32 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Kapolres Tebingtinggi Buka Pertandingan Bola Voli Antar Polsek

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO- Kapolres Tebingtinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon resmi membuka kegiatan turnamen pertandingan bola voli perebutan piala Kapolres dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke 78 kerjasama Polres Tebingtinggi dan KONI Tebingtinggi di Gedung Olahraga Asber Nasution Jalan Gunung Lauser Kota Tebingtinggi, Senin (24/6).

Hadir Kadis Porabudpar Kota Tebingtinggi Syahdama Yanto, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tebingtinggi Anton, Komandan Koramil 13 Tebingtinggi Kapten Inf Yudi, Ketua DPRD Basyaruddin Nasution, Kaden Brimob Detasemen B Tebingtinggi dan Ketua PBVSI Kota Tebingtinggi Jamnas Arianto dan Kapolsek se wilayah hukum Polres Tebingtinggi.

Kapolres Tebingtinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon mengatakan kejuaraan bola voli memperebutkan piala Kapolres ini merupakan rangkaian panjang menyambut Hut Bhayangkara ke 78 dan nantinya juga dilaksanakan kejuaraan sepak bola dan run 10 kilometer.

“Ini merupakan inisiatif Pemko Tebingtinggi dan Polres Tebingtinggi bersama KONI Kota Tebingtinggi dalam menyambut Hut Bhayangkara,” ungkap AKBP Andreas Luhut Jaya.

Ungkap AKBP Andreas Luhut Jaya, dimana ada kerja keras, sportivitas dan disiplin atlet, maka semua akan berhasil. Kepada atlet juga dipesankan untuk tetap komitmen menjadi sportivitas tinggi, karena kalah dan menang itu biasa dalam sebuah pertandingan.

“Sedangkan kepada PBVSI Kota Tebingtinggi kami mengucapkan terima kasih karena sudah berupaya keras mensukseskan kegiatan pertandingan bola voli menyambut Hut Bhayangkara ke 78,” beber AKBP Andreas Luhut.

Ketua umum KONI Kota Tebingtinggi, Anton mengatakan dalam memperingati Hut Bhayangkara ke 78 dan Hut Pemkot Tebingtinggi ke 107, Polres dan Pemko Tebingtinggi melalui KONI menggelar perebutan piala Kapolres Tebingtinggi.

Selain itu, bilang Anton, KONI Kota Tebingtinggi dalam waktu dekat juga akan melaksanakan Pekan Olahraga Kelurahan se Kota Tebingtinggi. “Menanggapi Pekan Olahraga Kelurahan se Kota Tebingtinggi ini kita berharap masyarakat Kota Tebingtinggi agar memasyarakatkan olahraga dan mencintai olahraga, karena banyak bibit-bibit baru untuk menciptakan dan melahirkan atlet yang bisa berpartisipasi baik tingkat daerah, nasional dan internasional dari Kota Tebingtinggi,” bilang Anton.

Ketua DPRD Kota Tebingtinggi Basyaruddin Nasution menjelaskan bahwa piala Kapolres Tebingtinggi ini nantinya akan memajukan dan memasyarakatkan olahraga di Kota Tebingtinggi. Diharapkan kepada atlet-atlet yang bertanding untuk tetap menjaga kesehatan.

“Kami DPRD tetap komitmen mendukung kegiatan ini, tentunya atas kegiatan ini mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Tebingtinggi, kepada peserta hadir untuk tetap menjunjung sportivitas tinggi, membentuk karakter, sportifitas dan kedisiplinan kepada atlet,” jelasnya.

Ketua PBVSI Kota Tebingtinggi Jamnas Arianto mengatakan adapun kegiatan dikuti 7 Polsek se wilayah hukum Polres Tebingtinggi dan Brimob serta Koramil 13 Tebingtinggi, 8 tim dibagi dua klub, kejuaraan tanggal 24-30 Juni 2024, diharapkan peserta turnamen bisa menjaga sportif dalam bertanding. Pertandingan perdana, Tim Kesebelasan Bola Voli Polsek Bandar Khalifah berlaga dengan Polsek Sipispis. (ian)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO- Kapolres Tebingtinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon resmi membuka kegiatan turnamen pertandingan bola voli perebutan piala Kapolres dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke 78 kerjasama Polres Tebingtinggi dan KONI Tebingtinggi di Gedung Olahraga Asber Nasution Jalan Gunung Lauser Kota Tebingtinggi, Senin (24/6).

