26.7 C
Medan
Saturday, May 18, 2024

Tempuh Perjalanan Sepekan demi Kebersamaan Pecinta Scooter

500 Komunitas Vespa dari Berbagai Provinsi Berkumpul di Kota Tebingtinggi

TEBINGTINGGI-Sebanyak 500 komunitas kendaraan scooter Vespa se-Sumatera Utara (Sumut) berkumpul di Lapangan TC Sosial, Jalan Rumah Sakit Kota Tebingtinggi,Minggu (9/9). Mereka berkumpul untuk saling bersilaturahmi sekaligus menggelar acara halal bihalal.

KUMPUL: Sebanyak 500 komunitas Vespa scooter memadati Lapangan TC Sosial  Jalan Rumah Sakit Kota Tebingtinggi.
  acara silatuhrami se Sumut,Minggu (9/9).//sopian/sumut pos
KUMPUL: Sebanyak 500 komunitas Vespa scooter memadati Lapangan TC Sosial di Jalan Rumah Sakit Kota Tebingtinggi.
dalam acara silatuhrami se Sumut,Minggu (9/9).//sopian/sumut pos
Dalam amatan Sumut Pos di lokasi, banyak kendaraan scooter jenis vespa yang sudah dimodifikasi dengan berbagai bentuk. Bahkan ada Vespa yang panjangnya mencapai 2 meter. Dalam kegiatan itu, ratusan sepeda motor vespa juga berkeliling Kota Tebingtinggi dengan mendapatkan pengawalan ketat pihak Polantas Polres Tebingtinggi dalam mengkampanyekan safety riding dalam berkendaraan bermotor. Seperti memakai helm dan menyalakan lampu utama di siang hari (light on).

Salah seorang peserta asal Kota Lampung,Sugito (45) mengaku menempuh perjalanan dari Lampung menuju Kota Tebingtinggi memakan waktu seminggu. Keberangkatan dengan beberapa rekannya hanya bermodalkan nekad serta semangat rasa kebersamaan. “Untuk keperluan di jalan seperti makan dan uang bensin, kita mendapat bantuan dari sesama komunitas Vespa di setiap daerah yang kita lintasi. Bagian dari komunitas vespa adalah semangat memiliki sahabat,” katanya.

Untuk istriharat, kata Sugito mereka memanfaatkan masjid untuk persinggahan. Suka duka dalam perjalanan ,menurut Sugito tidak bisa dibayangkan dengan kata-kata. Bahkan kalau ada Vespa mereka yang rusak, mereka saling bantu membantu. “Terpenting, kita membawa suku cadang kendaraan Vespa sendiri, jadi kalau rusak kita betuli sendiri di tengah jalan,” jelas Sugito.

Wak Gaul salah satu penggerak acara tersebut kepada Sumut Pos mengatakan kegiatan ini sering dilakukan oleh komunitas khususnya pencinta Vespa tua dalam even-even kegiatan sosial dan jumpa kangen sesama klub yang ada. Kegiatan kali ini, berkisar 500 Vespa dari berbagai klub se-Sumut untuk ikut dalam berbagai penampilan.

“ Ada yang hadir dari Lampung, Rantauparapat, Kisaran, Tanjungbalai, Pematangsiantar, Batubara, Langkat, Binjai, Deliserdang, Perbaungan dan kota/kabupaten yang ada di Sumut,” jelas Wak Gaul.

Menurut Wak Gaul, pertemuan kali ini sekaligus untuk halal bihalal selain mempererat tali silaturahmi sesama pencinta klub motor Vespa se Sumut.
Tampak hadir, Wali Kota Tebingtinggi Ir Umar Zunaidi Hasibuan, Kadis Porabudpar Azhar Efendi Lubis, Kasubag Humas Pemko Tebingtinggi Adhi Sucipto.
Wali Kota Tebingtinggi dalam arahannya meminta kepada semua klub komunitas sepeda motor vespa se Sumut untuk mentaati peraturan lalulintas di jalan raya, sesama komunitas jangan saling ngebut di tengah jalan raya yang bisa mengganggu pengguna jalan lain.

