32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

PSMS Harus Main Lepas

MEDAN-Menghadapi Persiba Balikpapan pada laga lanjutan ISL, malam ini (6/2), PSMS minus tiga pemain intinya. Zainal dan Zulkarnain karena akumulasi kartu kuning serta Dong Soo terkena kartu merah pada laga sebelumnya kontra Persegres Gresik.

Namun, pasca kekalahan 0-1 di Stadion Teladan menghadapi Persegres, tak lagi menjadi satu beban bagi tim berjuluk Ayam Kinantan ini.
Pelatih PSMS Suharto AD menjelaskan, saat ini kondisi tim sudah membaik. “Spirit dan mentalitas pemain sudah pulih. Kita harap besok (Hari ini, Red) mereka bisa bermain lepas,” ungkapnya, Minggu (5/2).
Mengenai absennya tiga pemain PSMS, Suharto mengaku sudah mengantisipasi masalah tersebut. “Kita akan lakukan rotasi formasi dan taktik untuk mengantisipasi minusnya tiga pemain potensial kita. Lagi pula, Pena juga sudah bisa memperkuat tim,” katanya.

Permasalahan lembali timbul saat PSMS harus mempertajam lini depannya, yang hingga kini masih minim menghasilkan gol. “Kita memiliki banyak pemain yang potensial, dan ini akan kita manfaatkan. Dan mana striker yang paling siap, itu yang akan kita turunkan,” papar Suharto.

Sementara itu, melawat ke kandang PSMS, Persiba tak membawa seluruh pemainnya. “Kami tak full team. Karena ada dua pemain yang terkena kartu merah dan akumulasi kartu kuning,” ujar asisten pelatih Persiba Sukliwon Irianto.
Namun, menurut Sukliwon, absennya dua pemain potensial Persiba ini, termasuk striker andalannya Aldo Bareto, telah diantisipasi sang pelatih Hariadi. “Pelatih sudah menyiapkan taktik menghadapi PSMS, meski tak diperkuat dua pemain inti ini. Karena kwalitas pemain kita cukup merata, absennya dua pemain ini tak berpengaruh pada tim,” jelasnya.

Tapi, meski dianggap ambisi PSMS untuk menang pada laga kali ini lebih tinggi, tim berjuluk Beruang Madu itu, tetap memiliki target untuk mencuri poin. “Gaya permainan anak Medan yang bakal lebih ngotot di tangan pelatih baru, juga sudah kita antisipasi. Kami siap menghadapi PSMS. Skuad bertekad mencuri poin di partai tandang,” kata Sukliwon, seraya menambahkan, laga kontra PSAP Sigli lalu mereka juga berhasil mencuri satu poin dengan menahan imbang tuan rumah 1-1. (saz)

MEDAN-Menghadapi Persiba Balikpapan pada laga lanjutan ISL, malam ini (6/2), PSMS minus tiga pemain intinya. Zainal dan Zulkarnain karena akumulasi kartu kuning serta Dong Soo terkena kartu merah pada laga sebelumnya kontra Persegres Gresik.

Namun, pasca kekalahan 0-1 di Stadion Teladan menghadapi Persegres, tak lagi menjadi satu beban bagi tim berjuluk Ayam Kinantan ini.
Pelatih PSMS Suharto AD menjelaskan, saat ini kondisi tim sudah membaik. “Spirit dan mentalitas pemain sudah pulih. Kita harap besok (Hari ini, Red) mereka bisa bermain lepas,” ungkapnya, Minggu (5/2).
Mengenai absennya tiga pemain PSMS, Suharto mengaku sudah mengantisipasi masalah tersebut. “Kita akan lakukan rotasi formasi dan taktik untuk mengantisipasi minusnya tiga pemain potensial kita. Lagi pula, Pena juga sudah bisa memperkuat tim,” katanya.

Permasalahan lembali timbul saat PSMS harus mempertajam lini depannya, yang hingga kini masih minim menghasilkan gol. “Kita memiliki banyak pemain yang potensial, dan ini akan kita manfaatkan. Dan mana striker yang paling siap, itu yang akan kita turunkan,” papar Suharto.

Sementara itu, melawat ke kandang PSMS, Persiba tak membawa seluruh pemainnya. “Kami tak full team. Karena ada dua pemain yang terkena kartu merah dan akumulasi kartu kuning,” ujar asisten pelatih Persiba Sukliwon Irianto.
Namun, menurut Sukliwon, absennya dua pemain potensial Persiba ini, termasuk striker andalannya Aldo Bareto, telah diantisipasi sang pelatih Hariadi. “Pelatih sudah menyiapkan taktik menghadapi PSMS, meski tak diperkuat dua pemain inti ini. Karena kwalitas pemain kita cukup merata, absennya dua pemain ini tak berpengaruh pada tim,” jelasnya.

Tapi, meski dianggap ambisi PSMS untuk menang pada laga kali ini lebih tinggi, tim berjuluk Beruang Madu itu, tetap memiliki target untuk mencuri poin. “Gaya permainan anak Medan yang bakal lebih ngotot di tangan pelatih baru, juga sudah kita antisipasi. Kami siap menghadapi PSMS. Skuad bertekad mencuri poin di partai tandang,” kata Sukliwon, seraya menambahkan, laga kontra PSAP Sigli lalu mereka juga berhasil mencuri satu poin dengan menahan imbang tuan rumah 1-1. (saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/