26.7 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Khusus Medan, Targetkan 650 Kantong Darah

Hari Bakti ke-156 Telkom Indonesia

MEDAN- Hari Bakti ke-156 Telkom Indonesia ditandai dengan kegiataan “Telkom Peduli” dalam bentuk donor darah. Kegiatan yang berlangsung Selasa (16 hingga 24 Oktober) ini dibuka Deputi Kepala Telkom Regional 1 Sumatra Suherman.

Diharapkan dari empat kali kegiatan donor darah yang diikuti karyawan TelkoGroup, keluarga, mitra kerja dan masyarakat umum itu dapat menghasilkan 2.000 kantong darang di seluruh Sumatra atau 650 kantong darah khusus untuk lokasi Kota Medan.

Deputi Kepala Telkom Regional 1 Sumatra Suherman menegaskan kegiatan donor ini memiliki beberapa pengaruh penting. Pertama pengaruh positif terhadap kesehatan pendonor, kedua memberi pengaruh terhadap tersedianya stok darah di Palang Merah yang akan didistribusikan kepada mereka yang membutuhkan.

Kemauan mendonorkan darahnya adalah sebuah prilaku positif yang harus ditradisikan, kata Suherman. Untuk itulah, ia menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada karyawan yang sudah menjadi peserta donor. Suherman juga meminta kepada karyawan untuk mendorong keluarganya mau ikut menjadi peserta donor. Kegiatan TelkomPeduli dalam bentuk donor darah ini dilakukan secara nasional di seluruh Indonesia.

Di Sumatra dilakukan diberbagai kota besar, seperti Banda Aceh, Medan, Pematang Siantar, Padang, Pekanbaru, Batam, Jambi, Palembang, Bengkulu, Pangkal Pinang dan Bandar Lampung. Diharapkan, akan terkumpul 2000 kantong darah dari beberapa lokasi di Sumatra.

Untuk menyukseskan kegiatan donor, panitia di Medan membagi acara ini dalam empat sesi kegiatan, yakni Selasa dan Rabu (16 – 17 Oktober) dan Selasa-Rabu (23-24 Oktober). Semua kegiatan ini dipusatkan di Gedung Olah Raga (GOR) Telkom, Jalan Sena, Medan.

Dijelaskannya, seandainya, dari 4 sesi kegiatan target 650 kantong belum terpenuhi, maka panitia akan menggelar kegiatan yang sama pada Nopember dan Desember bekerjasama dengan komunitas dan mitra Telkom lainnya.

Selain kegiatan donor darah juga dilaksanakan  kegiatan lain yakni Funbike Sehat Bersama Telkom, yang akan berlangsung Minggu (21/10) start dan finish Lapangan Telkom, Jalan Gaharu, Medan. Bagi pecinta sepeda dapat mendaftarkan diri di beberapa lokasi yang sudah ditetapkan panitia yakni Plasa Telkom Jalan Putri Hijau, Plasa Telkom Jalan Iskandar Muda, Gedung Telkom Jalan Gaharu No 1,  Cempaka Bike, Ruko Taman Setiabudi (Tasbi) II dan Andrenalin Counter, Ruko Tasbi I.   Panitia membatasi peserta hanya 1.000, dengan memberikan Free Jersey dan berbagai Doorprize yang menarik seperti Sepeda MTB Giant, Sepeda MTB Commencal, Samsung Galaxy Tab, Folding Bike Dahon, TV 32 Inch dan lain-lain.

Sedangkan kegiatan pendukung lainnya adalah, Festival Pasar Sepeda, pukul 09.00 – 12.00 WIB. Kegiatan ini berupa festival penjualan sepeda, spare part sepeda, kegiatan petualangan Sepeda. (Disupport by komunitas Sepeda Medan) kemudian Community Bazar Activity pukul 10.00 – 12.00 WIB. Kegiatan ini berupa bazaar clothing, tenant co-sponsor brand & merchandise ,  aktivitas skateboard demo & BMX freestyle demo, aktivitas fixie bike community, old bike community. Selanjutnya, pukul 10.00 – 13.00 di gebyarkegiatan music performance. (*/ila)

Hari Bakti ke-156 Telkom Indonesia

MEDAN- Hari Bakti ke-156 Telkom Indonesia ditandai dengan kegiataan “Telkom Peduli” dalam bentuk donor darah. Kegiatan yang berlangsung Selasa (16 hingga 24 Oktober) ini dibuka Deputi Kepala Telkom Regional 1 Sumatra Suherman.

