32.8 C
Medan
Wednesday, May 1, 2024

Relawan Jokowi Sumut Bakal ke Djarot

Foto: Iqbal/Sumut Pos
Relawan Jokowi Sumut saat gelar rakernas.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Relawan Jokowi yang tergabung dalam Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) menggelar rapat kerja Nasional (Rakernas) III untuk persiapan menyambut tahun politik 2018 dan 2019 mendatang. Di Sumatera Utara (Sumut), organisasi ini membangun simpul kekuatan untuk mendukung Djarot Saiful Hidayat yang dianggap sosok tepat memimpin Sumut.

Dalam Rakernas yang berlangsung sejak 26-28 Januari di Hotel Grand Inna Medan, beberapa rekomendasi dihasilkan dari pertemuan tersebut. Di antaranya yakni soal kesiapan kader menghadapi Pilkada serentak 2018 hingga Pemilu 2019. Sehingga poin penting yang menjadi fokus utama organisasi ini adalah melebarkan sayap dengan mendirikan simpul-simpul kekuatan dari berbagai sektor.

“Rakernas III Pospera digelar untuk mengevaluasi organisasi dan menyusun program kerja dan rekomendasi strategi organisasi untuk tahun 2018-2019,” ujar Ketua Umum Pospera Mustar Bona Ventura didampingi Ketua Dewan Pembina Sumut Nicodemus Sitanggang, Minggu (28/1).

Hadir di antaranya seratusan pengurus dari perwakilan 27 DPD Pospera se-Indonesia, perwakilan Dewan Mahasiswa Pospera serta sejumlah tokoh pergerakan era reformasi (’98). Dengan pertemuan sekaligus konsolidasi ini, organisasi relawan Jokowi tersebut akan berupaya memperkuat dan merapikan struktur organisasi mulai dari tingkat pusat hingga daerah, dan desa/kelurahan.

“Untuk memperluas pelayanan sosial dan kemasyarakatan, maka dibentuk Lembaga Bantuan Hukum, serta dua organisasi sayap yaitu Pospera Tuna Rungu dan Dewan Mahasiswa Pospera sebagai simpul organisasi di perguruan tinggi,” ujarnya.

Ketua Panitia Erwin Usman menyebutkan bahwa dalam penguatan pondasi ekonomi, pihaknya juga akan membangun bada usaha mandiri (BUMI) Pospera. Namun untuk dukungan politik di Pilgub, khususnya Sumut, anak organisasi Persatuan Nasional Aktivis 98 (Pena 98) ini mengakui kehadiran Djarot Saiful Hidayat di acara Rakernas itu sebagai bagian dari upaya untuk memenangkan suara Jokowi di Pemilu 2019 mendatang.

“Untuk keputusannya secara resmi, nanti akan kami umumkan setelah ini. Pospera siap menyambut tahun politik 2018 dengan memaksimalkan potensi kekuatan organisasi,” sebutnya.

Sedangkan dukungan Pospera kepada pasangan Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus di Pilgub Sumut 2018, diperkuat dengan disematkannya ulos oleh pengurus kepada bakal calon tersebut sehari sebelum penutupan Rakernas III Pospera.

“Kemarin secara simbolik, secara kultural, kita sudah memberi ulos ke pasangan Djarot dan Sihar, karena kita anggap mereka pemimpin yang punya integritas,” kata anggota Dewan Pembina Pospera Sumut Sri RM Simanungkalit. (bal/azw)

Foto: Iqbal/Sumut Pos
Relawan Jokowi Sumut saat gelar rakernas.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Relawan Jokowi yang tergabung dalam Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) menggelar rapat kerja Nasional (Rakernas) III untuk persiapan menyambut tahun politik 2018 dan 2019 mendatang. Di Sumatera Utara (Sumut), organisasi ini membangun simpul kekuatan untuk mendukung Djarot Saiful Hidayat yang dianggap sosok tepat memimpin Sumut.

Dalam Rakernas yang berlangsung sejak 26-28 Januari di Hotel Grand Inna Medan, beberapa rekomendasi dihasilkan dari pertemuan tersebut. Di antaranya yakni soal kesiapan kader menghadapi Pilkada serentak 2018 hingga Pemilu 2019. Sehingga poin penting yang menjadi fokus utama organisasi ini adalah melebarkan sayap dengan mendirikan simpul-simpul kekuatan dari berbagai sektor.

“Rakernas III Pospera digelar untuk mengevaluasi organisasi dan menyusun program kerja dan rekomendasi strategi organisasi untuk tahun 2018-2019,” ujar Ketua Umum Pospera Mustar Bona Ventura didampingi Ketua Dewan Pembina Sumut Nicodemus Sitanggang, Minggu (28/1).

Hadir di antaranya seratusan pengurus dari perwakilan 27 DPD Pospera se-Indonesia, perwakilan Dewan Mahasiswa Pospera serta sejumlah tokoh pergerakan era reformasi (’98). Dengan pertemuan sekaligus konsolidasi ini, organisasi relawan Jokowi tersebut akan berupaya memperkuat dan merapikan struktur organisasi mulai dari tingkat pusat hingga daerah, dan desa/kelurahan.

“Untuk memperluas pelayanan sosial dan kemasyarakatan, maka dibentuk Lembaga Bantuan Hukum, serta dua organisasi sayap yaitu Pospera Tuna Rungu dan Dewan Mahasiswa Pospera sebagai simpul organisasi di perguruan tinggi,” ujarnya.

Ketua Panitia Erwin Usman menyebutkan bahwa dalam penguatan pondasi ekonomi, pihaknya juga akan membangun bada usaha mandiri (BUMI) Pospera. Namun untuk dukungan politik di Pilgub, khususnya Sumut, anak organisasi Persatuan Nasional Aktivis 98 (Pena 98) ini mengakui kehadiran Djarot Saiful Hidayat di acara Rakernas itu sebagai bagian dari upaya untuk memenangkan suara Jokowi di Pemilu 2019 mendatang.

“Untuk keputusannya secara resmi, nanti akan kami umumkan setelah ini. Pospera siap menyambut tahun politik 2018 dengan memaksimalkan potensi kekuatan organisasi,” sebutnya.

Sedangkan dukungan Pospera kepada pasangan Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus di Pilgub Sumut 2018, diperkuat dengan disematkannya ulos oleh pengurus kepada bakal calon tersebut sehari sebelum penutupan Rakernas III Pospera.

“Kemarin secara simbolik, secara kultural, kita sudah memberi ulos ke pasangan Djarot dan Sihar, karena kita anggap mereka pemimpin yang punya integritas,” kata anggota Dewan Pembina Pospera Sumut Sri RM Simanungkalit. (bal/azw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/