han)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/