26.7 C
Medan
Friday, May 17, 2024

Rahmansyah Sibarani Masuk sebagai Ketua Tim Kemenangan AMIN di Sumut

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Ketua DPW NasDem Sumut, Iskandar ST mengungkapkan TKD Sumut untuk Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) di Pilpres 2024. Pihaknya, menunggu pembentukan Tim Kampanye Nasional (TKN) terbentuk dulu, baru diikuti masing-masing daerah.

“Untuk tim kampanye daerah, menunggu tim kampanye nasional dulu, belum terbentuk. Tim kampanye yang terdaftar di KPU, yang sah,” sebut Iskandar.

Iskandar menjelaskan untuk saat ini, baru terbentuk tim 9, yang diinisiasi bersama partai pengusung AMIN di Sumut, yakni NasDem, PKS dan PKB.

“Di Sumut, kita punya tim 9. Itu tim kecil itu. Dalam persiapan pak Anies, tapi ini bukan tim kampanye daerah,” jelas Iskandar.

Iskandar mengungkapkan bahwa menjabat sebagai Ketua TKD Amin di Pilpres 2024, memiliki kapasitas yang mempuni. Namun, siapa menjadi Ketua TKD, baik dari kader NasDem, PKS maupun PKB, mampu membawa AMIN menang di Sumut dan secara nasional nantinya.

Nama Rahmansyah Sibarani masuk dalam radar sebagai yang mempuni menjabat Ketua TKD AMIN di Sumut ini. Menyikapi hal itu, Iskandar tidak menutup kemungkinan, tapi kembali keputusan ada di TKN dan jajaran di pusat.

“Tergantung bang Rahman saja ini, yang jelas NasDem tidak kehilangan tokoh, PKS tidak kekurangan tokoh, dan PKB tidak kekurangan tokoh. Nanti kita lihat nanti,” ucap Iskandar.

Dalam Jumpa pers ini, dihadiri juga oleh Wakil Ketua NasDem Sumut, sekaligus Wakil Ketua DPRD Sumut, Rahmansyah Sibarani, Ketua Bappilu DPW NasDem Sumut, H. Salman Ginting, Wakil Ketua NasDem Sumut, Rico Waas.

Selain menjabat di pengurus inti di DPW NasDem Sumut. Rahmansyah juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Sumut saat ini. Politisi muda ini, dinilai memiliki kapasitas untuk menjadi Ketua TKD AMIN di Sumut.

“Soal siapa yang akan menjadi ketua TKD, itu masih dinamis. Bang Rahmansyah Sibarani ini pun mampu ini, tergantung beliau mau atau tidak,” pungkas Iskandar.

Terpisah, Ketua DPW Perindo Sumut, Rudi Zulham Hasibuan, mengungkapkan untuk TKD Sumut Ganjar Pranowo-Mahfud MD masih terus dalam pembahasan secara internal partai pengusung di Sumut.”Iya masih dalam pembahasan,” katanya.(gus/ram)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Ketua DPW NasDem Sumut, Iskandar ST mengungkapkan TKD Sumut untuk Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) di Pilpres 2024. Pihaknya, menunggu pembentukan Tim Kampanye Nasional (TKN) terbentuk dulu, baru diikuti masing-masing daerah.

“Untuk tim kampanye daerah, menunggu tim kampanye nasional dulu, belum terbentuk. Tim kampanye yang terdaftar di KPU, yang sah,” sebut Iskandar.

Iskandar menjelaskan untuk saat ini, baru terbentuk tim 9, yang diinisiasi bersama partai pengusung AMIN di Sumut, yakni NasDem, PKS dan PKB.

“Di Sumut, kita punya tim 9. Itu tim kecil itu. Dalam persiapan pak Anies, tapi ini bukan tim kampanye daerah,” jelas Iskandar.

Iskandar mengungkapkan bahwa menjabat sebagai Ketua TKD Amin di Pilpres 2024, memiliki kapasitas yang mempuni. Namun, siapa menjadi Ketua TKD, baik dari kader NasDem, PKS maupun PKB, mampu membawa AMIN menang di Sumut dan secara nasional nantinya.

Nama Rahmansyah Sibarani masuk dalam radar sebagai yang mempuni menjabat Ketua TKD AMIN di Sumut ini. Menyikapi hal itu, Iskandar tidak menutup kemungkinan, tapi kembali keputusan ada di TKN dan jajaran di pusat.

“Tergantung bang Rahman saja ini, yang jelas NasDem tidak kehilangan tokoh, PKS tidak kekurangan tokoh, dan PKB tidak kekurangan tokoh. Nanti kita lihat nanti,” ucap Iskandar.

Dalam Jumpa pers ini, dihadiri juga oleh Wakil Ketua NasDem Sumut, sekaligus Wakil Ketua DPRD Sumut, Rahmansyah Sibarani, Ketua Bappilu DPW NasDem Sumut, H. Salman Ginting, Wakil Ketua NasDem Sumut, Rico Waas.

Selain menjabat di pengurus inti di DPW NasDem Sumut. Rahmansyah juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Sumut saat ini. Politisi muda ini, dinilai memiliki kapasitas untuk menjadi Ketua TKD AMIN di Sumut.

“Soal siapa yang akan menjadi ketua TKD, itu masih dinamis. Bang Rahmansyah Sibarani ini pun mampu ini, tergantung beliau mau atau tidak,” pungkas Iskandar.

Terpisah, Ketua DPW Perindo Sumut, Rudi Zulham Hasibuan, mengungkapkan untuk TKD Sumut Ganjar Pranowo-Mahfud MD masih terus dalam pembahasan secara internal partai pengusung di Sumut.”Iya masih dalam pembahasan,” katanya.(gus/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/