25.6 C
Medan
Friday, May 3, 2024

Hujan Seharian, Banjir Rendam 7 Kecamatan di Medan

Foto: DANIL SIREGAR/SUMUT POS Sejumlah bocah mandi di genangan banjir di kawasan Kampung Aur Medan, Senin (30/11/2015). Banjir dari luapan sungai yang disebabkan tingginya curah hujan, mengakibatkan ratusan rumah warga di Kota Medan terendam banjir hingga ketinggian 1 meter.
Foto: DANIL SIREGAR/SUMUT POS
Sejumlah bocah mandi di genangan banjir di kawasan Kampung Aur Medan, Senin (30/11/2015) lalu. Banjir dari luapan sungai yang disebabkan tingginya curah hujan, mengakibatkan ratusan rumah warga di Kota Medan terendam banjir hingga ketinggian 1 meter, kemarin.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Liburan Imlek Seni  (8/2/2016) kemarin, Kota Medan dilanda hujan seharian. Akibatnya, 7 kecamatan di Kota Medan direndam banjir.

“Banjir.mencapai ketinggian hingga 1,2 meter,” kata Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP).

Dia menyebutkan banjir yang melanda ibu kota Provensi Sumatera Utara itu,  terjadi sejak Senin (8/2) subuh, sekitar pukul 04.00 WIB.

“Banjir terjadi akibat hujan yang turun dengan intensitas sangat deras,” ucap Sutopo melalui pesan singkat telpon selular, kemarin malam.

Dia menjelaskan 7 kecamatan yang terendam banjir, yakni Kec. Medan Selayang Kel, Kec. Medan Johor, Kec. Medan Maimun, Kec. Medan Baru, Kec. Medan Helvetia, Kec. Medan Sunggal, dan Kec. Medan Petisah.

“Sekitar 50 KK di Kelurahan Beringin mengungsi ke kantor kelurahan. Sedangkan kerugian materil masih dalam pendataan,” tuturnya.

Upaya BPBD Kota Medan melakukan evakuasi, pendataan, mendirikan posko banjir di Medan Polonia dan menyiagakan perahu karet.

“Kondisi mutakhir, air sudah mulai surut sekitar 20 cm pada pukul 18.00 WIB. Sedangkan masyarakat yang mengungsi sudah kembali ke rumah masing masing,” tandasnya. (gus)

Foto: DANIL SIREGAR/SUMUT POS Sejumlah bocah mandi di genangan banjir di kawasan Kampung Aur Medan, Senin (30/11/2015). Banjir dari luapan sungai yang disebabkan tingginya curah hujan, mengakibatkan ratusan rumah warga di Kota Medan terendam banjir hingga ketinggian 1 meter.
Foto: DANIL SIREGAR/SUMUT POS
Sejumlah bocah mandi di genangan banjir di kawasan Kampung Aur Medan, Senin (30/11/2015) lalu. Banjir dari luapan sungai yang disebabkan tingginya curah hujan, mengakibatkan ratusan rumah warga di Kota Medan terendam banjir hingga ketinggian 1 meter, kemarin.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Liburan Imlek Seni  (8/2/2016) kemarin, Kota Medan dilanda hujan seharian. Akibatnya, 7 kecamatan di Kota Medan direndam banjir.

“Banjir.mencapai ketinggian hingga 1,2 meter,” kata Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP).

Dia menyebutkan banjir yang melanda ibu kota Provensi Sumatera Utara itu,  terjadi sejak Senin (8/2) subuh, sekitar pukul 04.00 WIB.

“Banjir terjadi akibat hujan yang turun dengan intensitas sangat deras,” ucap Sutopo melalui pesan singkat telpon selular, kemarin malam.

Dia menjelaskan 7 kecamatan yang terendam banjir, yakni Kec. Medan Selayang Kel, Kec. Medan Johor, Kec. Medan Maimun, Kec. Medan Baru, Kec. Medan Helvetia, Kec. Medan Sunggal, dan Kec. Medan Petisah.

“Sekitar 50 KK di Kelurahan Beringin mengungsi ke kantor kelurahan. Sedangkan kerugian materil masih dalam pendataan,” tuturnya.

Upaya BPBD Kota Medan melakukan evakuasi, pendataan, mendirikan posko banjir di Medan Polonia dan menyiagakan perahu karet.

“Kondisi mutakhir, air sudah mulai surut sekitar 20 cm pada pukul 18.00 WIB. Sedangkan masyarakat yang mengungsi sudah kembali ke rumah masing masing,” tandasnya. (gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/