30.7 C
Medan
Thursday, May 16, 2024

Muzayyin Mahbub Tinggalkan MK

DAFTAR birokrat yang mundur untuk bergabung dengan parpol terus berlanjut. Setelah Siti Nurbaya dan Nining Indra Saleh, kini giliran Sekjen Komisi Yudisial (KY) Muzayyin Mahbub yang memutuskan berhenti dari jabatannya. Dia bakal maju menjadi caleg dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada pemilu mendatang.

Muzayyin Mahbub
Muzayyin Mahbub

Dia berhenti secara resmi per 1 April 2013. “Proses menimbang untuk menerima tawaran ini (menjadi caleg PPP) cukup lama,” ujar Muzayyin Mahbub saat dihubungi kemarin (26/3).

Dia membeberkan, keputusan ikut bertarung menjadi anggota dewan pada Pemilu 2014 tersebut juga karena dorongan sejumlah pihak. Intinya, parpol diharapkan bisa lebih banyak diwarnai tokoh-tokoh dengan latar belakang seperti Muzayyin.

“Ya, begitulah. Sebelum sampai pada keputusan ini, banyak hal yang sudah saya pertimbangkan,” tandas mantan ketua PMII Cabang Jogjakarta itu. Rencananya, dia maju di daerah pemilihan Jawa Tengah IX (Brebes, Kabupaten Tegal, dan Kota Tegal). “Di daerah kelahiran saya,” katanya mantap. (dyn/agm/jpnn)

DAFTAR birokrat yang mundur untuk bergabung dengan parpol terus berlanjut. Setelah Siti Nurbaya dan Nining Indra Saleh, kini giliran Sekjen Komisi Yudisial (KY) Muzayyin Mahbub yang memutuskan berhenti dari jabatannya. Dia bakal maju menjadi caleg dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada pemilu mendatang.

Muzayyin Mahbub
Muzayyin Mahbub

Dia berhenti secara resmi per 1 April 2013. “Proses menimbang untuk menerima tawaran ini (menjadi caleg PPP) cukup lama,” ujar Muzayyin Mahbub saat dihubungi kemarin (26/3).

Dia membeberkan, keputusan ikut bertarung menjadi anggota dewan pada Pemilu 2014 tersebut juga karena dorongan sejumlah pihak. Intinya, parpol diharapkan bisa lebih banyak diwarnai tokoh-tokoh dengan latar belakang seperti Muzayyin.

“Ya, begitulah. Sebelum sampai pada keputusan ini, banyak hal yang sudah saya pertimbangkan,” tandas mantan ketua PMII Cabang Jogjakarta itu. Rencananya, dia maju di daerah pemilihan Jawa Tengah IX (Brebes, Kabupaten Tegal, dan Kota Tegal). “Di daerah kelahiran saya,” katanya mantap. (dyn/agm/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/