
SURABAYA, SUMUTPOS.CO โ Persebaya mulai membenahi diri jelang bergulirnya kompetisi Liga 1. Salah satunya mulai fokus berburu pemain baru untuk masuk ke dalam skuad musim depan. Beberapa nama sudah disiapkan, termasuk pemain-pemain asing yang akan bergabung.
Pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera menerangkan sudah mengetahui pemain seperti apa yang akan direkrutnya. Khususnya untuk pemain asing. Dia tidak mau sekedar nama besar berbandrol mahal yang justru membuat kekuatan Persebaya saat ini jadi tereduksi.
โPemain yang ada sekarang sudah bagus,โ ucapnya. Bahkan, dia memuji Rendi Irwan dkk sudah sangat padu dan berkualitas. โTapi memang butuh tambahan kekuatan. Karena ini Liga 1, tim yang ada berbeda dengan Liga 2,โ jelasnya.
Nah, pelatih asal Argentina menerangkan sudah punya calon-calon pemain asing yang akan direkrutnya. Namun, dia masih menunggu peraturan pemain asing dari PSSI musim depan. โKami menunggu regulasi. 2 atau 3 pemain asing yang diperbolehkan. Kami tidak mau tergesa-gesa,โ jelasnya.
Salah satu nama-nama tersebut berposisi sebagai striker. Assisten Pelatih Esteban Horacio Busto menjelaskan striker tersebut berwarganegara Argentina. Bermain di divisi dua atau dikenal dengan nama Primera B Nacional. โUmurnya masih 27 tahun, dia sesuai dengan visi bermain Persebaya,โ terangnya.
Saat ditanya kapan sang pemain datang, Esteban mengungkapkan kemungkinan dalam waktu dekat. Alfredo sendiri yang akan pulang kampung ke Argentina dan membawa sang pemain ke Surabaya. โKami mau libur dulu, kompetisi ketat. Jadi istirahat dulu sambil mencari pemain,โ bebernya.
Esteban menjelaskan dia dan Alfredo punya kriteria tersendiri dalam mencari pemain. Salah satunya sang pemain harus punya visi bermain secara tim. Tidak mengandalkan individu pribadi ketika bertanding. โKami tidak mau kekompakan yang sudah terjalin jadi rusak,โ lanjutnya.
Selain itu, sang pemain tidak hanya bisa satu posisi saja ketika bermain. Artinnya, Persebaya mencari pemain yang multitalenta. Bisa dimainkan di beberapa posisi sekaligus ketika dibutuhkan. โApalagi pemain asing, kami pasti mengandalkan kekuatannya. Jadi harus bisa dimana-mana,โ katanya.
Pria yang akrab disapa Busto itu menjelaskan sampai saat ini, posisi yang paling penting dan harus segera diisi oleh kekuatan asing adalah striker. Sebab, Persebaya hanya punya dua pemain saja di posisi tersebut. Yakni Ricky Kayame dan Rishadi Fauzi. โKompetisi pasti ketat dan panjang. Kalau hanya dua striker saja tidak cukup. Harus banyak,โ ungkapnya. (rid/jpnn/don)