28.9 C
Medan
Saturday, May 18, 2024

KPU Langkat Beri Sinyal Kasasi

Sopian mengaku, mereka sudah melakukan koordinasi dengan KPU Sumut. “Itulah arahan dari KPU provinsi, kita diminta untuk mempelajari dulu hasil putusan salinan dari PTTUN,” jelas dia, sembari mengakui kemungkinan salinan putusan diterima hari ini.

Dirinya juga memaparkan, jika nanti setelah menerima salinan dan mempelajari ada titik celah untuk menempuh jalur hukum lain. Tidak menutup kemungkinan, pihaknya akan melakukan kasasi. “Ya kita lihat dulu, kalau memang ada peluang untuk menempuh jalur hukum, ya kita akan menempuhnya,” tegas Sopian.

Terpisah, Calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat periode 2018-2023, Prof Djohar Arifin Husin-Iskandar Sugito, mengajak seluruh masyarakat untuk menyonsong Pilkada Langkat, secara bersahabat dan damai. Djohar Arifin juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras serta doa dari seluruh masyarakat khususnya warga Langkat. “Saya ucapkan terimakasih banyak kepada seluruh masyarakat dan tim sukses saya, terlebih kepada Allah,” katanya.

“Saya Djohar Arifin, kemarin sebagai bakal calon Bupati Langkat. Alhamdulillah Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara, telah memutuskan bahwa kami (Djohar-Iskandar) disahkan sebagai Peserta Pilkada Langkat,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, dirinya mengakui, dalam hal ini tidak ada yang menang ataupun yang kalah pada Pesta Demokrasi Pilkada Langkat mendatang. “Kemenangan tersebut adalah kemenangan seluruh masyarakat Langkat, karena masyarakat lebih banyak pilihan untuk memilih calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat,” ujarnya.

Oleh karena itu, dia mengajak agar sama-sama songsong pesta demokrasi Langkat pada 17 Juni nanti dengan penuh ketenangan, penuh perdamaian, penuh kesabaran dan penuh persahabatan. (prn/bam/adz)

Sopian mengaku, mereka sudah melakukan koordinasi dengan KPU Sumut. “Itulah arahan dari KPU provinsi, kita diminta untuk mempelajari dulu hasil putusan salinan dari PTTUN,” jelas dia, sembari mengakui kemungkinan salinan putusan diterima hari ini.

Dirinya juga memaparkan, jika nanti setelah menerima salinan dan mempelajari ada titik celah untuk menempuh jalur hukum lain. Tidak menutup kemungkinan, pihaknya akan melakukan kasasi. “Ya kita lihat dulu, kalau memang ada peluang untuk menempuh jalur hukum, ya kita akan menempuhnya,” tegas Sopian.

Terpisah, Calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat periode 2018-2023, Prof Djohar Arifin Husin-Iskandar Sugito, mengajak seluruh masyarakat untuk menyonsong Pilkada Langkat, secara bersahabat dan damai. Djohar Arifin juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras serta doa dari seluruh masyarakat khususnya warga Langkat. “Saya ucapkan terimakasih banyak kepada seluruh masyarakat dan tim sukses saya, terlebih kepada Allah,” katanya.

“Saya Djohar Arifin, kemarin sebagai bakal calon Bupati Langkat. Alhamdulillah Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara, telah memutuskan bahwa kami (Djohar-Iskandar) disahkan sebagai Peserta Pilkada Langkat,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, dirinya mengakui, dalam hal ini tidak ada yang menang ataupun yang kalah pada Pesta Demokrasi Pilkada Langkat mendatang. “Kemenangan tersebut adalah kemenangan seluruh masyarakat Langkat, karena masyarakat lebih banyak pilihan untuk memilih calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat,” ujarnya.

Oleh karena itu, dia mengajak agar sama-sama songsong pesta demokrasi Langkat pada 17 Juni nanti dengan penuh ketenangan, penuh perdamaian, penuh kesabaran dan penuh persahabatan. (prn/bam/adz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/