25.6 C
Medan
Tuesday, May 21, 2024

Surya Pimpin KPUD Sumut

MEDAN – Surya Perdana Ginting akhirnya terpilih menjadi Ketua KPUD Sumut untuk sisa masa jabatan hingga Oktober mendatang. Rapat pleno pemilihan berlangsung di Hotel Grand Angkasa, Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan, Jumat (3/5) petang setelah pelantikan dua komisioner pengganti antar-waktu (PAW)  Bengkel Ginting dan Jamaluddin Rambe.

Surya Perdana yang dihubungi Sumut Pos, Jumat (3/5) petang, mengatakan, selaku pimpinan yang baru, dirinya akan melanjutkan tugas yang ditetapkan KPU. Agenda yang mendesak adalah penyampaian hasil verifikasi bakal calon DPD pada Sabtu (4/5) atau hari ini.

“Besok kan dilaporkan ke bakal caleg DPD dan tanggal 8 ini juga hasil verifikasi sudah harus dilaporkan ke parpol,” sebutnya. Ditanyakan apakah pleno pemilihan berlangsung alot, Surya menjawab tidak. Hanya saja pemilihan akhirnya dilaksanakan dengan cara voting. “Cuma 10 menit, ada tiga calon, saya, Rajin Sitepu, dan Nurlela Djohan. Hasil voting 3-1-1,” ungkapnya.

Sebelumnya, Jumat (3/5) petang, Ketua KPU Pusat Husni Kamil Manik melantik dan mengambil sumpah jabatan 2 anggota KPU Sumut pengganti antar waktu yakni Bengkel Ginting dan Jamaluddin Rambe. Husni  meminta seluruh penyelenggara Pemilu berpegang teguh kepada peraturan perundang-undangan dan tak menyimpang dari kode etik penyelenggara Pemilu.

Dalam kesempatan itu, Husni mengungkapkan KPU membuka rekrutmen calon panitia seleksi (pansel) yang bertugas menyeleksi dan memilih calon komisioner KPUD Sumut periode 2013-2018. Hal itu dilakukan mengingat periodesasi KPUD Sumut saat ini akan segera berakhir.
“Kami masih melakukan penjaringan calon panitia seleksi (Pansel) sampai pertengahan bulan ini,” katanya.

Husni berharap tim pansel kelak menjaring orang-orang yang memiliki kecakapan dan integritas untuk menyiapkan penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada yang semakin baik. ‘’Kami berpikir merekrut tim pansel dari kalangan tokoh nasional,’’ katanya.

Bawaslu Terpilih

Sementara itu, tiga nama baru komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sumatera Utara 2013-2018 resmi terpilih. Ketiganya adalah Aulia Andri, Herdi Munthe dan Syafrida R Rasahan. Mereka menyisihkan tiga kandidat lain yakni Ali Bosar Hasibuan, Benget Silitonga dan Irwansyah.

Anggota Bawaslu  Nelson Simanjuntak menyebutkan pelantikan Bawaslu Sumut 2013-2018 akan dilaksanakan setelah pelantikan pasangan Gatot Pujo Nugroho dan Erry Nuradi. “Begitu Gubsu yang baru dilantik barulah Bawaslu kami lantik agar tak terkesan dua institusi pengawas Pemilu,” kata Nelson. (mag-15/gir)

MEDAN – Surya Perdana Ginting akhirnya terpilih menjadi Ketua KPUD Sumut untuk sisa masa jabatan hingga Oktober mendatang. Rapat pleno pemilihan berlangsung di Hotel Grand Angkasa, Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan, Jumat (3/5) petang setelah pelantikan dua komisioner pengganti antar-waktu (PAW)  Bengkel Ginting dan Jamaluddin Rambe.

Surya Perdana yang dihubungi Sumut Pos, Jumat (3/5) petang, mengatakan, selaku pimpinan yang baru, dirinya akan melanjutkan tugas yang ditetapkan KPU. Agenda yang mendesak adalah penyampaian hasil verifikasi bakal calon DPD pada Sabtu (4/5) atau hari ini.

“Besok kan dilaporkan ke bakal caleg DPD dan tanggal 8 ini juga hasil verifikasi sudah harus dilaporkan ke parpol,” sebutnya. Ditanyakan apakah pleno pemilihan berlangsung alot, Surya menjawab tidak. Hanya saja pemilihan akhirnya dilaksanakan dengan cara voting. “Cuma 10 menit, ada tiga calon, saya, Rajin Sitepu, dan Nurlela Djohan. Hasil voting 3-1-1,” ungkapnya.

Sebelumnya, Jumat (3/5) petang, Ketua KPU Pusat Husni Kamil Manik melantik dan mengambil sumpah jabatan 2 anggota KPU Sumut pengganti antar waktu yakni Bengkel Ginting dan Jamaluddin Rambe. Husni  meminta seluruh penyelenggara Pemilu berpegang teguh kepada peraturan perundang-undangan dan tak menyimpang dari kode etik penyelenggara Pemilu.

Dalam kesempatan itu, Husni mengungkapkan KPU membuka rekrutmen calon panitia seleksi (pansel) yang bertugas menyeleksi dan memilih calon komisioner KPUD Sumut periode 2013-2018. Hal itu dilakukan mengingat periodesasi KPUD Sumut saat ini akan segera berakhir.
“Kami masih melakukan penjaringan calon panitia seleksi (Pansel) sampai pertengahan bulan ini,” katanya.

Husni berharap tim pansel kelak menjaring orang-orang yang memiliki kecakapan dan integritas untuk menyiapkan penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada yang semakin baik. ‘’Kami berpikir merekrut tim pansel dari kalangan tokoh nasional,’’ katanya.

Bawaslu Terpilih

Sementara itu, tiga nama baru komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sumatera Utara 2013-2018 resmi terpilih. Ketiganya adalah Aulia Andri, Herdi Munthe dan Syafrida R Rasahan. Mereka menyisihkan tiga kandidat lain yakni Ali Bosar Hasibuan, Benget Silitonga dan Irwansyah.

Anggota Bawaslu  Nelson Simanjuntak menyebutkan pelantikan Bawaslu Sumut 2013-2018 akan dilaksanakan setelah pelantikan pasangan Gatot Pujo Nugroho dan Erry Nuradi. “Begitu Gubsu yang baru dilantik barulah Bawaslu kami lantik agar tak terkesan dua institusi pengawas Pemilu,” kata Nelson. (mag-15/gir)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/