25.6 C
Medan
Saturday, May 4, 2024

Dua Begal Spesialis Pick Up Diringkus

Maling spesialis mobil pick up-Ilustrasi

LABURA, SUMUTPOS.CO -Saut Pandapotan Tanjung (38) dan Ali Hasan Ritonga (30) akhirnya berhasil diringkus. Kedua begal spesialis pick up ini diringkus petugas Reskrim Polsek Aek Natas di Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Penangkapan keduanya berawal ketika Golden Tambunan (40) sedang mengendarai mobil Pick Up jenis Daihatsu Granmax, Selasa (10/1) sekira pukul 20.00 Wib. Warga Jalan Raden Patah Kelurahan Pagar Dewa Kecamatan Selebar Kota Madya Bengkulu saat itu sedang membawa buah jeruk yang datang dari Medan menuju Bengkulu.

Setiba di Jalinsum Dusun Kampung Baru Desa Terang Bulan Kecamatan Aek Natas, Kab. Labuhanbatu Utara, mobil pick Up korban langsung dipepet komplotan Saut Cs yang berjumlah 4 orang mengendarai sepeda motor.

Setelah menghentikan mobil korban, seorang pelaku meminta uang dan merampas sebuah dompet dari saku korban yang berisi uang Rp.1.200.000. Korban lalu dianiaya.

“Iya, setelah aksi itu selesai, korban menjerit minta tolong. Ketepatan ada anggota yang sedang berpatroli, langsung saja dilakukan pengejaran, dan saya perintahkan untuk terus dikejar sampai tertangkap,” kata Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido melalui Kapolsek Aek Natas AKP Rusbeny SH, Rabu(11/1).

Dikatakan Beny, kedua pelaku yang berhasil diringkus yakni Saut Pandapotan Tanjung warga Dusun Kampung Baru Desa Terang Bulan Kecamatan Aek Natas, dan Ali Hasan Ritonga warga Dusun IV Bulusona Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labura.

Barang bukti yang diamankan antara lain, 1 unit sepeda motor Honda Supra Fit tanpa nomor polisi milik pelaku yang di pergunakan saat beraksi serta 1 buah dompet warna hitam milik Korban.

“Kedua pelaku dan barang buktinya saat ini sudah dikomando dan sedang diperiksa untuk proses tindaklanjut. Pelaku lainnya masih dalam pengejaran,” terangnya.(mag-3/ala)

Maling spesialis mobil pick up-Ilustrasi

LABURA, SUMUTPOS.CO -Saut Pandapotan Tanjung (38) dan Ali Hasan Ritonga (30) akhirnya berhasil diringkus. Kedua begal spesialis pick up ini diringkus petugas Reskrim Polsek Aek Natas di Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Penangkapan keduanya berawal ketika Golden Tambunan (40) sedang mengendarai mobil Pick Up jenis Daihatsu Granmax, Selasa (10/1) sekira pukul 20.00 Wib. Warga Jalan Raden Patah Kelurahan Pagar Dewa Kecamatan Selebar Kota Madya Bengkulu saat itu sedang membawa buah jeruk yang datang dari Medan menuju Bengkulu.

Setiba di Jalinsum Dusun Kampung Baru Desa Terang Bulan Kecamatan Aek Natas, Kab. Labuhanbatu Utara, mobil pick Up korban langsung dipepet komplotan Saut Cs yang berjumlah 4 orang mengendarai sepeda motor.

Setelah menghentikan mobil korban, seorang pelaku meminta uang dan merampas sebuah dompet dari saku korban yang berisi uang Rp.1.200.000. Korban lalu dianiaya.

“Iya, setelah aksi itu selesai, korban menjerit minta tolong. Ketepatan ada anggota yang sedang berpatroli, langsung saja dilakukan pengejaran, dan saya perintahkan untuk terus dikejar sampai tertangkap,” kata Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido melalui Kapolsek Aek Natas AKP Rusbeny SH, Rabu(11/1).

Dikatakan Beny, kedua pelaku yang berhasil diringkus yakni Saut Pandapotan Tanjung warga Dusun Kampung Baru Desa Terang Bulan Kecamatan Aek Natas, dan Ali Hasan Ritonga warga Dusun IV Bulusona Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labura.

Barang bukti yang diamankan antara lain, 1 unit sepeda motor Honda Supra Fit tanpa nomor polisi milik pelaku yang di pergunakan saat beraksi serta 1 buah dompet warna hitam milik Korban.

“Kedua pelaku dan barang buktinya saat ini sudah dikomando dan sedang diperiksa untuk proses tindaklanjut. Pelaku lainnya masih dalam pengejaran,” terangnya.(mag-3/ala)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/