22.8 C
Medan
Saturday, June 22, 2024

Tangkap Anakonda Raksasa dengan Tangan Kosong

anacondaSUMUTPOS.CO- Anaconda merupakan ular terbesar dan paling kuat di dunia. Namun, siapa sangka Sebastien Bascoules berhasil menangkapnya dengan tangan kosong.

Seperti diberitakan Telegraph, Jumat (19/9), ular anakonda raksasa berukuran 5,1 meter terekam kamera sedang memakan seekor anjing milik teman Sebastien Bascoules. Lalu, ular raksasa itu lari ke sungai dekat rumahnya di Guyana Prancis.

“Seorang teman menelepon saya dan menjelaskan bahwa anjingnya telah dimakan oleh seekor ular anakonda dekat rumahnya,” ujar Bascoules.

Awalnya, kata Bascoules, dia mengira ular yang memakan anjing temannya itu hanya seekor ular berukuran kecil. “Saat melihatnya langsung, saya sangat terkejut ternyata ular itu sangat besar dan ukurannya lebih dari lima meter. Ular ini terbesar dari yang pernah saya lihat,” ungkapnya.

Pria 39 tahun ini menjepit rahang reptil raksasa ini dengan tangannya, sementara temannya membantu mengangkat ekornya keluar dari air. Ular itu kemudian ditutup matanya dengan menggunakan kaos, sehingga tidak bisa melawan. Kemudian, Bascoules mengangkat ular seberat 79 kg itu dari sungai.

Ular anakonda raksasa itu kemudian disimpannya dalam kamar mandinya sebelum melepaskannya di rawa-rawa yang berjarak 9,6 km dari rumahnya.

“Saya sangat tertarik pada reptil dan amfibi. Guyana Prancis merupakan tempat yang baik untuk menemukan ular-ular langka, karena di sini terdapat 98 spesies ular,” kata Bascoules. (bbs/adz)

anacondaSUMUTPOS.CO- Anaconda merupakan ular terbesar dan paling kuat di dunia. Namun, siapa sangka Sebastien Bascoules berhasil menangkapnya dengan tangan kosong.

Seperti diberitakan Telegraph, Jumat (19/9), ular anakonda raksasa berukuran 5,1 meter terekam kamera sedang memakan seekor anjing milik teman Sebastien Bascoules. Lalu, ular raksasa itu lari ke sungai dekat rumahnya di Guyana Prancis.

“Seorang teman menelepon saya dan menjelaskan bahwa anjingnya telah dimakan oleh seekor ular anakonda dekat rumahnya,” ujar Bascoules.

Awalnya, kata Bascoules, dia mengira ular yang memakan anjing temannya itu hanya seekor ular berukuran kecil. “Saat melihatnya langsung, saya sangat terkejut ternyata ular itu sangat besar dan ukurannya lebih dari lima meter. Ular ini terbesar dari yang pernah saya lihat,” ungkapnya.

Pria 39 tahun ini menjepit rahang reptil raksasa ini dengan tangannya, sementara temannya membantu mengangkat ekornya keluar dari air. Ular itu kemudian ditutup matanya dengan menggunakan kaos, sehingga tidak bisa melawan. Kemudian, Bascoules mengangkat ular seberat 79 kg itu dari sungai.

Ular anakonda raksasa itu kemudian disimpannya dalam kamar mandinya sebelum melepaskannya di rawa-rawa yang berjarak 9,6 km dari rumahnya.

“Saya sangat tertarik pada reptil dan amfibi. Guyana Prancis merupakan tempat yang baik untuk menemukan ular-ular langka, karena di sini terdapat 98 spesies ular,” kata Bascoules. (bbs/adz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/