30 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Wiranto Mau Capres Lagi

MEDAN- Ketua Umum (DPP) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Wiranto, menyatakan siap maju dalam putaran pemilihan presiden (Pilpres) 2014 mendatang. Dia mengaku tidak kapok meskipun pernah gagal pada pencalonan yang sama pada putaran Pilpres 2004 silam saat berpasangan dengan Sholahuddin Wahid. Pun gagal pada Pilpres 2009 menjadi calon wakil presiden mendampingi Jusuf Kala.

Hal ini dikatakan pria yang pernah menjabat sebagai Panglima ABRI itu usai membuka acara Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I Partai Hanura Sumut, di Lantai V Hotel Soechi, Jalan Sisingamangaraja Medan, Minggu (15/4).

Pada kesempatan itu pula, Wiranto mengaku telah mendapatkan dukungan dari 33 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) serta sekitar 470 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura se-Indonesia. “Sebagai seorang ketua umum, saya sudah diminta 33 pimpinan provinsi dan seluruh DPC untuk bersedia dicalonkan. Ini permintaan, dorongan dan harapan mereka. Mereka itu juga bagian dari suara rakyat yang tentu tidak bisa ditolak. Kapok dan sebagainya itu gak ada. Pejuang itu tidak akan berhenti sampai akhir hayat apalagi saya dari militer. Soal menang kalah itu nanti,” katanya.

sebelumnya, 33 DPC dan DPD Partai Hanura Sumut saat acara pembukaan Rakerda I Partai Hanura tersebut menyatakan, dukungan terhadap Wiranto untuk Wiranto bersedia maju pada Pilpres 2014.

Di kesempatan yang sama Ketua DPD Hanura Sumut Zulkifli Efendi Siregar secara langsung menyampaikan dukungan tersebut. “Kami harapkan agar Bapak Wiranto bisa atau dapat menjadi calon presiden kembali,” ujarnya.

Usai pernyataan tersebut, secara serentak 33 Ketua DPC Hanura se-Sumut maju ke podium untuk mengajukan permintaan yang sama. Secara serempak mereka membacakan ikrar dukungan agar Wiranto tidak menolak untuk dicalonkan kembali menjadi presiden.
“33 DPC se-Sumut meminta Wiranto mencalonkan kembali jadi calon presiden. Kami siap bersatu tak terpecah belah dalam memperjuangkannya,” kata Ketua DPC Hanura Pematangsiantar, Saut Siantar.(ari)

MEDAN- Ketua Umum (DPP) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Wiranto, menyatakan siap maju dalam putaran pemilihan presiden (Pilpres) 2014 mendatang. Dia mengaku tidak kapok meskipun pernah gagal pada pencalonan yang sama pada putaran Pilpres 2004 silam saat berpasangan dengan Sholahuddin Wahid. Pun gagal pada Pilpres 2009 menjadi calon wakil presiden mendampingi Jusuf Kala.

Hal ini dikatakan pria yang pernah menjabat sebagai Panglima ABRI itu usai membuka acara Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I Partai Hanura Sumut, di Lantai V Hotel Soechi, Jalan Sisingamangaraja Medan, Minggu (15/4).

Pada kesempatan itu pula, Wiranto mengaku telah mendapatkan dukungan dari 33 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) serta sekitar 470 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura se-Indonesia. “Sebagai seorang ketua umum, saya sudah diminta 33 pimpinan provinsi dan seluruh DPC untuk bersedia dicalonkan. Ini permintaan, dorongan dan harapan mereka. Mereka itu juga bagian dari suara rakyat yang tentu tidak bisa ditolak. Kapok dan sebagainya itu gak ada. Pejuang itu tidak akan berhenti sampai akhir hayat apalagi saya dari militer. Soal menang kalah itu nanti,” katanya.

sebelumnya, 33 DPC dan DPD Partai Hanura Sumut saat acara pembukaan Rakerda I Partai Hanura tersebut menyatakan, dukungan terhadap Wiranto untuk Wiranto bersedia maju pada Pilpres 2014.

Di kesempatan yang sama Ketua DPD Hanura Sumut Zulkifli Efendi Siregar secara langsung menyampaikan dukungan tersebut. “Kami harapkan agar Bapak Wiranto bisa atau dapat menjadi calon presiden kembali,” ujarnya.

Usai pernyataan tersebut, secara serentak 33 Ketua DPC Hanura se-Sumut maju ke podium untuk mengajukan permintaan yang sama. Secara serempak mereka membacakan ikrar dukungan agar Wiranto tidak menolak untuk dicalonkan kembali menjadi presiden.
“33 DPC se-Sumut meminta Wiranto mencalonkan kembali jadi calon presiden. Kami siap bersatu tak terpecah belah dalam memperjuangkannya,” kata Ketua DPC Hanura Pematangsiantar, Saut Siantar.(ari)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/