29 C
Medan
Monday, June 17, 2024

Radar Bandara KIA Sudah Diujicoba

LUBUK PAKAM-Menjelang pengoperasian Bandara Kualanamu Internasional Airport (KIA) pada Maret mendatang, operator Bandara KIA PT Angkasa Pura (PT AP 2) melakukan ujicoba radar dengan sistem Shadow (radar dicoba dipakai untuk kontrol pesawat) di gedung operasi dan menara pengawas di Bandara KIA, Kamis (10/1), sekitar pukul 09.00 wib.

Kegiatan pengoperasian radar dengan sistem Shadow, sifatnya masih internal. “Ujicoba ini masih internal, belum dapat dipublikasikan. Ujicoba  radar dengan sistem Shadow bagaimana menyamakan persepsi antara radar Bandara Polonia dan Bandara KIA. Yang memandunya tetap dari Polonia,” ujar seorang staf yang engan namanya di publikasi dengan alasan bukan kewenanganya memberikan komentar ke Media.

Lanjut staf tersebut, ujicoba radar dengan sistem Shadow itu mendatangkan ahli dari Jakarta Angkasa Pura 2, dan bekerjasama dengan Bandara Polonia. “Radar kita ujicoba tetapi dengan bayang-bayang belum konret. Kalau ujicoba konretnya mungkin tahap selanjutnya,” katanya kembali.
Ujicoba kali ini, merupakan ujicoba radar yang pertams di Bandara KIA, sehingga akan dilakukan kembali ujicoba tahap selanjutnya. Selain itu, akan dilakukan juga kalibrasi sistem keradaran di Bandara KIA. (btr)

LUBUK PAKAM-Menjelang pengoperasian Bandara Kualanamu Internasional Airport (KIA) pada Maret mendatang, operator Bandara KIA PT Angkasa Pura (PT AP 2) melakukan ujicoba radar dengan sistem Shadow (radar dicoba dipakai untuk kontrol pesawat) di gedung operasi dan menara pengawas di Bandara KIA, Kamis (10/1), sekitar pukul 09.00 wib.

Kegiatan pengoperasian radar dengan sistem Shadow, sifatnya masih internal. “Ujicoba ini masih internal, belum dapat dipublikasikan. Ujicoba  radar dengan sistem Shadow bagaimana menyamakan persepsi antara radar Bandara Polonia dan Bandara KIA. Yang memandunya tetap dari Polonia,” ujar seorang staf yang engan namanya di publikasi dengan alasan bukan kewenanganya memberikan komentar ke Media.

Lanjut staf tersebut, ujicoba radar dengan sistem Shadow itu mendatangkan ahli dari Jakarta Angkasa Pura 2, dan bekerjasama dengan Bandara Polonia. “Radar kita ujicoba tetapi dengan bayang-bayang belum konret. Kalau ujicoba konretnya mungkin tahap selanjutnya,” katanya kembali.
Ujicoba kali ini, merupakan ujicoba radar yang pertams di Bandara KIA, sehingga akan dilakukan kembali ujicoba tahap selanjutnya. Selain itu, akan dilakukan juga kalibrasi sistem keradaran di Bandara KIA. (btr)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/