26.7 C
Medan
Wednesday, May 22, 2024

Bingkisan Lebaran untuk Kaum Duafa

MEDAN-Sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kepada warga kurang mampu di bulan suci Ramadan 1433 H, Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan memberikan bingkisan lebaran kepada sekitar 200 orang lansia, anak yatim dan kaum dhuafa di daerah pemilihan (dapil) V, Selasa (7/8).

Penyerahan bingkisan lebaran berupa sirup dan roti kering pada bakti sosial itu dilaksanakan di kediaman Bendahara Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan, Dra Ainal Mardiah, di Jalan Pancing, Kelurahan Mabar Hilir, Kecamatan Medan Deli.

Ketua Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan, Damai Yona Nainggolan, dalam sambutannya mengatakan pemberian bingkisan lebaran kepada lansia, anak yatim dan kaum dhuafa di wilayah Dapil V adalah sebagai wujud berbagi kasih dengan warga kurang mampu yang akan merayakan hari raya Idul Fitri 1433 H.

Bakti sosial ini, kata Yona, menjadi agenda rutin tahunan Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan terhadap masyarakat yang kurang mampu. “Kami di kaukus ada 5 orang, jadi masing-masing anggota melaksanakan kegiatannya berdasarkan dapil masing-masing,” kata Yona.

Politisi Partai Demokrat itu mengakui keterwakilan kaum perempuan masih minim di DPRD Kota Medan, yakni hanya 10 persen dari 50 anggota dewan.
Sebelumnya, Bendahara Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan, Dra Ainal Mardiah selaku tuan rumah, mengatakan bakti sosial yang dilaksanakan di kediamannya merupakan season kedua, dimana pada season pertama telah dilaksanakan sebelumnya di dapil II oleh Damai Yona Nainggolan di sebuah panti asuhan, beberapa waktu lalu. (gus)

MEDAN-Sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kepada warga kurang mampu di bulan suci Ramadan 1433 H, Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan memberikan bingkisan lebaran kepada sekitar 200 orang lansia, anak yatim dan kaum dhuafa di daerah pemilihan (dapil) V, Selasa (7/8).

Penyerahan bingkisan lebaran berupa sirup dan roti kering pada bakti sosial itu dilaksanakan di kediaman Bendahara Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan, Dra Ainal Mardiah, di Jalan Pancing, Kelurahan Mabar Hilir, Kecamatan Medan Deli.

Ketua Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan, Damai Yona Nainggolan, dalam sambutannya mengatakan pemberian bingkisan lebaran kepada lansia, anak yatim dan kaum dhuafa di wilayah Dapil V adalah sebagai wujud berbagi kasih dengan warga kurang mampu yang akan merayakan hari raya Idul Fitri 1433 H.

Bakti sosial ini, kata Yona, menjadi agenda rutin tahunan Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan terhadap masyarakat yang kurang mampu. “Kami di kaukus ada 5 orang, jadi masing-masing anggota melaksanakan kegiatannya berdasarkan dapil masing-masing,” kata Yona.

Politisi Partai Demokrat itu mengakui keterwakilan kaum perempuan masih minim di DPRD Kota Medan, yakni hanya 10 persen dari 50 anggota dewan.
Sebelumnya, Bendahara Kaukus Perempuan Parlemen Kota Medan, Dra Ainal Mardiah selaku tuan rumah, mengatakan bakti sosial yang dilaksanakan di kediamannya merupakan season kedua, dimana pada season pertama telah dilaksanakan sebelumnya di dapil II oleh Damai Yona Nainggolan di sebuah panti asuhan, beberapa waktu lalu. (gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/