25.6 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Sergai Nomine Pemenang IGA 2012

JAKARTA- Dari 33 kabupaten/kota yang berada di Sumatera Utara, hanya Kabupaten Serdang Bedagai yang berhasil masuk 30 besar nomine pemenang Innovative Government Award (IGA) 2012. Untuk itu agar dapat meraih kemenangan empat besar, kerja keras dari semua elemen yang ada Sergai sangat diharapkan.

Karena dalam penilaian selanjutnya, tim ahli IGA Kemendagri akan melakukan uji lapangan menggunakan berbagai parameter. Diantaranya keberhasilan Pemda dalam menurunkan jumlah penduduk miskin, sebagai tujuan pembangunan millenium. Dan parameter implementasi serta dampak program inovatif yang ada. “Tentunya masukan rekomendasi dari provinsi.” Demikian dikemukakan Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Sekjen Kemendagri), Diah Anggraeni, di Jakarta, Senin (8/10).

Menurut Diah, program tahunan IGA ini sendiri sengaja dilakukan, dan akan terus ditingkatkan. Semata-mata agar inovasi-inovasi yang telah berhasil meningkatkan kualitas pelayanan di satu daerah, dapat disebarluaskan dan memberi inspirasi bagi daerah-daerah lainnya yang ada.(gir)

JAKARTA- Dari 33 kabupaten/kota yang berada di Sumatera Utara, hanya Kabupaten Serdang Bedagai yang berhasil masuk 30 besar nomine pemenang Innovative Government Award (IGA) 2012. Untuk itu agar dapat meraih kemenangan empat besar, kerja keras dari semua elemen yang ada Sergai sangat diharapkan.

Karena dalam penilaian selanjutnya, tim ahli IGA Kemendagri akan melakukan uji lapangan menggunakan berbagai parameter. Diantaranya keberhasilan Pemda dalam menurunkan jumlah penduduk miskin, sebagai tujuan pembangunan millenium. Dan parameter implementasi serta dampak program inovatif yang ada. “Tentunya masukan rekomendasi dari provinsi.” Demikian dikemukakan Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Sekjen Kemendagri), Diah Anggraeni, di Jakarta, Senin (8/10).

Menurut Diah, program tahunan IGA ini sendiri sengaja dilakukan, dan akan terus ditingkatkan. Semata-mata agar inovasi-inovasi yang telah berhasil meningkatkan kualitas pelayanan di satu daerah, dapat disebarluaskan dan memberi inspirasi bagi daerah-daerah lainnya yang ada.(gir)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/