26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

MTQ ke-4 BAPQAH SIKA Meriah

Diikuti 240 Peserta se-Sumatera Utara

MEDAN- Badan Pembinaan Qori-Qoriah, Hafiz-Hafizah dan Seni Kaligrafi Alquran (BAPQAH SIKA) Sumatera Utara kembali menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-4. Perlombaan senandung ayat-ayat suci ini diikuti 240 peserta yang berlaga dalam lima bidang. Acara yang dilaksanakan di pelataran kantor BAPQAH SIKA Sumut di Jalan M Yakub No 1 Medan itu berlangsung sukses dan meriah.

MTQ digelar selama dua hari, 15-16 Januari 2012. Ketua Umum BAPQAH SIKA Sumut, Lagut Sutan Pulungan, merasa terharu atas pelaksanaan MTQ tersebut. Soalnya, pelaksanaan MTQ internal BAPQAH SIKA itu tidak kalah dengan MTQ tingkat kabupaten/kota.

“Bukan hanya dari segi pelaksanaan, tapi kualitas pesertanya tidak kalah, karena peserta binaan BAPQAH SIKA ini nanti juga yang akan berlaga pada MTQ kabupaten/kota dan Provinsi Sumatera Utara,” ucap Lagut Sutan Pulungan, Rabu (18/1) lalu.

Menurut Lagut, MTQ ke-4 dikemas lebih luas agar mengetahui sejauh mana hasil binaan BAPQAH SIKA yang tersebar di beberapa daerah di Sumatera Utara dan perguruan tinggi.

“Insya Allah tahun 2013 mendatang, MTQ ke-5 akan dilaksanakan di luar Kota Medan. Sudah ada calon tuan rumah yaitu, Kota Binjai dan Serdang Bedagai. Saya optimis, momen MTQ ini dapat meningkatkan prestasi dan kualitas dalam pembacaan Alquran,” tegas Lagut seraya menyebut BAPQAH SIKA telah berusia 15 tahun dengan binaan 900 qori-qoriah,hafiz-hafizah se-Sumatera Utara.

Sebelumnya, Ketua Panitia Alamsyah menyampaikan, MTQ diikuti 240 peserta. Mereka berlaga di 5 bidang, masing-masing Tartil Quran diikuti 132 peserta, Tilawah Kanak-Kanak 32 peserta, Tilawah Remaja 30 peserta, Tilawah Dewasa 35 peserta dan Tilawah Cacat Netra 11 peserta. Mereka binaan BAPQAH SIKA yang ada di Sumatera Utara seperti Medan, Deliserdang, Binjai, Langkat, Sergai, Tebingtinggi, Siantar, Sibolga, Dairi, Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara, Padang Sidempuan, Madina, dan perguruan tinggi Unimed, USU, UMSU, UMN, dan IAIN.

“Kegiatan ini merupakan persiapan untuk menghadapi MTQ kabupaten/kota dan Sumatera Utara 2012 yang sudah di ambang pintu,” tegas Ala.
Pembukaan MTQ ini diawali pembacaan ayat suci Alquran oleh qoriah nasional, Nurjannah. Acara ini dibuka penasihat BAPQAH SIKA Hj Meilizar Latif SE MM. Sayangnya, pengurus Lembaga Pembina Tilawatil Quran (LPTQ) Sumatera Utara tidak datang, meski telah berjanji untuk menghadiri perhelatan religius ini. “Saya kecewa dengan LPTQ. Janji hadir, namun tak kunjung datang. Ini sangat keterlaluan. LPTQ seharusnya bersyukur dan berterima kasih kepada BAPQAH SIKA yang bersusah payah melaksanakan kegiatan keagamaan ini,” tutur Meilizar kesal.

Kekesalan Meilizar sangat beralasan. Soalnya, jauh sebelum acara dimulai, pihak BAPQAH SIKA sudah menyurati secara resmi LPTQ, bahkan mengonfirmasi untuk membuka acara. Namun, tanpa pemberitahuan pihak LPTQ tidak kunjung datang. Meski begitu, Meilizar yakin MTQ yang digelar BAPQAH SIKA tetap sukses meski tidak dihadiri pihak LPTQ.

“Sebagai anggota penasihat BAPQAH SIKA dan selaku anggota DPRD Sumatera Utara, saya akan mempertanyakan hal ini kepada Plt Gubsu dan Sekda selaku Ketua Umum LPTQ Sumut. Kenapa kegiatan melestarikan pembacaan Alquran ini tidak mendapat perhatian dari pemerintah dan LPTQ, dan harus seperti apa sebenarnya kegiatan yang diinginkan pemerintah,” tutur Meilizar seraya mengucapkan Basmallah pertanda dibukanya pelaksanaan MTQ tersebut.

Hadir dalam acara itu, Camat Medan Perjuangan, para lurah, Ketua MUI, Kementerian Agama Binjai Drs Hazrat Ibrahim, BKM se-Kecamatan Medan Perjuangan, kepala lingkungan, tokoh masyarakat, orang tua peserta, dan LPTQ kabupaten/kota. Tampak juga anggota penasihat BAPQAH SIKA Kota Medan, Ir Yahya Payungan Lubis dan Zainul Arifin Siregar SAg.

