32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Hebat! Penerjun Payung Wanita Meriahkan Pembukaan Medan Air Show 2015

Foto: Istimewa Para penerjun payung mendarat di lokasi Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5).
Foto: Istimewa
Para penerjun payung mendarat di lokasi Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5).

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Atraksi penerjun payung yang sebagian adalah wanita memeriahkan pembukaan Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5). Mereka terjun bebas dari pesawat dan mendarat  tepat di sekitar Medan Air Show, hingga mengundang decak kagum para penonton.

Selain penerjun payung, atraksi seorang pilot yang tergabung dengan tim dunia Red Bull juga mengundang kehebohan. Dia melakukan manuver-manuver berbahaya dengan pesawatnya di atas langit eks Bandara Polonia.

Tak kalah menarik adalah atraksi paralayang dan aeromedeling yang ikut meramaikan even kedirgantaraan yang baru pertama kalinya digelar di ibukota Provinsi Sumatera Utara tersebut. Warga yang banyak datang membawa anak-anaknya itu, langsung menggunakan momen langka ini  untuk berfoto-foto dengan pesawat pendukung Medan Air Show, maupun pernak-pernik kedirgantaraan lainnya.

Foto: Istimewa Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S Msi menyalami para penerjun payung pada acara Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5/2015).
Foto: Istimewa
Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S Msi menyalami para penerjun payung pada acara Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5/2015).

Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi, yang membuka acara mengatakan,   Medan Air Show diharapkan menjadi momentum untuk merangsang kembali kecintaan masyarakat, khususnya masyarakat Kota Medan dan sekitarnya, akan kegiatan air show serta pernak-pernik dunia kedigantaraan yang begitu banyak.

“Semoga keseluruhan acara Medan Air Show ini berjalan sukses serta memberikan kemeriahan yang takjub akan penampilan garuda-garuda perkasa di wilayah udara,” kata Wali Kota.

Danlanud Soewondo Medan, Kol Pnb Surya Chandra Siahaan, mengatakan selain menampilkan peralatan kedirgantaraan, Medan Air Show 2015 digelar dalam rangka membangkitkan kembali olahraga udara di sumatera Utara, terutama Kota Medan.

“Melalui obrolan biasa, akhirnya lahirlah kegiatan kedirgantaraan berskala internasional bertajuk Medan Air Show 2015. Even ini kita harapkan mampu menarik wisatawan baik  lokal maupun internasional,”  jelas Danlanud. (rel/mea)

Foto: Istimewa Para penerjun payung mendarat di lokasi Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5).
Foto: Istimewa
Para penerjun payung mendarat di lokasi Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5).

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Atraksi penerjun payung yang sebagian adalah wanita memeriahkan pembukaan Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5). Mereka terjun bebas dari pesawat dan mendarat  tepat di sekitar Medan Air Show, hingga mengundang decak kagum para penonton.

Selain penerjun payung, atraksi seorang pilot yang tergabung dengan tim dunia Red Bull juga mengundang kehebohan. Dia melakukan manuver-manuver berbahaya dengan pesawatnya di atas langit eks Bandara Polonia.

Tak kalah menarik adalah atraksi paralayang dan aeromedeling yang ikut meramaikan even kedirgantaraan yang baru pertama kalinya digelar di ibukota Provinsi Sumatera Utara tersebut. Warga yang banyak datang membawa anak-anaknya itu, langsung menggunakan momen langka ini  untuk berfoto-foto dengan pesawat pendukung Medan Air Show, maupun pernak-pernik kedirgantaraan lainnya.

Foto: Istimewa Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S Msi menyalami para penerjun payung pada acara Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5/2015).
Foto: Istimewa
Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S Msi menyalami para penerjun payung pada acara Medan Air Show 2015 di eks Bandara Polonia Medan, Kamis (7/5/2015).

Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi, yang membuka acara mengatakan,   Medan Air Show diharapkan menjadi momentum untuk merangsang kembali kecintaan masyarakat, khususnya masyarakat Kota Medan dan sekitarnya, akan kegiatan air show serta pernak-pernik dunia kedigantaraan yang begitu banyak.

“Semoga keseluruhan acara Medan Air Show ini berjalan sukses serta memberikan kemeriahan yang takjub akan penampilan garuda-garuda perkasa di wilayah udara,” kata Wali Kota.

Danlanud Soewondo Medan, Kol Pnb Surya Chandra Siahaan, mengatakan selain menampilkan peralatan kedirgantaraan, Medan Air Show 2015 digelar dalam rangka membangkitkan kembali olahraga udara di sumatera Utara, terutama Kota Medan.

“Melalui obrolan biasa, akhirnya lahirlah kegiatan kedirgantaraan berskala internasional bertajuk Medan Air Show 2015. Even ini kita harapkan mampu menarik wisatawan baik  lokal maupun internasional,”  jelas Danlanud. (rel/mea)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/