30.6 C
Medan
Friday, May 17, 2024

Tak Pantas, di Inti Kota Ada Pasar Induk

Wali Kota Tinjau Pusat Pasar

MEDAN- Jumlah pedagang sayur dan buah yang berjualan di sekitar Pusat Pasar semakin bertambah. Kehadiran pedagang mulai tengah malam sampai pagi hari dengan meng gelar lapak di badan jalan menyebabkan terjadinya kemacetan terutama seputaran Jalan Sutomo Medan.

DISIAPKAN:   Pasar Induk Tuntungan   Jalan Bunga Turi Kelurahan Lau Cih, Kecamatan Medan Tuntungan.
DISIAPKAN: Pasar Induk Tuntungan di Jalan Bunga Turi Kelurahan Lau Cih, Kecamatan Medan Tuntungan.

Kondisi ini sangat mengganggu aktifitas para warga ketika melintasi kawasan tersebut. Sebagai solusinya seluruh pedagang akan direlokasi ke Pasar Induk Tuntungan yang rencananya akan diooperasikan tahun ini.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Medan DRs H Rahudman Harahap MM ketika meninjau langsung kawasan Pusat Pasar, Kamis (10/1) subuh.  Orang nomor satu di Medan itu menyaksikan langsung seribuan pedagang tumpah ruah di badan jalan tengah bertransaksi dengan para pembeli. Dari hasil informasi yang diperoleh Wali Kota dari pihak Perusahaan Daerah (PD) Pasar, setiap malamnya mulai pukul 01.00 sampai 04.00 WIB ada sekitar 200 truk berisi sayur dan buah yang membongkar muatannya di kawasan tersebut.

“ Saya yakin jika disediakan infrastrukturnya, mereka pasti tidak akan berjualan di tempat ini,” ujar Rahudman. Solusinya, Wali Kota akan merelokasinya. Dia menilai sudah tidak pantas lagi di tengah inti kota ada pasar induk yang aktifitasnya dilakukan di badan jalan. Untuk itulah Pasar Induk Tuntungan akan dioperasikan menampung  pedagang.

Hanya saja,  kata Wali Kota, masih ada yang  harus dibenahi terutama utilitas jalan. Sehingga, Wali Kota akan melakukan sosialisasi terlebih dahulu.  ( ial)

Wali Kota Tinjau Pusat Pasar

MEDAN- Jumlah pedagang sayur dan buah yang berjualan di sekitar Pusat Pasar semakin bertambah. Kehadiran pedagang mulai tengah malam sampai pagi hari dengan meng gelar lapak di badan jalan menyebabkan terjadinya kemacetan terutama seputaran Jalan Sutomo Medan.

DISIAPKAN:   Pasar Induk Tuntungan   Jalan Bunga Turi Kelurahan Lau Cih, Kecamatan Medan Tuntungan.
DISIAPKAN: Pasar Induk Tuntungan di Jalan Bunga Turi Kelurahan Lau Cih, Kecamatan Medan Tuntungan.

Kondisi ini sangat mengganggu aktifitas para warga ketika melintasi kawasan tersebut. Sebagai solusinya seluruh pedagang akan direlokasi ke Pasar Induk Tuntungan yang rencananya akan diooperasikan tahun ini.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Medan DRs H Rahudman Harahap MM ketika meninjau langsung kawasan Pusat Pasar, Kamis (10/1) subuh.  Orang nomor satu di Medan itu menyaksikan langsung seribuan pedagang tumpah ruah di badan jalan tengah bertransaksi dengan para pembeli. Dari hasil informasi yang diperoleh Wali Kota dari pihak Perusahaan Daerah (PD) Pasar, setiap malamnya mulai pukul 01.00 sampai 04.00 WIB ada sekitar 200 truk berisi sayur dan buah yang membongkar muatannya di kawasan tersebut.

“ Saya yakin jika disediakan infrastrukturnya, mereka pasti tidak akan berjualan di tempat ini,” ujar Rahudman. Solusinya, Wali Kota akan merelokasinya. Dia menilai sudah tidak pantas lagi di tengah inti kota ada pasar induk yang aktifitasnya dilakukan di badan jalan. Untuk itulah Pasar Induk Tuntungan akan dioperasikan menampung  pedagang.

Hanya saja,  kata Wali Kota, masih ada yang  harus dibenahi terutama utilitas jalan. Sehingga, Wali Kota akan melakukan sosialisasi terlebih dahulu.  ( ial)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/