Acara MTQ ke-4 BAPQAH SIKA ditutup tengah malam, usai penampilan peserta dewasa. Acara ditutup penasihat BAPQAH SIKA H Bustinursyah ‘Ucha’ Sinulingga dilanjutkan pengumuman pemenang yang disampaikan ketua dewan hakim H Ishak Lubis disaksikan anggota Dra Hj Siti Mariyam Parinduri, Dra Hj Halimatussakdiyah Lubis, H Nurdin LC, Syaifuddin Hazmi Lubis dan HM Basri MA. (her)

Diikuti 240 Peserta se-Sumatera Utara

MEDAN- Badan Pembinaan Qori-Qoriah, Hafiz-Hafizah dan Seni Kaligrafi Alquran (BAPQAH SIKA) Sumatera Utara kembali menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-4. Perlombaan senandung ayat-ayat suci ini diikuti 240 peserta yang berlaga dalam lima bidang. Acara yang dilaksanakan di pelataran kantor BAPQAH SIKA Sumut di Jalan M Yakub No 1 Medan itu berlangsung sukses dan meriah.

MTQ digelar selama dua hari, 15-16 Januari 2012. Ketua Umum BAPQAH SIKA Sumut, Lagut Sutan Pulungan, merasa terharu atas pelaksanaan MTQ tersebut. Soalnya, pelaksanaan MTQ internal BAPQAH SIKA itu tidak kalah dengan MTQ tingkat kabupaten/kota.

“Bukan hanya dari segi pelaksanaan, tapi kualitas pesertanya tidak kalah, karena peserta binaan BAPQAH SIKA ini nanti juga yang akan berlaga pada MTQ kabupaten/kota dan Provinsi Sumatera Utara,” ucap Lagut Sutan Pulungan, Rabu (18/1) lalu.

Menurut Lagut, MTQ ke-4 dikemas lebih luas agar mengetahui sejauh mana hasil binaan BAPQAH SIKA yang tersebar di beberapa daerah di Sumatera Utara dan perguruan tinggi.

“Insya Allah tahun 2013 mendatang, MTQ ke-5 akan dilaksanakan di luar Kota Medan. Sudah ada calon tuan rumah yaitu, Kota Binjai dan Serdang Bedagai. Saya optimis, momen MTQ ini dapat meningkatkan prestasi dan kualitas dalam pembacaan Alquran,” tegas Lagut seraya menyebut BAPQAH SIKA telah berusia 15 tahun dengan binaan 900 qori-qoriah,hafiz-hafizah se-Sumatera Utara.

Sebelumnya, Ketua Panitia Alamsyah menyampaikan, MTQ diikuti 240 peserta. Mereka berlaga di 5 bidang, masing-masing Tartil Quran diikuti 132 peserta, Tilawah Kanak-Kanak 32 peserta, Tilawah Remaja 30 peserta, Tilawah Dewasa 35 peserta dan Tilawah Cacat Netra 11 peserta. Mereka binaan BAPQAH SIKA yang ada di Sumatera Utara seperti Medan, Deliserdang, Binjai, Langkat, Sergai, Tebingtinggi, Siantar, Sibolga, Dairi, Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara, Padang Sidempuan, Madina, dan perguruan tinggi Unimed, USU, UMSU, UMN, dan IAIN.

“Kegiatan ini merupakan persiapan untuk menghadapi MTQ kabupaten/kota dan Sumatera Utara 2012 yang sudah di ambang pintu,” tegas Ala.
Pembukaan MTQ ini diawali pembacaan ayat suci Alquran oleh qoriah nasional, Nurjannah. Acara ini dibuka penasihat BAPQAH SIKA Hj Meilizar Latif SE MM. Sayangnya, pengurus Lembaga Pembina Tilawatil Quran (LPTQ) Sumatera Utara tidak datang, meski telah berjanji untuk menghadiri perhelatan religius ini. “Saya kecewa dengan LPTQ. Janji hadir, namun tak kunjung datang. Ini sangat keterlaluan. LPTQ seharusnya bersyukur dan berterima kasih kepada BAPQAH SIKA yang bersusah payah melaksanakan kegiatan keagamaan ini,” tutur Meilizar kesal.

Kekesalan Meilizar sangat beralasan. Soalnya, jauh sebelum acara dimulai, pihak BAPQAH SIKA sudah menyurati secara resmi LPTQ, bahkan mengonfirmasi untuk membuka acara. Namun, tanpa pemberitahuan pihak LPTQ tidak kunjung datang. Meski begitu, Meilizar yakin MTQ yang digelar BAPQAH SIKA tetap sukses meski tidak dihadiri pihak LPTQ.

“Sebagai anggota penasihat BAPQAH SIKA dan selaku anggota DPRD Sumatera Utara, saya akan mempertanyakan hal ini kepada Plt Gubsu dan Sekda selaku Ketua Umum LPTQ Sumut. Kenapa kegiatan melestarikan pembacaan Alquran ini tidak mendapat perhatian dari pemerintah dan LPTQ, dan harus seperti apa sebenarnya kegiatan yang diinginkan pemerintah,” tutur Meilizar seraya mengucapkan Basmallah pertanda dibukanya pelaksanaan MTQ tersebut.

Hadir dalam acara itu, Camat Medan Perjuangan, para lurah, Ketua MUI, Kementerian Agama Binjai Drs Hazrat Ibrahim, BKM se-Kecamatan Medan Perjuangan, kepala lingkungan, tokoh masyarakat, orang tua peserta, dan LPTQ kabupaten/kota. Tampak juga anggota penasihat BAPQAH SIKA Kota Medan, Ir Yahya Payungan Lubis dan Zainul Arifin Siregar SAg.

Acara MTQ ke-4 BAPQAH SIKA ditutup tengah malam, usai penampilan peserta dewasa. Acara ditutup penasihat BAPQAH SIKA H Bustinursyah ‘Ucha’ Sinulingga dilanjutkan pengumuman pemenang yang disampaikan ketua dewan hakim H Ishak Lubis disaksikan anggota Dra Hj Siti Mariyam Parinduri, Dra Hj Halimatussakdiyah Lubis, H Nurdin LC, Syaifuddin Hazmi Lubis dan HM Basri MA. (her)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/