25.6 C
Medan
Thursday, May 16, 2024

Ikuti OSN-K 2022 Sumut, 6 Siswa SMA Negeri 1 Telukdalam Juara

NISEL, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 6 siswa SMA Negeri 1 Telukdalam, Kabupaten Nias Selatan (Nisel), menjuarai Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten/Kota (OSN-K) 2022.

Adapun keenam siswa tersebut, yakni Frans Desman Kristian Bali (siswa kelas X-IPS Aster) yang mengikuti bidang ekonomi, Illen Sartika Madala Duha (kelas XI-IPS Aster) dan Patricia Putri Zamili (X-IPA Dahlia) bidang Geografi. Selanjutnya, Stevani Renita Karolin Zagoto (X-IPA Anggrek) bidang fisika, Thean Soray Fona Manao (XI-IPA Anggrek) bidang informatika, serta Cindy Salni Mendrofa (X-IPA Lavender) bidang matematika.

Kepala SMA Negeri 1 Telukdalam, Nursari Rindu Manullang mengatakan, pengumuman peserta lolos OSN-K 2022 jenjang SMA/MA, secara resmi bisa diakses di laman pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id pada 14 Juni lalu. Pada 2022 ini, peserta OSN-K mencapai 230.560 orang, sementara yang lolos ke OSN-P hanya 19.629 siswa. Adapun bidang yang dilombakan, yakni astronomi, biologi, informatika, matematika, fisika, kimia, ekonomi, dan kebumian.

Menurutnya, antusiasme peserta mengikuti OSN-K 2022 sangat besar. Hal ini terbukti dari jumlah peserta yang mencapai 230.560 siswa.

“Meski pandemi, tak menyurutkan semangat para siswa Indonesia untuk mengikuti OSN-K, dan ini sebuah pencapaian yang layak diapresiasi,” ungkap Nursari, Kamis (16/6).

Nursari juga menyebutkan, jika dibanding 2021, jumlah peserta tahun ini sangat fantastis, dengan rincian bidang matematika sebanyak 17.891 siswa, fisika ada 16.312 orang, kimia mencapai 17.029 siswa, biologi sebanyak 17.931 orang, informatika berjumlah 12.920 siswa, astronomi ada 12.270 peserta, kebumian mencapai 13.161 siswa, ekonomi sebanyak 16.550 orang, dan geografi mencapai 16.441 peserta.

“Pada 2021, pelaksanaan OSN-K dilaksanakan pada 3-4 Juni, sementara 2022 digelar 25 Mei. Jadi lebih awal pelaksanaannya. Beberapa tahun terakhir, pelaksanaan OSN-K juga dilaksanakan secara daring, mengingat kondisi yang masih pandemi,” tuturnya.

“Dan pada 2021, siswa SMA Negeri 1 Telukdalam berhasil meraih prestasi yang juga tak mengecewakan. Seperti Roslin Kristiani Sarumaha dan Estyut Sarumaha juara bidang astronomi. Nesya Tannia Hulu, Cipta Mulia Putra Ziraluo, Azarya Rose Mariel Telaumbanua bidang geografi. Fransiskus Luahambowo dan Rosalina Melianis Bu’ulolo bidang kebumian,” tutur Nursari.

“Dan pada OSN-K 2022 ini, dari 42 siswa SMA Negeri 1 Telukdalam yang ikut, ada 6 orang yang berhasil menjadi juara. Kami mengucapkan selamat kepada para ananda yang telah berhasil menjadi juara. Dan bagi yang belum menang, sesungguhnya kalian telah menjadi pemenang, karena telah berani bertanding. Tetaplah semangat. Bagi kelas X, masih ada kesempatan tahun depan,” ujarnya.

Dia pun menyampaikan rasa bangga dan sukacita atas kerja keras, dukungan, semangat, dan bimbingan oleh bapak serta ibu guru pembimbing OSN-K, serta tenaga administrasi di SMA Negeri 1 Telukdalam.

