27.8 C
Medan
Friday, May 10, 2024

Fair Play Loloskan Samurai Biru

Pemain Jepang menendang bola saat dihadang pemain Polandia, tadi malam. Meski kalah, Jepang tetap lolos.

SUMUTPOS.CO – Timnas Jepang harus menelan kekalahan 0-1 dari Polandia di laga pamungkas babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2018 di Volgograd Arena, Kamis (28/6) malam. Meski kalah dari Polandia, Jepang lolos secara dramatis berkat perhitungan fair play atau mengoleksi kartu kuning lebih sedikit dari Senegal yang juga mengemas poin dan jumlah gol yang sama, 4 poin. Jepang sejauh ini hanya mengoleksi empat kartu kuning sementara Senegal enam kartu kuning.

Polandia yang sudah dipastikan tersingkir dari peta persaingan fase grup, tetap berjuang untuk meraih kemenangan perdana agar pulang dengan kepala tegak. Namun, serangan yang dibangun Robert Lewandowski dkk belum menunjukkan taji di babak pertama.

Justru Jepang yang sukses menciptakan tiga on target termasuk tembakan Takashi Usami di menit ke-35. Sementara Polandia hanya mampu menciptakan satu tembakan mengarah ke gawang lewat tandukam Kamil Grosicki.

Tempo permainan meningkat di awal babak kedua. Polandia akhirnya berhasil memecah kebuntuan di menit ke-60 berkat gol sundulan Kamil Glik menyambut umpan tendangan bebas Rafal Kurzawa.

Unggul 1-0 membuat Polandia makin percaya diri. Tim Putih Merah bahkan nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-73 andai tendangan Lewandowski tak melambung di atas mistar gawang Kawashima.

Jepang yang tertinggal satu gol malah justru tampil santai mengingat di laga Grup H lainnya Senegal sedang tertinggal 0-1 dari Kolombia. Sementara Polandia terus bekerja keras untuk memperlebar keunggulan.

Polandia bahkan nyaris mencetak gol kedua di menit ke-81. Kamil Growsicki melepaskan umpan silang rendah yang nyaris berbuah gol bunuh diri. Bola mengenai kaki Tomoaki Makino namun bola hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Jepang terus mengulur waktu seakan sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Sebab, Samurai Biru bisa lolos ke fase gugur berkat keunggulan fair play dari Senegal yang mengoleksi nilai yang sama.

Babak kedua usai dan skor 1-0 untuk keunggulan Polandia. Jepang finis sebagai runner up dengan koleksi empat poin atau unggul fair play atas Senegal. Sementara juara grup dihuni Kolombia yang mengemas enam poin.

Sementara, Senegal harus mengubur mimpinya mengulang sukses di Piala Dunia 2002 silam. Asa Sadio Mane cs harus kandas karena kalah tipis 0-1 dari Kolombia di laga terakhir Grup H Piala Dunia 2018 di Stadion Samara Arena, Kamis (28/6). Hasil ini membuat Kolombia menjadi juara Grup H dan lolos ke babak 16 besar.

Padahal, Senegal hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke babak 16 besar, sedangkan Kolombia wajib meraih kemenangan. Di babak 16 besar, Kolombia dan Jepang bakal menghadapi Inggris atau Belgia. (bbs/adz)

Pemain Jepang menendang bola saat dihadang pemain Polandia, tadi malam. Meski kalah, Jepang tetap lolos.

SUMUTPOS.CO – Timnas Jepang harus menelan kekalahan 0-1 dari Polandia di laga pamungkas babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2018 di Volgograd Arena, Kamis (28/6) malam. Meski kalah dari Polandia, Jepang lolos secara dramatis berkat perhitungan fair play atau mengoleksi kartu kuning lebih sedikit dari Senegal yang juga mengemas poin dan jumlah gol yang sama, 4 poin. Jepang sejauh ini hanya mengoleksi empat kartu kuning sementara Senegal enam kartu kuning.

Polandia yang sudah dipastikan tersingkir dari peta persaingan fase grup, tetap berjuang untuk meraih kemenangan perdana agar pulang dengan kepala tegak. Namun, serangan yang dibangun Robert Lewandowski dkk belum menunjukkan taji di babak pertama.

Justru Jepang yang sukses menciptakan tiga on target termasuk tembakan Takashi Usami di menit ke-35. Sementara Polandia hanya mampu menciptakan satu tembakan mengarah ke gawang lewat tandukam Kamil Grosicki.

Tempo permainan meningkat di awal babak kedua. Polandia akhirnya berhasil memecah kebuntuan di menit ke-60 berkat gol sundulan Kamil Glik menyambut umpan tendangan bebas Rafal Kurzawa.

Unggul 1-0 membuat Polandia makin percaya diri. Tim Putih Merah bahkan nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-73 andai tendangan Lewandowski tak melambung di atas mistar gawang Kawashima.

Jepang yang tertinggal satu gol malah justru tampil santai mengingat di laga Grup H lainnya Senegal sedang tertinggal 0-1 dari Kolombia. Sementara Polandia terus bekerja keras untuk memperlebar keunggulan.

Polandia bahkan nyaris mencetak gol kedua di menit ke-81. Kamil Growsicki melepaskan umpan silang rendah yang nyaris berbuah gol bunuh diri. Bola mengenai kaki Tomoaki Makino namun bola hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Jepang terus mengulur waktu seakan sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Sebab, Samurai Biru bisa lolos ke fase gugur berkat keunggulan fair play dari Senegal yang mengoleksi nilai yang sama.

Babak kedua usai dan skor 1-0 untuk keunggulan Polandia. Jepang finis sebagai runner up dengan koleksi empat poin atau unggul fair play atas Senegal. Sementara juara grup dihuni Kolombia yang mengemas enam poin.

Sementara, Senegal harus mengubur mimpinya mengulang sukses di Piala Dunia 2002 silam. Asa Sadio Mane cs harus kandas karena kalah tipis 0-1 dari Kolombia di laga terakhir Grup H Piala Dunia 2018 di Stadion Samara Arena, Kamis (28/6). Hasil ini membuat Kolombia menjadi juara Grup H dan lolos ke babak 16 besar.

Padahal, Senegal hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke babak 16 besar, sedangkan Kolombia wajib meraih kemenangan. Di babak 16 besar, Kolombia dan Jepang bakal menghadapi Inggris atau Belgia. (bbs/adz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/