Hadir Kadis Porabudpar Kota Tebingtinggi Syahdama Yanto, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tebingtinggi Anton, Komandan Koramil 13 Tebingtinggi Kapten Inf Yudi, Ketua DPRD Basyaruddin Nasution, Kaden Brimob Detasemen B Tebingtinggi dan Ketua PBVSI Kota Tebingtinggi Jamnas Arianto dan Kapolsek se wilayah hukum Polres Tebingtinggi.

Kapolres Tebingtinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon mengatakan kejuaraan bola voli memperebutkan piala Kapolres ini merupakan rangkaian panjang menyambut Hut Bhayangkara ke 78 dan nantinya juga dilaksanakan kejuaraan sepak bola dan run 10 kilometer.

“Ini merupakan inisiatif Pemko Tebingtinggi dan Polres Tebingtinggi bersama KONI Kota Tebingtinggi dalam menyambut Hut Bhayangkara,” ungkap AKBP Andreas Luhut Jaya.

Ungkap AKBP Andreas Luhut Jaya, dimana ada kerja keras, sportivitas dan disiplin atlet, maka semua akan berhasil. Kepada atlet juga dipesankan untuk tetap komitmen menjadi sportivitas tinggi, karena kalah dan menang itu biasa dalam sebuah pertandingan.

“Sedangkan kepada PBVSI Kota Tebingtinggi kami mengucapkan terima kasih karena sudah berupaya keras mensukseskan kegiatan pertandingan bola voli menyambut Hut Bhayangkara ke 78,” beber AKBP Andreas Luhut.

Ketua umum KONI Kota Tebingtinggi, Anton mengatakan dalam memperingati Hut Bhayangkara ke 78 dan Hut Pemkot Tebingtinggi ke 107, Polres dan Pemko Tebingtinggi melalui KONI menggelar perebutan piala Kapolres Tebingtinggi.

Selain itu, bilang Anton, KONI Kota Tebingtinggi dalam waktu dekat juga akan melaksanakan Pekan Olahraga Kelurahan se Kota Tebingtinggi. “Menanggapi Pekan Olahraga Kelurahan se Kota Tebingtinggi ini kita berharap masyarakat Kota Tebingtinggi agar memasyarakatkan olahraga dan mencintai olahraga, karena banyak bibit-bibit baru untuk menciptakan dan melahirkan atlet yang bisa berpartisipasi baik tingkat daerah, nasional dan internasional dari Kota Tebingtinggi,” bilang Anton.

Ketua DPRD Kota Tebingtinggi Basyaruddin Nasution menjelaskan bahwa piala Kapolres Tebingtinggi ini nantinya akan memajukan dan memasyarakatkan olahraga di Kota Tebingtinggi. Diharapkan kepada atlet-atlet yang bertanding untuk tetap menjaga kesehatan.

“Kami DPRD tetap komitmen mendukung kegiatan ini, tentunya atas kegiatan ini mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Tebingtinggi, kepada peserta hadir untuk tetap menjunjung sportivitas tinggi, membentuk karakter, sportifitas dan kedisiplinan kepada atlet,” jelasnya.

Ketua PBVSI Kota Tebingtinggi Jamnas Arianto mengatakan adapun kegiatan dikuti 7 Polsek se wilayah hukum Polres Tebingtinggi dan Brimob serta Koramil 13 Tebingtinggi, 8 tim dibagi dua klub, kejuaraan tanggal 24-30 Juni 2024, diharapkan peserta turnamen bisa menjaga sportif dalam bertanding. Pertandingan perdana, Tim Kesebelasan Bola Voli Polsek Bandar Khalifah berlaga dengan Polsek Sipispis. (ian)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/