“Terima kasih kepada bapak, ibu wakil kepala sekolah, khususnya bidang kurikulum. Demikian juga kepada bapak dan ibu para guru pembimbing. Apa yang dicapai anak didik kita ini, merupakan kerja keras bapak dan ibu sekalian,” pungkas Nursari. (mag-8/saz)

NISEL, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 6 siswa SMA Negeri 1 Telukdalam, Kabupaten Nias Selatan (Nisel), menjuarai Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten/Kota (OSN-K) 2022.

Adapun keenam siswa tersebut, yakni Frans Desman Kristian Bali (siswa kelas X-IPS Aster) yang mengikuti bidang ekonomi, Illen Sartika Madala Duha (kelas XI-IPS Aster) dan Patricia Putri Zamili (X-IPA Dahlia) bidang Geografi. Selanjutnya, Stevani Renita Karolin Zagoto (X-IPA Anggrek) bidang fisika, Thean Soray Fona Manao (XI-IPA Anggrek) bidang informatika, serta Cindy Salni Mendrofa (X-IPA Lavender) bidang matematika.

Kepala SMA Negeri 1 Telukdalam, Nursari Rindu Manullang mengatakan, pengumuman peserta lolos OSN-K 2022 jenjang SMA/MA, secara resmi bisa diakses di laman pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id pada 14 Juni lalu. Pada 2022 ini, peserta OSN-K mencapai 230.560 orang, sementara yang lolos ke OSN-P hanya 19.629 siswa. Adapun bidang yang dilombakan, yakni astronomi, biologi, informatika, matematika, fisika, kimia, ekonomi, dan kebumian.

Menurutnya, antusiasme peserta mengikuti OSN-K 2022 sangat besar. Hal ini terbukti dari jumlah peserta yang mencapai 230.560 siswa.

“Meski pandemi, tak menyurutkan semangat para siswa Indonesia untuk mengikuti OSN-K, dan ini sebuah pencapaian yang layak diapresiasi,” ungkap Nursari, Kamis (16/6).

Nursari juga menyebutkan, jika dibanding 2021, jumlah peserta tahun ini sangat fantastis, dengan rincian bidang matematika sebanyak 17.891 siswa, fisika ada 16.312 orang, kimia mencapai 17.029 siswa, biologi sebanyak 17.931 orang, informatika berjumlah 12.920 siswa, astronomi ada 12.270 peserta, kebumian mencapai 13.161 siswa, ekonomi sebanyak 16.550 orang, dan geografi mencapai 16.441 peserta.

“Pada 2021, pelaksanaan OSN-K dilaksanakan pada 3-4 Juni, sementara 2022 digelar 25 Mei. Jadi lebih awal pelaksanaannya. Beberapa tahun terakhir, pelaksanaan OSN-K juga dilaksanakan secara daring, mengingat kondisi yang masih pandemi,” tuturnya.

“Dan pada 2021, siswa SMA Negeri 1 Telukdalam berhasil meraih prestasi yang juga tak mengecewakan. Seperti Roslin Kristiani Sarumaha dan Estyut Sarumaha juara bidang astronomi. Nesya Tannia Hulu, Cipta Mulia Putra Ziraluo, Azarya Rose Mariel Telaumbanua bidang geografi. Fransiskus Luahambowo dan Rosalina Melianis Bu’ulolo bidang kebumian,” tutur Nursari.

“Dan pada OSN-K 2022 ini, dari 42 siswa SMA Negeri 1 Telukdalam yang ikut, ada 6 orang yang berhasil menjadi juara. Kami mengucapkan selamat kepada para ananda yang telah berhasil menjadi juara. Dan bagi yang belum menang, sesungguhnya kalian telah menjadi pemenang, karena telah berani bertanding. Tetaplah semangat. Bagi kelas X, masih ada kesempatan tahun depan,” ujarnya.

Dia pun menyampaikan rasa bangga dan sukacita atas kerja keras, dukungan, semangat, dan bimbingan oleh bapak serta ibu guru pembimbing OSN-K, serta tenaga administrasi di SMA Negeri 1 Telukdalam.

“Terima kasih kepada bapak, ibu wakil kepala sekolah, khususnya bidang kurikulum. Demikian juga kepada bapak dan ibu para guru pembimbing. Apa yang dicapai anak didik kita ini, merupakan kerja keras bapak dan ibu sekalian,” pungkas Nursari. (mag-8/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/