“Ciptakan rasa persaudaraan itu sesama komunitas untuk membangun semangat kebersamaan, di jalan raya gunakan helm serta mentaati peraturan rambu-rambu lalulintas.Kepada komunitas vespa luar daerah,dalam perjalanan pulang agar kiranya diberi keselamatan hingga sampai tujuan,” harap Umar. (mag-3)

500 Komunitas Vespa dari Berbagai Provinsi Berkumpul di Kota Tebingtinggi

TEBINGTINGGI-Sebanyak 500 komunitas kendaraan scooter Vespa se-Sumatera Utara (Sumut) berkumpul di Lapangan TC Sosial, Jalan Rumah Sakit Kota Tebingtinggi,Minggu (9/9). Mereka berkumpul untuk saling bersilaturahmi sekaligus menggelar acara halal bihalal.

KUMPUL: Sebanyak 500 komunitas Vespa scooter memadati Lapangan TC Sosial  Jalan Rumah Sakit Kota Tebingtinggi.
  acara silatuhrami se Sumut,Minggu (9/9).//sopian/sumut pos
KUMPUL: Sebanyak 500 komunitas Vespa scooter memadati Lapangan TC Sosial di Jalan Rumah Sakit Kota Tebingtinggi.
dalam acara silatuhrami se Sumut,Minggu (9/9).//sopian/sumut pos
Dalam amatan Sumut Pos di lokasi, banyak kendaraan scooter jenis vespa yang sudah dimodifikasi dengan berbagai bentuk. Bahkan ada Vespa yang panjangnya mencapai 2 meter. Dalam kegiatan itu, ratusan sepeda motor vespa juga berkeliling Kota Tebingtinggi dengan mendapatkan pengawalan ketat pihak Polantas Polres Tebingtinggi dalam mengkampanyekan safety riding dalam berkendaraan bermotor. Seperti memakai helm dan menyalakan lampu utama di siang hari (light on).

Salah seorang peserta asal Kota Lampung,Sugito (45) mengaku menempuh perjalanan dari Lampung menuju Kota Tebingtinggi memakan waktu seminggu. Keberangkatan dengan beberapa rekannya hanya bermodalkan nekad serta semangat rasa kebersamaan. “Untuk keperluan di jalan seperti makan dan uang bensin, kita mendapat bantuan dari sesama komunitas Vespa di setiap daerah yang kita lintasi. Bagian dari komunitas vespa adalah semangat memiliki sahabat,” katanya.

Untuk istriharat, kata Sugito mereka memanfaatkan masjid untuk persinggahan. Suka duka dalam perjalanan ,menurut Sugito tidak bisa dibayangkan dengan kata-kata. Bahkan kalau ada Vespa mereka yang rusak, mereka saling bantu membantu. “Terpenting, kita membawa suku cadang kendaraan Vespa sendiri, jadi kalau rusak kita betuli sendiri di tengah jalan,” jelas Sugito.

Wak Gaul salah satu penggerak acara tersebut kepada Sumut Pos mengatakan kegiatan ini sering dilakukan oleh komunitas khususnya pencinta Vespa tua dalam even-even kegiatan sosial dan jumpa kangen sesama klub yang ada. Kegiatan kali ini, berkisar 500 Vespa dari berbagai klub se-Sumut untuk ikut dalam berbagai penampilan.

“ Ada yang hadir dari Lampung, Rantauparapat, Kisaran, Tanjungbalai, Pematangsiantar, Batubara, Langkat, Binjai, Deliserdang, Perbaungan dan kota/kabupaten yang ada di Sumut,” jelas Wak Gaul.

Menurut Wak Gaul, pertemuan kali ini sekaligus untuk halal bihalal selain mempererat tali silaturahmi sesama pencinta klub motor Vespa se Sumut.
Tampak hadir, Wali Kota Tebingtinggi Ir Umar Zunaidi Hasibuan, Kadis Porabudpar Azhar Efendi Lubis, Kasubag Humas Pemko Tebingtinggi Adhi Sucipto.
Wali Kota Tebingtinggi dalam arahannya meminta kepada semua klub komunitas sepeda motor vespa se Sumut untuk mentaati peraturan lalulintas di jalan raya, sesama komunitas jangan saling ngebut di tengah jalan raya yang bisa mengganggu pengguna jalan lain.

“Ciptakan rasa persaudaraan itu sesama komunitas untuk membangun semangat kebersamaan, di jalan raya gunakan helm serta mentaati peraturan rambu-rambu lalulintas.Kepada komunitas vespa luar daerah,dalam perjalanan pulang agar kiranya diberi keselamatan hingga sampai tujuan,” harap Umar. (mag-3)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/