26.7 C
Medan
Sunday, May 19, 2024

AHY Ingin Terus Menyapa Masyarakat

Usai dari Subussalam, rombongan AHY bertolak ke Gedung PKK Langkat melakukan diskusi dengan kaum perempuan. Pada kesempatan itu, Annisa Larasati Pohan berbagai tips kepada ibu-ibu dalam mengelola karir dan rumah tangga diwaktu bersamaan.

“Ada 3 hal yang perlu kita lakukan agar sukses. Pertama, bahagia. Kedua, berkarya dan ketiga, membantu sesama wanita,” ujarnya.

Ia mengaku peran wanita dalam rumah tangga sangat penting, khususnya ketika mengurusi suami dan anak.

“Makanya saya bilang tadi kuncinya bahagia. Bagaimana istri bisa menularkan kebahagiaan kepada suami baik ketika hendak pergi kerja maupun pulang kerja. Bayangkan kalau suaminya supir, ketika mau pergi kerja istrinya kesal, suami ketika dijalan kepikiran, bisa bahaya,” jelasnya.

“Selain bahagia, juga harus sehat. Karena mengurus suami dan anak sekaligus wanita itu poros dalam berjalannya rumah tangga,” sambungnya.

Meski berstatus ibu rumah tangga, kata dia, wanita tetap bisa berkarya. Sebab, peran perempuan dalam menopang ekonomi sangat besar.

“Sebesar 70% home industri yang ada di Indonesia dikelola wanita,” sebutnya.

Annisa juga bercerita bagaimana pengalaman pribadinya sewaktu menikah muda di usia 23 tahun. “Waktu itu pendidikan saya sarjana, setelah anak berumur 4 tahun, saya diizinkan suami untuk melanjutkan pendidikan lagi, akhirnya bisa lulus S2. Berkarya diluar jangan sampai melupakan kodrat sebagai wanita,” bilangnya.

AHY beserta rombongan lantas melanjutkan perjalanan menuju Kota Medan, untuk menyapa masyarakat di Pajak USU Medan Jalan Jamin Ginting, Padangbulan.

Selama 30 menit di tempat itu, rombongan bergerak ke Kota Binjai untuk berbuka bersama dengan masyarakat dan pengurus Partai Demokrat.(prn/ala)

 

Usai dari Subussalam, rombongan AHY bertolak ke Gedung PKK Langkat melakukan diskusi dengan kaum perempuan. Pada kesempatan itu, Annisa Larasati Pohan berbagai tips kepada ibu-ibu dalam mengelola karir dan rumah tangga diwaktu bersamaan.

“Ada 3 hal yang perlu kita lakukan agar sukses. Pertama, bahagia. Kedua, berkarya dan ketiga, membantu sesama wanita,” ujarnya.

Ia mengaku peran wanita dalam rumah tangga sangat penting, khususnya ketika mengurusi suami dan anak.

“Makanya saya bilang tadi kuncinya bahagia. Bagaimana istri bisa menularkan kebahagiaan kepada suami baik ketika hendak pergi kerja maupun pulang kerja. Bayangkan kalau suaminya supir, ketika mau pergi kerja istrinya kesal, suami ketika dijalan kepikiran, bisa bahaya,” jelasnya.

“Selain bahagia, juga harus sehat. Karena mengurus suami dan anak sekaligus wanita itu poros dalam berjalannya rumah tangga,” sambungnya.

Meski berstatus ibu rumah tangga, kata dia, wanita tetap bisa berkarya. Sebab, peran perempuan dalam menopang ekonomi sangat besar.

“Sebesar 70% home industri yang ada di Indonesia dikelola wanita,” sebutnya.

Annisa juga bercerita bagaimana pengalaman pribadinya sewaktu menikah muda di usia 23 tahun. “Waktu itu pendidikan saya sarjana, setelah anak berumur 4 tahun, saya diizinkan suami untuk melanjutkan pendidikan lagi, akhirnya bisa lulus S2. Berkarya diluar jangan sampai melupakan kodrat sebagai wanita,” bilangnya.

AHY beserta rombongan lantas melanjutkan perjalanan menuju Kota Medan, untuk menyapa masyarakat di Pajak USU Medan Jalan Jamin Ginting, Padangbulan.

Selama 30 menit di tempat itu, rombongan bergerak ke Kota Binjai untuk berbuka bersama dengan masyarakat dan pengurus Partai Demokrat.(prn/ala)

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/