Diharapkan dari empat kali kegiatan donor darah yang diikuti karyawan TelkoGroup, keluarga, mitra kerja dan masyarakat umum itu dapat menghasilkan 2.000 kantong darang di seluruh Sumatra atau 650 kantong darah khusus untuk lokasi Kota Medan.

Deputi Kepala Telkom Regional 1 Sumatra Suherman menegaskan kegiatan donor ini memiliki beberapa pengaruh penting. Pertama pengaruh positif terhadap kesehatan pendonor, kedua memberi pengaruh terhadap tersedianya stok darah di Palang Merah yang akan didistribusikan kepada mereka yang membutuhkan.

Kemauan mendonorkan darahnya adalah sebuah prilaku positif yang harus ditradisikan, kata Suherman. Untuk itulah, ia menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada karyawan yang sudah menjadi peserta donor. Suherman juga meminta kepada karyawan untuk mendorong keluarganya mau ikut menjadi peserta donor. Kegiatan TelkomPeduli dalam bentuk donor darah ini dilakukan secara nasional di seluruh Indonesia.

Di Sumatra dilakukan diberbagai kota besar, seperti Banda Aceh, Medan, Pematang Siantar, Padang, Pekanbaru, Batam, Jambi, Palembang, Bengkulu, Pangkal Pinang dan Bandar Lampung. Diharapkan, akan terkumpul 2000 kantong darah dari beberapa lokasi di Sumatra.

Untuk menyukseskan kegiatan donor, panitia di Medan membagi acara ini dalam empat sesi kegiatan, yakni Selasa dan Rabu (16 – 17 Oktober) dan Selasa-Rabu (23-24 Oktober). Semua kegiatan ini dipusatkan di Gedung Olah Raga (GOR) Telkom, Jalan Sena, Medan.

Dijelaskannya, seandainya, dari 4 sesi kegiatan target 650 kantong belum terpenuhi, maka panitia akan menggelar kegiatan yang sama pada Nopember dan Desember bekerjasama dengan komunitas dan mitra Telkom lainnya.

Selain kegiatan donor darah juga dilaksanakan  kegiatan lain yakni Funbike Sehat Bersama Telkom, yang akan berlangsung Minggu (21/10) start dan finish Lapangan Telkom, Jalan Gaharu, Medan. Bagi pecinta sepeda dapat mendaftarkan diri di beberapa lokasi yang sudah ditetapkan panitia yakni Plasa Telkom Jalan Putri Hijau, Plasa Telkom Jalan Iskandar Muda, Gedung Telkom Jalan Gaharu No 1,  Cempaka Bike, Ruko Taman Setiabudi (Tasbi) II dan Andrenalin Counter, Ruko Tasbi I.   Panitia membatasi peserta hanya 1.000, dengan memberikan Free Jersey dan berbagai Doorprize yang menarik seperti Sepeda MTB Giant, Sepeda MTB Commencal, Samsung Galaxy Tab, Folding Bike Dahon, TV 32 Inch dan lain-lain.

Sedangkan kegiatan pendukung lainnya adalah, Festival Pasar Sepeda, pukul 09.00 – 12.00 WIB. Kegiatan ini berupa festival penjualan sepeda, spare part sepeda, kegiatan petualangan Sepeda. (Disupport by komunitas Sepeda Medan) kemudian Community Bazar Activity pukul 10.00 – 12.00 WIB. Kegiatan ini berupa bazaar clothing, tenant co-sponsor brand & merchandise ,  aktivitas skateboard demo & BMX freestyle demo, aktivitas fixie bike community, old bike community. Selanjutnya, pukul 10.00 – 13.00 di gebyarkegiatan music performance. (*/ila)

Artikel Terkait

Bobby Resmikan Pekan Kuliner Kondang

Dua Artis Meriahkan HMAF 2019

Gagal Jadi Pengusaha, Kini Jadi Pengajar

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/