25 C
Medan
Tuesday, May 21, 2024

Jumlah Siswa Bimbel Meningkat

MEDAN- Sepekan setelah pelaksanaan ujian nasional (UN) jumlah siswa yang mendaftar di bimbingan belajar (Bimbel) mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Tidak hanya siswa dari Kota Medan, banyak juga siswa yang mendaftar berasal dari luar kota seperti, Sibolga, Madina, Tarutung dan sebagainya.
Siswa yang mendaftar saat ini untuk mengikuti kelas insentif Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan super insentif SBMPTN.

Jamso Haryono Kepala Cabang Ganesha Operation Medan mengatakan, setelah sepekan pelaksanaan UN jumlah siswa yang terdaftar mencapai seribu atau rata-rata 100 siswa per hari.

Ganesha Operation menargetkan untuk tahun ini jumlah siswa yang terdaftar mencapai 10 ribu, sedangkan tahun lalu siswa yang terdaftar hanya berkisar 7 ribu.

“Pendaftaran terus dibuka hingga pengumuman SNMPTN pada 28 Mei mendatang,” kata Jamso.

Kelas yang dibuka saat ini untuk insentif Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan super insentif SBMPTN. “ Untuk kelas insentif dan super insentif SBMPTN akan dimulai Senin (29/4), “ akunya.

Sementara itu Robert Valintino Pimpinan Bimbel BIMA, mengatakan pendaftran untuk mengikuti SBMPTN sudah dimulai jauh sebelum UN SMA maupun SMP. “ Saat ini siswa yang mendaftar  meningkat sekitar 20 persen,” ujar Robert.

Robert juga optimis 80 persen siswa yang mengikuti Bimbel di Bima lulus UN, setelah melihat dari jawaban UN kemarin, “ Ketika diperiksa jawaban siswa, saya optimis 80 persen siswa BIMA yang mengikuti UN bisa lulus,” pungkasnya. (mag-8)

MEDAN- Sepekan setelah pelaksanaan ujian nasional (UN) jumlah siswa yang mendaftar di bimbingan belajar (Bimbel) mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Tidak hanya siswa dari Kota Medan, banyak juga siswa yang mendaftar berasal dari luar kota seperti, Sibolga, Madina, Tarutung dan sebagainya.
Siswa yang mendaftar saat ini untuk mengikuti kelas insentif Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan super insentif SBMPTN.

Jamso Haryono Kepala Cabang Ganesha Operation Medan mengatakan, setelah sepekan pelaksanaan UN jumlah siswa yang terdaftar mencapai seribu atau rata-rata 100 siswa per hari.

Ganesha Operation menargetkan untuk tahun ini jumlah siswa yang terdaftar mencapai 10 ribu, sedangkan tahun lalu siswa yang terdaftar hanya berkisar 7 ribu.

“Pendaftaran terus dibuka hingga pengumuman SNMPTN pada 28 Mei mendatang,” kata Jamso.

Kelas yang dibuka saat ini untuk insentif Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan super insentif SBMPTN. “ Untuk kelas insentif dan super insentif SBMPTN akan dimulai Senin (29/4), “ akunya.

Sementara itu Robert Valintino Pimpinan Bimbel BIMA, mengatakan pendaftran untuk mengikuti SBMPTN sudah dimulai jauh sebelum UN SMA maupun SMP. “ Saat ini siswa yang mendaftar  meningkat sekitar 20 persen,” ujar Robert.

Robert juga optimis 80 persen siswa yang mengikuti Bimbel di Bima lulus UN, setelah melihat dari jawaban UN kemarin, “ Ketika diperiksa jawaban siswa, saya optimis 80 persen siswa BIMA yang mengikuti UN bisa lulus,” pungkasnya. (mag-8)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/